Setelah memperbarui kontrak dengan pembalap Prancis, Fabio Quartararo, Yamaha kini tampak sedang berupaya meyakinkan juara dunia musim 2021 itu bahwa keputusan yang telah dia ambil sudah tepat.
Di samping gaji 12 juta euro yang menjadi salah satu faktor penguat Quartararo untuk meneruskan kontrak, bos Yamaha, Lin Jarvis, menawarkan kepada pembalap berusia 25 tahun itu sebuah motor baru yang dapat ia coba pada hari Senin (29/04/24) ini di Jerez, dalam sesi tes in-season pertama musim ini.
Melansir dari laman Autosport, salah satu orang dari tim Yamaha memberi keterangan lebih lanjut soal tes motor baru di Jerez Test yang akan datang. Nantinya, salah satu pabrikan asal Jepang tersebut akan menguji mesin, sasis, swingarm, dan aerodinamika yang baru.
"Yamaha akan menguji mesin baru, sasis baru, swingarm baru, dan beberapa aerodinamis pada hari Senin di tes," kata orang tersebut.
Beberapa bagian telah diuji oleh test rider mereka, Cal Crutchlow, minggu lalu dalam sesi tes pribadi yang dilakukan di Barcelona. Menurut anggota tim Yamaha tersebut, cuaca buruk menyebabkan tes di Barcelona belum bisa berjalan dengan baik.
Dalam tes hari Senin nanti, mesin akan diuji dengan prototipe spek-A untuk melihat apakah ada peningkatan sebelum pembaruan lainnya diperkenalkan secara perlahan, hal ini dilakukan untuk membandingkan dan memahami pembaruan mana yang membawa manfaat dan mana yang tidak.
Harapannya, apa yang dilakukan Yamaha ini bisa berdampak baik pada motor dan performa pembalap di lintasan. Mengingat musim lalu hingga saat ini, rider Yamaha mengalami penurunan performa yang sangat drastis.
Terbukti perkembangan pabrikan Eropa seperti KTM dan Aprilia jauh lebih baik daripada mereka. Padahal sebelumnya, di tahun 2022, Fabio Quartararo masih menjadi salah satu kontender juara dunia dan bertarung dengan pembalap Ducati, Francesco Bagnaia.
Jadi, seperti apakah penampilan dari motor Yamaha yang baru ini? Akankah bisa memperbaiki performa mereka selama satu musim ke depan? Kita lihat saja hasil dari Jerez Test yang akan dilakukan usai GP Jerez, tepatnya tanggal 29 April 2024.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
Gagal Raih Juara Dunia, Apakah Pecco Bagnaia Ikuti Jejak Marc Marquez?
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Ducati Sudah Coba Komunikasi Radio di Tes MotoGP Barcelona, Begini Hasilnya
Artikel Terkait
-
Gagal Raih Juara Dunia, Apakah Pecco Bagnaia Ikuti Jejak Marc Marquez?
-
Sekaliber Verza tapi Harga bak Nmax Turbo, Mari Mengenal Yamaha Factor 150
-
Nostalgia Jupiter Z: Motor Bebek yang Lahir di Lintasan Balap, Harga Bekas Tetap Stabil
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
DNA MotoGP Dalam Kemasan 125cc, Intip Pesona Duet Aprilia RS125 dan Tuono 125
Hobi
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
Terkini
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara