Setelah sempat menjadi teka-teki, akhirnya melalui akun Instagram resmi PSSI pada Kamis (16/5/2024), PSSI mengumumkan calon lawan ujicoba. Pilihan PSSI adalah penghuni peringkat 119 FIFA, Tanzania.
Pengumuman ini sekaligus memupus mimpi FAM (PSSI-nya Malaysia) yang ngebet uji coba dengan Indonesia. Hal ini terungkap saat presiden FAM mengungkit-ungkit kembali wacana Erick Thohir untuk melakukan uji coba dengan Harimau Malaya.
“Erick Thohir pernah mengajak kita bertanding pada tahun lalu. Namun, saat itu waktunya tidak dapat, baik untuk tim U-23 maupun tim nasional senior,” ucap Hamidin, Presiden FAM dalam kanal YouTube Harimau Malaya, dikutip pada Jumat (17/5/2024).
Hal senada juga diucapkan Irfan Bakti pelatih asal Malaysia saat ditanya tentang timnas Indonesia.
“Timnas Malaysia sudah tidak dapat melihat ke belakang. Kami bahkan tidak bisa lagi bermain untuk melawan tim seperti Indonesia, Maladewa, Bangladesh, dan Bhutan,” ujar Irfan dilansir dari Suara.com.
Ucapan itu muncul saat Malaysia berada di peringkat 134 FIFA, sementara Indonesia masih di posisi 147. Hal ini yang menyebabkan mereka merasa tidak selevel lagi dengan anak asuh Shin Tae-yong.
Dalam Piala Merdeka 2023, Malaysia pun tidak mengundag Indonesia. Mereka lebih memilih Thailand dan Vietnam dengan mengatakan kedua negara ini berstandar Asia, sedang Indonesia bukan.
Kini semua telah berubah. Timnas Malaysia di semua level mengalami kekalahan di berbagai ajang turnamen. Ujung-ujungnya ranking FIFA Malaysia kini berada di bawah Indonesia. Hasil yang dicapai dalam Piala Asia 2023 dan Kualifikasi Piala Dunia 2026 penyebabnya.
Harapan FAM yang sempat melambung saat PSSI mengagendakan satu laga uji coba pada 2 Juni langsung menguap. Pasalnya PSSI lebih memilih Tanzania, negara yang mungkin tidak terlalu dikenal prestasinya.
Mungkin saja pertimbangan PSSI sama dengan FAM pada saat menolak Indonesia. Sebab secara ranking, Tanzania jauh lebih baik jika dibandingkan Malaysia yang kini di ranking 137 FIFA.
Lepas dari apa pun alasan PSSI, laga uji coba melawan Tanzania menjadi ajang bagi Shin Tae-yong menguji skuad terbaiknya. Dari 22 nama yang dipanggil Shin Tae-yong tercium kedahsyatan skuad yang akan diturunkan.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
Artikel Terkait
-
Masuk Cadangan Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Masuk Cadangan, Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Perbandingan Ranking FIFA Indonesia vs Malaysia, Tetangga Semakin Tertinggal
-
Rafael Struick Dilepas Brisbane Roar Untuk ASEAN Championship, Tapi Bila Begini Kondisinya
-
Momen Calvon Verdonk Jadi Tukang Gali Tanah, Netizen Ngakak
Hobi
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?