Seperti yang kita ketahui bahwa 10 dari 22 pembalap MotoGP berasal dari Spanyol, selama ini pembalap-pembalap dari Negeri Matador tersebut juga selalu menjadi rider unggulan di kompetisi ini, sebut saja Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, dan Marc Marquez.
Dari sekian banyak rider yang berasal dari Spanyol yang masih berkompetisi di MotoGP saat ini, ada beberapa yang sukses tampil memukau di awal musim 2024. Siapa saja mereka? Simak ulasannya berikut ini!
1. Marc Marquez
Kali pertama tampil tanpa berseragam Honda, Marc Marquez sukses mengejutkan para penikmat MotoGP dengan penampilannya bersama Gresini Racing dan Ducati.
Saat ini The Baby Alien berhasil comeback dan membuktikan bahwa dia masih menjadi rider kompetitif, bahkan layak untuk menjadi kontender juara dunia.
Di awal musim ini, Marc sukses meraih 2 kali podium sprint race dan 2 kali podium main race. Meskipun belum pernah meraih P1, tapi Marc konsisten bertarung di barisan depan.
2. Jorge Martin
Kegagalan meraih gelar juara dunia musim lalu ternyata membawa dampak positif bagi seorang Jorge Martin, awal musim ini Martinator berhasil memimpin klasemen sementara dengan gap sebanyak 38 poin dari rival terdekatnya, Pecco Bagnaia.
Seperti musim lalu, kali ini Martin juga masih menjadi penguasa sprint race, dari 5 balapan sprint, 3 di antaranya dimenangkan oleh pembalap Prima Pramac Racing ini.
3. Pedro Acosta
Tampil sebagai rookie bersama tim satelit KTM, GasGas Tech3, Pedro Acosta mampu tampil meyakinkan. Di awal musim 2024 ini, Acosta berhasil naik podium sebanyak 2 kali, yakni di GP Portugal (P3) dan GP Amerika (P2).
Pencapaian tersebut berhasil membuatnya masuk ke dalam daftar rider termuda yang meraih podium di kompetisi MotoGP.
4. Maverick Vinales
Beralih ke pabrikan Aprilia, Maverick Vinales berhasil tampil memukau di awal musim 2024. Salah satu pencapaian yang paling menonjol adalah menjadi pembalap pertama yang mampu memenangkan balapan dengan 3 motor berbeda (Suzuki, Yamaha, Aprilia).
Selain itu, Vinales juga menjadi salah satu pembalap yang berhasil memecahkan dominasi Ducati dalam persaingan meraih podium di setiap race.
Itu tadi 4 pembalap Spanyol yang berhasil tampil memukau di awal musim 2024 ini. Mana rider favorit kalian?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rebutan Gelar, Pecco Bagnaia dan Jorge Martin Merasa Tak Perlu Bermusuhan
-
Seri Terakhir MotoGP 2024 Pindah ke Barcelona, Ini Komentar Pecco Bagnaia
-
Luca Marini Percaya Diri Honda Bisa Samai Kekuatan Ducati: Asal Cerdas!
-
Bagnaia dan Martin Duel Sengit di Malaysia, Bos Ducati Senang Bukan Main
-
Fabio Quartararo Sukses di MotoGP Malaysia 2024 Walau Tak Podium, Kok Bisa?
Artikel Terkait
-
Rebutan Gelar, Pecco Bagnaia dan Jorge Martin Merasa Tak Perlu Bermusuhan
-
Seri Terakhir MotoGP 2024 Pindah ke Barcelona, Ini Komentar Pecco Bagnaia
-
Luca Marini Percaya Diri Honda Bisa Samai Kekuatan Ducati: Asal Cerdas!
-
Bagnaia dan Martin Duel Sengit di Malaysia, Bos Ducati Senang Bukan Main
-
Rekor! Spanyol Sita 13 Ton Kokain dalam Kargo Pisang dari Ekuador
Hobi
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Alasan Laga Indonesia vs Jepang Diundur, demi Kondisi Terbaik Kedua Tim
-
Raih Kemenangan Dramatis, Putri KW Lolos Babak Semifinal Korea Masters 2024
-
Pelatih Striker Timnas Indonesia Minta Pemain Lakukan Ini Jelang Hadapi Jepang
-
Bertemu Thailand di Babak Semifinal, Ibarat Final Kepagian bagi Indonesia
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif