Proses naturalisasi 3 calon pemain timnas Indonesia akhirnya mencapai tahap akhir pada Rabu (13/03/2024) kemarin. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), hal tersebut ditandai dengan penandatanganan dokumen dari 3 calon pemain naturalisasi, yakni Ragnar Oratmangoen, Thom Haye dan Maarten Paes oleh ketua umum DPR-RI, yakni Puan Maharani.
Sebelumnya, Komisi X dan Komisi III DPR-RI telah menyetujui proses naturalisasi 3 pemain keturunan Belanda tersebut agar dapat membela timnas Indonesia pada Kamis (07/03/2024) kemarin. Hal tersebut menjadi ‘lampu hijau’ bagi PSSI untuk dapat meneruskan proses naturalisasi ketiga pemain tersebut guna membela timnas Indonesia di ajang-ajang resmi yang diikutin skuad garuda kedepannya.
“PSSI juga mengucapkan Terima kasih kepada Komisi X dan III DPR yang selama ini selalu membantu PSSI terkait program naturalisasi. Terima kasih juga kepada Ketua DPR, Puan Maharani yang telah menandatangani permohonan pewarganegaraan ini,” ujar Sekjen PSSI, Yunus Nusi, dikutip dari laman resmi PSSI.
Langkah selanjutnya PSSI dan pihak pemerintah akan menjadwalkan proses pengambilan sumpah WNI bagi ketiga pemain naturaliasi tersebut. Setelahnya, PSSI akan melaporkan perpindahan kewarganegaraan ketiga pemain tersebut ke FIFA sekaligus mengurus dokumen perpindahan federasi guna dapat membela timnas Indonesia.
Ketiga Pemain Tersebut Belum Pasti Bisa Bela Timnas Indonesia di Bulan Maret Ini
Namun, kendati proses naturalisasi ketiga pemain tersebut hanya tinggal melakoni proses sumpah WNI dan perpindahan federasi, akan tetapi ketiga pemain keturunan tersebut, yakni Maarten Paes, Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye belum dipastikan apakah dapat membela timnas Indonesia di bulan Maret 2024 ini saat menghadapi timnas Vietnam di lanjutan laga Piala Dunia 2024.
Melansir dari laman resmi FIFA (fifa.com), hal ini dikarenakan batas pendaftaran pemain untuk ajang kualfikasi Piala Dunia 2026 sudah melewati tenggat batas waktu, yakni 13 Maret 2024 kemarin. Hingga kini, masih belum jelas apakah Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye dapat membela timnas Indonesia di bulan Maret 2024 ini kontra Vietnam kendati dipanggil oleh Shin Tae-yong ke dalam skuad.
Selain itu, Maarten Paes yang memang tidak dipanggil oleh Shin Tae-yong memiliki proses perpindahan federasi yang sedikit rumit. Kiper asal klub liga Amerika Serikat, FC Dallas tersebut masih diteliti berkasnya apakah bisa membela timnas Indonesia dalam waktu dekat. Hal ini dikarenakan kiper keturunan Belanda tersebut pernah membela timnas Belanda U-21 saat usianya sudah mencapai 22 tahun yang berarti sedikit bertentangan dengan aturan FIFA perihal naturalisasi pemain.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
PSSI Anak Tirikan Timnas Indonesia Senior, Media Asing Berikan Sorotan!
-
Cadangkan Zahaby Gholy saat Jumpa Brazil, Nova Arianto Berikan Klarifikasi!
-
Piala Dunia U-17: Takluk dari Brazil, Peluang Lolos Indonesia Masih Ada!
-
Misi Baru! Gagal di Edisi 2026, PSSI target Timnas Main di Piala Dunia 2030
-
PSSI Tak Masukkan Laga Uji Coba Timnas U-22 ke Kalender FIFA: Konsistensi Dipertanyakan?
Artikel Terkait
-
Ekspresi Mendag Kena Semprot DPR soal Harga Beras yang Tak Kunjung Turun, hanya Menunduk sambil Corat-coret Kertas
-
Dua Pemain Timnas Indonesia yang Jalani Ramadan Pertama bareng Istri
-
Tanpa Thom Haye dan Oratmangoen, Kekuatan Indonesia Sudah Cukup untuk Kandaskan Vietnam
-
Timnas Indonesia vs Vietnam: Resmi Absen di SUGBK, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Disiapkan Main di Hanoi
-
Terancam Batal Bela Timnas Indonesia, Siapa yang Bakal Isi Posisi Thom Haye dan Oratmangoen?
Hobi
-
Ni Kadek Dhinda Jadi Harapan Regenerasi Tunggal Putri Pelatnas PBSI
-
Libas Honduras, Timnas Indonesia U-17 Gantungkan Nasib kepada Tim Lain?
-
Bukan Cuma Milik Indonesia, Catatan Kemenangan Timnas U-17 Juga Jadi Rekor Regional
-
Bikin Bangga! Ini 3 Rekor yang Dicatatkan oleh Indonesia Pasca Kalahkan Honduras
-
Piala Dunia U-17, Garuda Muda dan Nova Arianto yang Mulai Ikuti Label History Maker sang Mentor
Terkini
-
Sempat Diisukan Putus, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kini Saling Follow Lagi
-
Ketika Kecerdasan Perempuan Dianggap Ancaman
-
4 Pelembab Copper Peptide untuk Rawat Elastisitas Kulit dan Skin Barrier!
-
Jangan Sampai Ketinggalan! 4 Anime Terbaru yang Rilis di Januari 2026
-
Diisukan Rahim Lemah, Sarwendah Ungkap Alasan Pilih Program Bayi Tabung