Pada lanjutan laga di pekan ke-29 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persebaya Surabaya harus puas bermain imbang 0-0 saat menjamu tamunya, Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), laga yang digelar pada Rabu (13/03/2024) kemarin tersebut harus berakhir dengan skor sama kuat karena tidak ada gol yang tercipta dari kedua tim.
Persebaya Surabaya sejatinya mengambil inisiatif menyerang sejak babak pertama. Bruno Moreira yang diplot sebagai penyerang bersama Wildan Ramdhani beberapa kali mengancam lini pertahanan Madura United. Selain itu, gelandang muda Persebaya Surabaya, Andre Oktaviansyah juga beberapa kali mengancam lini pertahanan Madura United di sepanjang babak pertama. Namun, hingga 45 menit babak pertama berjalan, skor 0-0 tetap bertahan.
Di babak kedua, pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster mencoba menginstruksikan anak asuhnya untuk tampil lebih menyerang. Melansir dari laman resmi klub Persebaya (persebaya.id), pelatih asal Irlandia Utara tersebut memasukkan Oktafianus Fernando dan Toni Firmansyah di babak kedua untuk meningkatkan daya serang di lini depan. Namun, absennya Paulo Henrique di lini depan Persebaya membuat serangan tersebut mengalami kebuntuan.
Madura United yang tak ingin diam saja juga beberapa kali mengancam gawang Persebaya Surabaya. Beberapa kali peluang yang dilakukan oleh Hugo Gomes dan Dalberto masih membentur kokohnya lini pertahanan skuad berjuluk “Bajol Ijo” tersebut. Hingga laga usai, skor 0-0 tetap bertahan dan kedua tim harus puas berbagi 1 poin.
Paul Munster Kritik Tumpulnya Lini Depan Persebaya Surabaya.
Usai laga, pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster memberikan kritikannya terhadap performa anak asuhnya dalam laga tersebut. Melansir dari laman resmi klub Persebaya Surabaya, dirinya menyoroti susahnya lini depan untuk membuka peluang dan mencetak gol. Bahkan, sebagian besar peluang dalam laga kemarin menurutnya tercipta dari sektor gelandang.
“Kami memiliki banyak peluang terutama di babak kedua, para pemain sudah melakukan instruksi saya tapi di sepertiga akhir belum bisa membuahkan hasil. Naluri gol mereka belum ada, insting untuk mencetak gol masih kurang, itu akan saya perbaiki terus ke depannya,” ujar Paul Munster.
Dengan hasil ini, Persebaya Surabaya masih tertahan di peringkat ke-11 klasemen sementara dengan raihan 36 poin di musim ini.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Gagal Tembus Timnas, Duo Pemain Ini Justru Alami Kenaikan Market Value
-
3 Faktor Ini Bisa Buat Striker Persib, Ciro Alves, Batal Dinaturalisasi
-
Jika Pindah ke AC Milan, Jay Idzes Harus Bersaing dengan 3 Bek Tangguh Ini
-
3 Jenis Oli yang Direkomendasikan Bagi Kamu Para Pengguna Motor Vespa
-
3 Alasan Mengapa Nathan Tjoe-A-On Bisa Pindah ke Oxford United Musim Depan
Artikel Terkait
-
Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini: Persib Bandung Juara Sambil Nikmati Secangkir Kopi?
-
BRI Liga 1: Persebaya Hadapi Dua Tantangan Berat, Mustahil Kalahkan Persik Kediri?
-
Legiun Asing Malut United Perusak Pesta Juara Persib Bongkar Ada Keanehan di Indonesia
-
Hasil BRI Liga 1: Persija Jakarta Merana di Markas Borneo FC
-
Semen Padang Keluar Zona Degradasi, Eduardo Almeida: Ini Laga Sulit!
Hobi
-
BRI Liga 1: Persebaya Hadapi Dua Tantangan Berat, Mustahil Kalahkan Persik Kediri?
-
Bedah Keunikan The Haunted Palace, Kolaborasi Fantasi hingga Supranatural
-
Gagal Tembus Timnas, Duo Pemain Ini Justru Alami Kenaikan Market Value
-
Cicipi Liga Championship, Marselino Ferdinan Masuki Babak Baru dalam Karier
-
Setengah Musim di Oxford United, Ole Romeny Masih Kalah Bersaing! Sebuah Hal yang Wajar?
Terkini
-
5 Plot Twist Paling Mengejutkan di Anime Boku no Hero Academia, Setuju?
-
Review Film Blue Sun Palace: Saat Keheningan Menyuarakan Luka Para Perantau
-
BELIFT LAB Pastikan ILLIT Comeback Juni Ini Usai Hiatus 8 Bulan
-
Review Film Dark Nuns: Horor Psikologis yang Mencekam dan Menegangkan!
-
Land of Beauty 2025 Yogyakarta: Surga Belanja Produk Kecantikan hingga Aksi Peduli Lingkungan