Setelah sekian lama tenggelam, pabrikan Yamaha kini kembali menunjukkan eksistensinya. Pembalap mereka, Fabio Quartararo dan Alex Rins, berhasil melaju ke sesi Q2 MotoGP Portugal 2024.
Tentu ini menjadi kabar gembira untuk kedua pembalap tersebut karena di seri pembuka lalu, mereka hanya mampu finis di P16 dan P20. Di sesi latihan kemarin (22/03/24), keduanya berhasil mengamankan dua kursi terakhir yang bisa memastikan lolos ke Q2.
Hasil ini terbilang cukup baik mengingat motor M1 sedang dalam tahap pengembangan, belum lagi kondisi trek yang kotor dan berdebu, membuat motor itu menjadi sangat lemah ketika harus mengeluarkan cengkeraman maksimum dari ban baru. Beruntung, dua rider Yamaha tersebut mampu mengatasinya dengan baik.
Di sisi lain, melansir dari laman Crash, Quartararo mengungkapkan bahwa tahun ini tampaknya dia harus menggunakan gaya balap yang baru. Meskipun motor yang digunakannya tidak seratus persen berbeda, tapi dia menyimpulkan bahwa cara membawa motor tersebut tidak sama dengan tahun lalu.
"Di Qatar kami belajar banyak dan gaya berkendara yang kami lakukan benar-benar berbeda dengan gaya berkendara tahun lalu. Dan itu masih berbeda! Ini tidak mudah bagi saya. Ini bukan motor yang benar-benar baru tetapi gayanya berbeda dan saya masih perlu sedikit waktu untuk meningkatkannya," ucap Quartararo.
Dia juga mengungkapkan bahwa saat ini, Yamaha sedang menyesuaikan elektronik pada motor mereka yang mana telah menjadi masalah selama ini dan harus segera diatasi.
Sedangkan rekan setimnya, yakni Alex Rins, mengatakan bahwa dia percaya diri dengan motornya walaupun tidak banyak melakukan perubahan sejak GP Qatar lalu.
"Motornya sama seperti di Qatar. Kami tidak punya waktu untuk mencoba hal-hal baru, tetapi sejak FP1, saya merasa percaya diri dengan motornya," kata Rins.
Meskipun kita belum tau pasti, apakah hasil tersebut akan konsisten hingga seri Portugal berakhir atau tidak, setidaknya ini menjadi sinyal comeback dari pabrikan Jepang tersebut.
Jadi, dari posisi manakah kedua pembalap Yamaha ini akan memulai balapan besok? Kita saksikan terlebih dahulu sesi kualifikasinya, ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
-
Terdepak dari Pramac, Miguel Oliveira: Keputusan Ini Mengejutkan Saya
-
CEO MotoGP Enggan Hentikan Marc Marquez yang Dianggap 'Terlalu Mendominasi'
Artikel Terkait
-
Bezzecchi dan Diggia Masuk 12 Besar, Siap Bertarung di MotoGP Portugal
-
MotoGP Portugal 2024: Makin PD, Marc Marquez Berpeluang Raih Pole Position?
-
Cara Mudah Merawat Kampas Rem Motor Agar Tak Cepat Habis
-
Marc Marquez Waspadai Pedro Acosta di MotoGP Portugal 2024
-
Senang Kembali ke Sirkuit Favoritnya, Francesco Bagnaia Bidik Kemenangan Berturut-turut di MotoGP Portugal
Hobi
-
Youtuber Gaming Indonesia Raih Juara Dunia Lomba Build Minecraft MrBeast
-
Runner Up Kumamoto Masters 2025: Gregoria Mariska Tunjung Tetap Bersyukur
-
Skuad Australian Open 2025: Indonesia Kirim 13 Wakil Demi Buru Gelar
-
Dikalahkan Mali, Indra Sjafri dan Anak Asuhnya Belum Juga Belajar dari Kesalahan Terdahulu
-
Rizky Ridho Perpanjang Kontrak dengan Persija Jakarta, Tutup Pintu Aboard?
Terkini
-
Jadi Groomsmen Boiyen, Andre Taulany Titip Doa Manis untuk Kedua Pengantin!
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
Polemik Helwa Bachmid dan Habib Bahar: Klaim Istri Siri Dibantah Istri Sah?