Pasca PSSI mengumumkan skuad yang akan diturunkan dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026, pertanyaan besar pun mengalir. Perhatian publik tertuju pada tidak adanya nama Elkan Baggott dalam jajaran 22 nama yang dirilis PSSI pada Kamis (16/5/2024).
Dalam rilis pemain yang diunggah dalam laman resmi PSSI, Kamis (16/5/2024), memang Shin Tae-yong tidak memasukkan nama Elkan Baggott di dalamnya. Publik pun mengaitkan tentang ‘perselisihan’ antara Shin Tae-yong dan Elkan Baggott.
Memang saat timnas Indonesia U-23 menjalani play-off Olimpiade Paris 2024 di Paris, Shin Tae-yong mengalami masalah besar di lini pertahanan. Absennya Rizky Ridho akibat kartu merah dan Justin Hubner karena kembali ke klub menjadi penyebabnya.
Sebagai solusinya, Shin Tae-yong pun memanggil Alfreanda Dewangga dan Elkan Baggott. Dewangga memenuhi panggilan tersebut, sementara Elkan Baggott dan klubnya tidak merespons dan memberikan alasan yang jelas.
Diduga hal inilah yang membuat Shin Tae-yong ‘malas’ memanggil Elkan Baggott. Atau dengan kata lain, Shin Tae-yong menghukum Elkan Baggott.
Namun jika dilihat secara nalar, mungkin saja alasan Shin Tae-yong tidak memanggil bek Ipswich ini bukan karena masalah itu. Alasan logis, kebutuhan lini belakang timnas Indonesia telah terpenuhi dengan pemain yang ada.
Hal ini disebabkan ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 digelar saat jeda internasional. Beda dengan ajang Piala Asia U-23 2024 kemarin, di mana klub tidak punya kewajiban untuk melepas pemain. Dengan status jeda internasional, Shin Tae-yong punya keleluasan dalam memanggil pemain.
Lihat saja dari deretan nama yang menghiasi lini belakang timnas Indonesia persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Nama-nama Jordi Amat, Ferari, Justin Hubner, Jay Idzez, Rizky Ridho, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama.
Deretan nama tersebut sudah cukup membuat Shin Tae-yong nyaman dengan kondisi lini pertahanan. Kedatangan Elkan Baggott justru akan merepotkan sang coach untuk menyusun pemain dengan banyaknya pilihan.
Itulah adalah pemikiran logis tentang tidak dipanggilnya Elkan Baggott oleh Shin Tae-yong. Namun untuk kebenarannya, hanya Shin Tae-yong sendiri yang tahu alasan sebenarnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
-
Media Vietnam Sebut Indonesia Belum Naik Kelas Gegara Kalah dari Jepang 0-4
-
Pidato Erick Thohir di Ruang Ganti Jadi Kode Keras bagi Shin Tae-yong
-
Dua Wakil Indonesia Hari Ini Akan Berburu Gelar di Kumamoto Masters 2024
-
Raih Tiket Final, Gregoria Mariska Tunjung Berpeluang Ulangi Memori 2023
Artikel Terkait
-
Erick Thohir Ungkap Materi Pemain Timnas Indonesia Sudah Setara Jepang dan Korsel
-
Erick Thohir Berniat Mundur dari PSSI, Wapres Gibran Pasang Badan! Sudah Pak..
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Erick Thohir Ancam Mundur dari PSSI, Sumardji: Bagian dari Kekecewaan
-
5 Jasa Besar Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia, Yakin Masih Desak untuk Mundur?
Hobi
-
Panggil 26 Pemain untuk Piala AFF Wanita, Garuda Pertiwi Bawa Bekal Positif
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Garuda Belum Pernah Menang?
-
Gagal Taklukkan Raja Asia, Jay Idzes Pastikan Timnas Indonesia Tak Menyerah
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
Terkini
-
Ulasan Novel Alster Lake: Kisah Cinta Seorang Penulis di Danau Alster
-
Ulasan Buku 101 Langkah Mengatasi Insecure: Belajar Menjadi Percaya Diri
-
Ulasan Buku Ulama, Pewaris Para Nabi: Mengenalkan Tugas-Tugas Ahli Agama
-
Pilihan Hidup Sendiri: Ketika Anak Muda Memutuskan Tidak Menikah, Salahkah?
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni