Pelatih timnas Irak, Jesus Casas menyebut timnas Indonesia berpeluang lolos ke babak round 3 ajang kualifikasi Piala Dunia 2026. Melansir dari kanal berita suara.com pada Rabu (05/06/2024), pelatih asal Brazil tersebut menyebut timnas Indonesia berpeluang besar untuk lolos ke babak selanjutnya karena hanya memerlukan minimal 2 poin lagi dari 2 laga untuk dapat memastikan diri lolos ke babak round 3.
“Saya pikir Timnas Indonesia mungkin akan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2027. Sebab, mereka hanya membutuhkan beberapa poin. Saya berharap mereka akan lolos ke babak berikutnya,” ujar Jesus Casas saat sesi konferensi pers jelang laga Indonesia vs. Irak, Rabu (05/06/2024), dikutip dari kanal berita suara.com.
Selain itu, Jesus Casas juga berpendapat timnas Indonesia mengalami perkembangan yang cukup signifikan dalam beberapa bulan terakhir sejak gelaran Piala Asia 2023 kemarin yang digelar di Qatar. Namun, dirinya juga menegaskan akan menginstruksikan anak asuhnya untuk bermain tenang dan tetap menargetkan kemenangan saat menghadapi Indonesia di kandangnya sendiri, yakni Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
“Kami berharap kami bisa menikmati pertandingan dan tetap memberikan permainan terbaik kami untuk memenangkan pertandingan,” ujar Jesus Casas.
Di sisi lain, Jesus Casas juga membuka peluang untuk menurunkan beberapa pemain pelapis saat jumpa Indonessia pada Kamis (06/06/2024) nanti. Hal ini tentunya tidak terlepas status pemuncak grup F saat ini yang diraih oleh tim berjuluk “The Lions of Babylon” teersebut. Belum lagi timnas Irak juga telah memastikan diri lolos ke babak round 3 terlepas dari hasil apapun yang diraih pada 2 laga terakhir nanti.
“Tentu saja kemungkinan [rotasi besar-besaran] itu ada. Kami sudah lolos ke putaran ketiga dan kami bisa melakukan perubahan. Mungkin saja komposisi berubah di pertandingan besok,” ujar Jesus Casas.
Melansir dari laman resmi FIFA (fifa.com), timnas Indonesia sendiri kini berada di posisi runner-up grup F dengan raihan 7 poin. Skuad garuda hanya memerlukan 2 poin lagi dari 2 laga atau minimal meraih 1 kemenangan untuk mengamankan tiket menuju babak round 3 ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia
-
Sukses di Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Diisukan Latih Skuad untuk Sea Games 2025?
-
Pengamat Senior Sarankan Timnas U-17 Tambah Pemain Diaspora, Mengapa?
Artikel Terkait
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Gabung ke ASEAN All Stars, PSSI Kasih Jawaban Ngambang
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
20 Fakta Menarik Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia Setara Bolivia
Hobi
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak