Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberikan tanggapan soal peringkat FIFA Indonesia yang melesat naik, yakni dari posisi ke-142 menjadi urutan 134.
Hal ini berdasarkan rilis FIFA yang diperbarui pada Kamis (4/4/2024).
Erick bersyukur dengan kenaikan peringkat FIFA Indonesia ini. Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak terkait yang telah membantu perkembangan Timnas Indonesia selama ini.
Tak hanya itu, Erick berharap capaian positif ini bisa terus dipertahankan atau bahkan ditingkatkan untuk ke depannya.
"Hasil ini patut kita syukuri, alhamdulillah atas pencapaian ini. Terima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung sehingga Timnas Indonesia bisa seperti sekarang," kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir, sebagaimana dilansir dari situs resmi PSSI (pssi.org), dikutip penulis pada Jumat (5/4/2024).
"Semoga ke depannya akan terus lebih baik," ucap dia.
Lebih lanjut, Erick Thohir juga meminta para penggawa Garuda untuk terus bekerja keras agar peringkat Timnas Indonesia bisa terus meningkat.
"Apresiasi tim yang terlibat dan juga untuk bekerja lebih keras supaya bisa terus naik peringkatnya," sambungnya.
Ranking FIFA Indonesia melesat naik
Peringkat FIFA Indonesia berhasil melesat naik sebanyak delapan peringkat, dari yang sebelumnya di posisi 142 kini menjadi urutan 134, seperti dilihat dalam rilis FIFA yang diperbarui Kamis (4/4/2024).
Salah satu faktor yang membuat ranking Indonesia melesat adalah dua kali kemenangan beruntun melawan Vietnam dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung Maret 2024 lalu di Jakarta dan Hanoi.
Kala itu, Indonesia berhasil menang 1-0 dalam laga kandang di Jakarta pada (21/3), serta berhasil meraih kemenangan 3-0 dalam laga tandang di Hanoi pada (26/3).
Indonesia telah mendapatkan tambahan sebanyak 30,04 poin dan kini mengemas total 1102,7 poin.
Dengan hasil ini, maka Indonesia juga dipastikan berhasil menyalip ranking Malaysia, yang kini berada di peringkat 138.
Saat ini, ranking Indonesia masih berada di bawah Thailand dan Vietnam sebagai sesama negara ASEAN, namun masih berada di atas Malaysia, Filipina, Singapura, Myanmar, Kamboja, Laos, Brunei Darussalam, dan Timor Leste.
Berikut adalah peringkat FIFA negara-negara ASEAN:
101. Thailand
115. Vietnam
134. Indonesia
138. Malaysia
141. Filipina
155. Singapura
163. Myanmar
179. Kamboja
190. Laos
194. Brunei Darussalam
198. Timor Leste
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Takluk dari Jepang, Bagaimana Posisi Timnas Indonesia di Klasemen Grup C?
-
Winger Jepang Kritik Pedas Kualitas Rumput GBK: Lapangan Tidak Rata
-
Bek Jepang Tak Gentar dengan 70 Ribu Suporter Timnas: Kami Akan Menang!
-
Kala Winger Jepang Kaget Lihat Jumlah Followers Pemain Timnas Indonesia
-
Pelatih Jepang Ogah Remehkan Timnas Indonesia, Singgung Pemain Diaspora
Artikel Terkait
-
Eliano Reijnders Dipinggirkan Shin Tae-yong, Tijjani Buat Pernyataan Tegas
-
Siapa Damian Viedma? Penyerang 198 Cm Bisa Bela Timnas Indonesia, Belanda dan Spanyol
-
3 Keuntungan Timnas Indonesia Diperkuat 3 Pemain Abroad Berpengalaman di Piala AFF 2024
-
Alhamdulillah! Arab Saudi Banyak Kehilangan Pemain Hebat, Timnas Indonesia Punya Peluang Menang?
-
Kondisi Ranking FIFA Timnas Indonesia saat Ramai STY Out, Seburuk Itukah?
Hobi
-
Dua Wakil Indonesia Hari Ini Akan Berburu Gelar di Kumamoto Masters 2024
-
Profil Ole Romeny, Striker FC Utrecht yang Segera Perkuat Timnas Indonesia
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Raih Tiket Final, Gregoria Mariska Tunjung Berpeluang Ulangi Memori 2023
-
Jelang Akhir Musim, Enea Bastianini Optimis Rebut Juara 3 dari Marc Marquez
Terkini
-
Ulasan Novel Penaka: Kisah Istri Menghadapi Suami yang Kecanduan Game
-
Ulasan Novel The Privileged Ones: Dinamika Remaja dan Kelas Sosial
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang