Terhitung mulai 2 April 2024 timnas Indonesia U-23 jalani pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab. Tim ini dipersiapkan untuk terjun dalam Piala Asia U-23 2024 yang akan digelar di Qatar mulai 15 April 2024. Dalam pemusatan latihan ini, Shin Tae-yong memanggil 28 orang pemain.
Pemusatan latihan ini persis seperti yang dilakukan Shin Tae-yong saat tangani timnas Indonesia senior. Dalam ajang Piala Asia 2023, pemusatan latihan di lakukan di Turki, selanjutnya para pemain langsung diboyog ke Qatar. Namun dalam pemusatan latihan kali ini muncul sedikit keluhan dari Shin Tae-yong.
“Sebagai pelatih, waktu persiapan dua pekan tentu kurang cukup. Namun dalam waktu singkat ini, kami akan memanfaatkan waktu persiapan dengan sebaik-baiknya dengan kerja keras demi hasil terbaik,” ungkap Shin Tae-yong di laman resmi PSSI, Senin (1/4/2024).
Dalam tataran ideal, apa yang diungkapkan Shin Tae-yong ada benarnya. Namun jika melihat kondisi di lapangan, di mana ajang Piala Asia U-23 2024 berada di luar kalender FIFA, mungkin langkah ini termasuk tepat.
Keberatan pihak klub tentu saja yang juga harus diakomodir. Sebab kehilangan pemain terbaik dalam waktu sebulan, jelas sangat merugikan klub. Sementara pada jelang akhir kompetisi klub tengah membutuhkan jasa mereka terkait posisi klasemen.
Namun meskipun hanya berlangsung sekitar 10 hari saja, Shin Tae-yong dipastikan tidak akan kesulitan dalam membangun chemistry antar pemain. Pasalnya hampir separuh pemain sudah terbiasa dalam satu skema permainan.
Setidaknya ada 15 pemain yang telah bersama-sama berjuang di timnas senior, meski usia mereka masih muda. Dan di timnas senior para pemain muda tersebut memegang posisi kunci. Maka hal ini cukup menjadi jaminan bagi Shin Tae-yong untuk menerapkan strateginya.
Nama-nama Ernando Ari, Rizki Ridho, Arhan, Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner diduga akan menjadi pilar utama skuad Shin Tae-yong.
Nama-nama tersebut di atas selama ini sudah saling menyatu dan memahami di lapangan. Sehingga ketika mereka harus terjun di timnas Indonesia U-23 pada prinsipnya tidak banyak perubahan.
Maka benat kata Shin Tae-yong, meski waktu hanya 10 hari, Shin Tae-yong berjanji akan mengoptimalkan timnas Indonesia U-23. Sehingga apa yang menjadi impian publik sepak bola tanah air terwujud.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
Artikel Terkait
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
Cerita 'Indra Keenam' Shin Tae-yong Putuskan Marselino Ferdinan Starter Lawan Arab Saudi, Ternyata Terbukti Gacor
-
Setelah Ole Romeny, 3 Pemain Keturunan Indonesia Ini Layak Segera Dinaturalisasi PSSI
Hobi
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
Terkini
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier