Kabar yang kurang begitu baik datang dari persiapan timnas Indonesia U-23 jelang mengikuti ajang Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), duo pemain bertahan andalan timnas Indonesia U-23, yakni Justin Hubner dan Nathan Tjoe-A-On diprediksi batal memperkuat skuad garuda U-23 di ajang tersebut.
Kabar ini berhembus seusai pelatih timnas Indonesia U-23, yakni Shin Tae-yong menyebut tidak bisa menjamin 100% bahwa Nathan Tjoe-A-On dan Justin Hubner akan dilepas oleh klubnya masing-masing untuk bergabung ke dalam skuad timnas U-23. Perlu diketahui, Piala Asia U-23 memang tidak termasuk ke dalam kalender resmi FIFA karena hanya kompetisi jenjang kelompok umur. Hal inilah yang membuat pihak klub berhak menahan pemainnya apabila dipanggil oleh tim nasional.
“Untuk Justin Hubner dan Nathan Tjoe-A-On sampai saat ini belum ada kepastian, jadi harus lihat situasi terlebih dahulu,” ujar Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI.
Namun, timnas Indonesia U-23 dipastikan akan diperkuat oleh duo pemain asal liga Belanda, yakni Ivar Jenner yang membela Jong Utrecht dan Rafael Struick yang membela ADO Den Haag. Kedua pemain yang juga punggawa timnas senior ini mendapatkan lampu hijau dari klubnya untuk bergabung dengan timnas U-23.
Di sisi lain, wakil kapten timnas U-23, yakni Pratama Arhan juga diizinkan oleh klubnya, yakni Suwon FC untuk bergabung dengan timnas Indonesia U-23. Gelandang muda asal klub KMSK Deinze di liga Belgia, yakni Marselino Ferdinan juga dipastikan akan bergabung dengan skuad garuda U-23.
“Untuk Ivar Jenner dan Rafael Struick akan sampai besok, Arhan di tanggal 4,” imbuh Shin Tae-yong.
Kemungkinan Absennya Justin dan Nathan Dapat Melemahkan Sektor Pertahanan?
Prediksi absennya Justin Hubner dan Nathan Tjoe-A-On membuat sektor lini belakang timnas U-23 kemungkinan besar akan sedikit meninggalkan celah. Hal ini dikarenakan bek keturunan asal Inggris, yakni Elkan Baggott juga masih mengalami cedera. Selain itu, bek asal PSIS Semarang, yakni Alfeandra Dewangga masih menjalani pemulihan pasca operasi.
Skuad timnas U-23 di sektor bek tengah kemungkinan akan mengandalkan trio bek Liga 1, yakni Komang Teguh, Rizky Ridho dan Muhammad Ferarri sebagai palang pintu di sektor bek. Di sektor bek kiri Shin Tae-yong sepertinya tidak akan terlalu dipusingkan dengan absennya Nathan Tjoe-A-On. Skuad garuda U-23 masih memiliki nama Pratama Arhan, Haykal Alhafiz dan Dony Tri yang dapat bermain di posisi tersebut.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
PSSI Rilis 27 Nama Pemain Timnas untuk AFF Cup 2024, Ada Alumni PD U-17
-
Kurang Menit Bermain, Apakah Sandy Walsh Ikuti Nasib Shayne Pattynama?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
Artikel Terkait
-
Siapa Jennifer Coppen? Aktor Indonesia yang Digosipkan Dekat dengan Justin Hubner
-
Oppo Resmi Jadi Sponsor Timnas Indonesia, Bagi-bagi Tiket AFC Gratis
-
Terciduk Komentari Live TikTok Jennifer Coppen, Justin Hubner Blak-blakan Kriteria Pacar
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
Hobi
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik