Laga big match antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta akhirnya dimenangkan tuan rumah. Laga yang digelar pada Sabtu (09/03/2024) di Stadion SI Jalak Harupat itu berakhir dengan kedudukan 2-1 untuk tuan rumah.
Dengan kemenangan ini, Persib Bandung semakin nyaman di posisi kedua klasemen BRI Liga 1 pekan ke-28. Sementara itu, Persija Jakarta harus puas berada di peringkat 11.
Menghadapi kekalahan ini, tampak ada nada kecewa pada Thomas Doll, sang pelatih. Hal ini terungkap dalam laman resmi klub.
“Saya melihat sebetulnya tim saya bisa mengimbangi permainan Persib. Namun kesalahan-kesalahan yang dibuat para pemain membuat tim kalah. Sekarang kami pulang ke Jakarta tanpa membawa poin sama sekali,” kata Thomas Doll dikutip dari laman resmi klub Persija pada Minggu (10/03/2024).
Apa yang dikatakan Thomas Doll benar adanya. Pertandingan yang tidak dihadiri penonton ini terhitung seru. Peluang antara kedua sama besarnya. Sehingga ucapan Thomas Doll bahwa Persija Jakarta mampu mengimbangi Persib Bandung benar.
Ketika pada menit ke-24 Persib Bandung mampu menjebol gawang Andritany, Persija Jakarta mampu merespon dengan baik. Hanya berselang 4 menit, Persija Jakarta mampu menjebol gawang Persib Bandung lewat tendangan Gajos.
Demkian pula dengan gol kemenangan Persib Bandung pada menit ke-69 bukan datang dari open play. Gol David Da Silva dilesakkan ke gawang Persija Jakarta lewat tendangan penalti.
Ucapan Thomas Doll mengenai kesalahan para pemain, pun ada benarnya. Kedua gol Persib Bandung ke gawang Persija Jakarta tidak lepas dari kesalahan pemain.
Gol pertama Persib Bandung terjadi ketika Andritany salah dalam menepis tembakan keras pemain Persib Bandung. Bola muntah tersebut jatuh ke kaki David Da Silva, sehingga pada menit ke-24 gol pertama Persib Bandung tercipta.
Demikian pula dengan hadiah penalti bagi Persib Bandung. Sentuhan tangan Rizki Ridho terhadap bola saat duel udara, membuat wasit menunjuk titik putih. Lagi-lagi tendangan David Da Silva merobek gawang Andritany.
Dari dua kejadian tersebut, dapat disimpulkan bahwa secara permainan Persija Jakarta tidak kalah dari Persib Bandung. Buktinya pada beberapa kesempatan mereka mampu merepotkan gawang Persib Bandung. Termasuk tendangan Ryo Matsumura pada menit ke-80 yang mampu ditepis Kevin Mendoza, kiper Persib Bandung.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Media Asing Sebut Erick Thohir Ketakutan Perubahan UU Naturalisasi Vietnam
-
Tiket Pembukaan Piala Presiden 2025 Mulai Dijual, Harga Dijamin Terjangkau!
-
Mikel Jauregizar Tolak Mentah-Mentah Tawaran Naturalisasi dari Timnas Malaysia
-
Gagal Lewati Australia, Indonesia Harus Puas di Posisi 6 AVC Nations 2025
-
Lakukan Comeback Epic, Timnas Voli Indonesia Sikat Vietnam dengan Skor 3-2
Artikel Terkait
-
Tawuran Suporter Persija Jakarta Vs Persib Bandung Pecah di Ciracas
-
Ketum PSSI Ungkap Molornya Penggunaan VAR di Liga 1, Singgung Kesiapan SDM
-
Persija Dihajar Persib, Andritany Ardhiyasa Rasakan Keanehan di Jalak Harupat
-
Persib Selalu Dihati! Michael Essien Gembira Maung Bandung Pecundangi Persija
-
Legenda Chelsea Komentari Kemenangan Persib atas Persija Jakarta, Dapat Balasan Tak Terduga
Hobi
-
Mengenang Diogo Jota, Ternyata sang Pemain Pernah Bertarung dengan Penggawa Garuda
-
Tips Menguasai Teknik Dasar Futsal: Kunci Bermain Efektif di Lapangan Kecil
-
Lebih Dekat Mengenal Futsal, Lapangan Kecil Penuh Strategi
-
Mauro Zijlstra Selangkah Lagi Bela Indonesia, Naturalisasi Hampir Rampung?
-
Sejarah Futsal: Olahraga Kecil dengan Dampak Besar
Terkini
-
Drama Diaspora Indonesia dalam Film Ali & Ratu Ratu Queens, Penuh Makna!
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Gagal Pikat Penonton, Rating Film The Old Guard 2 di Rotten Tomatoes Jeblok
-
Spill Tur Dunia di Tahun 2026, BTS Bersiap Garap Album Baru di US