Setelah sempat menjadi teka-teki, akhirnya melalui akun Instagram resmi PSSI pada Kamis (16/5/2024), PSSI mengumumkan calon lawan ujicoba. Pilihan PSSI adalah penghuni peringkat 119 FIFA, Tanzania.
Pengumuman ini sekaligus memupus mimpi FAM (PSSI-nya Malaysia) yang ngebet uji coba dengan Indonesia. Hal ini terungkap saat presiden FAM mengungkit-ungkit kembali wacana Erick Thohir untuk melakukan uji coba dengan Harimau Malaya.
“Erick Thohir pernah mengajak kita bertanding pada tahun lalu. Namun, saat itu waktunya tidak dapat, baik untuk tim U-23 maupun tim nasional senior,” ucap Hamidin, Presiden FAM dalam kanal YouTube Harimau Malaya, dikutip pada Jumat (17/5/2024).
Hal senada juga diucapkan Irfan Bakti pelatih asal Malaysia saat ditanya tentang timnas Indonesia.
“Timnas Malaysia sudah tidak dapat melihat ke belakang. Kami bahkan tidak bisa lagi bermain untuk melawan tim seperti Indonesia, Maladewa, Bangladesh, dan Bhutan,” ujar Irfan dilansir dari Suara.com.
Ucapan itu muncul saat Malaysia berada di peringkat 134 FIFA, sementara Indonesia masih di posisi 147. Hal ini yang menyebabkan mereka merasa tidak selevel lagi dengan anak asuh Shin Tae-yong.
Dalam Piala Merdeka 2023, Malaysia pun tidak mengundag Indonesia. Mereka lebih memilih Thailand dan Vietnam dengan mengatakan kedua negara ini berstandar Asia, sedang Indonesia bukan.
Kini semua telah berubah. Timnas Malaysia di semua level mengalami kekalahan di berbagai ajang turnamen. Ujung-ujungnya ranking FIFA Malaysia kini berada di bawah Indonesia. Hasil yang dicapai dalam Piala Asia 2023 dan Kualifikasi Piala Dunia 2026 penyebabnya.
Harapan FAM yang sempat melambung saat PSSI mengagendakan satu laga uji coba pada 2 Juni langsung menguap. Pasalnya PSSI lebih memilih Tanzania, negara yang mungkin tidak terlalu dikenal prestasinya.
Mungkin saja pertimbangan PSSI sama dengan FAM pada saat menolak Indonesia. Sebab secara ranking, Tanzania jauh lebih baik jika dibandingkan Malaysia yang kini di ranking 137 FIFA.
Lepas dari apa pun alasan PSSI, laga uji coba melawan Tanzania menjadi ajang bagi Shin Tae-yong menguji skuad terbaiknya. Dari 22 nama yang dipanggil Shin Tae-yong tercium kedahsyatan skuad yang akan diturunkan.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
Rusia Ngebet Uji Coba Melawan Timnas Indonesia, Kapan Waktunya?
-
Pemain Keturunan Indonesia Mengaku Komunikasi dengan PSSI, Jalani Proses Naturalisasi?
-
Stadion Baru untuk Timnas Indonesia? Ini Bocoran Mengejutkan dari Erick Thohir
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Laga Krusial Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Juara Piala Asia U-17 2025, Erick Thohir Iri Lihat Perkembangan Uzbekistan
Hobi
-
BRI Liga 1: Persebaya Menangi Derbi Suramadu, Sukses Jaga Harga Diri di GBT
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
Terkini
-
Kupas Alasan Sistem Pilih Jinwoo Jadi Wadah Shadow Monarch di Solo Leveling
-
Jelang Sidang Pertama, Taeil Dikritik Usai Tertangkap Minum Bersama Teman
-
Menembus Kiamat! Mengarungi Makna Lirik Lagu "Armageddon" dari Aespa
-
Petualangan Terakhir Ivan dan Kawan-Kawan di Novel The One and Only Family
-
Petualangan Magis di Dunia Roh dalam Film Spirited Away