Pasca PSSI mengumumkan skuad yang akan diturunkan dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026, pertanyaan besar pun mengalir. Perhatian publik tertuju pada tidak adanya nama Elkan Baggott dalam jajaran 22 nama yang dirilis PSSI pada Kamis (16/5/2024).
Dalam rilis pemain yang diunggah dalam laman resmi PSSI, Kamis (16/5/2024), memang Shin Tae-yong tidak memasukkan nama Elkan Baggott di dalamnya. Publik pun mengaitkan tentang ‘perselisihan’ antara Shin Tae-yong dan Elkan Baggott.
Memang saat timnas Indonesia U-23 menjalani play-off Olimpiade Paris 2024 di Paris, Shin Tae-yong mengalami masalah besar di lini pertahanan. Absennya Rizky Ridho akibat kartu merah dan Justin Hubner karena kembali ke klub menjadi penyebabnya.
Sebagai solusinya, Shin Tae-yong pun memanggil Alfreanda Dewangga dan Elkan Baggott. Dewangga memenuhi panggilan tersebut, sementara Elkan Baggott dan klubnya tidak merespons dan memberikan alasan yang jelas.
Diduga hal inilah yang membuat Shin Tae-yong ‘malas’ memanggil Elkan Baggott. Atau dengan kata lain, Shin Tae-yong menghukum Elkan Baggott.
Namun jika dilihat secara nalar, mungkin saja alasan Shin Tae-yong tidak memanggil bek Ipswich ini bukan karena masalah itu. Alasan logis, kebutuhan lini belakang timnas Indonesia telah terpenuhi dengan pemain yang ada.
Hal ini disebabkan ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 digelar saat jeda internasional. Beda dengan ajang Piala Asia U-23 2024 kemarin, di mana klub tidak punya kewajiban untuk melepas pemain. Dengan status jeda internasional, Shin Tae-yong punya keleluasan dalam memanggil pemain.
Lihat saja dari deretan nama yang menghiasi lini belakang timnas Indonesia persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Nama-nama Jordi Amat, Ferari, Justin Hubner, Jay Idzez, Rizky Ridho, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama.
Deretan nama tersebut sudah cukup membuat Shin Tae-yong nyaman dengan kondisi lini pertahanan. Kedatangan Elkan Baggott justru akan merepotkan sang coach untuk menyusun pemain dengan banyaknya pilihan.
Itulah adalah pemikiran logis tentang tidak dipanggilnya Elkan Baggott oleh Shin Tae-yong. Namun untuk kebenarannya, hanya Shin Tae-yong sendiri yang tahu alasan sebenarnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
Ole Romeny Dihantui Nasib Sial Setelah Ditonton Patrick Kluivert
-
Erick Thohir Singgung Patrick Kluivert Dibantai Australia 5 Gol: Ketika Yakin Imbang, Kami Kalah
-
Kabar Tak Enak Ragnar Oratmangoen, Bakal Senasib dengan Nathan Tjoe-A-On?
-
Karma Wasit Ahmed Al Kaf Usai Rugikan Timnas Indonesia, Didepak FIFA
-
Naturalisasi Merajalela, Bojan Hodak: Fokusnya Pembinaan Pemain Muda, Ini Masalah
Hobi
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
Terkini
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien