Pada Jumat (07/06/2024) kemarin, platform media sosial Instagram ramai para pemain sepak bola Indonesia yang mengampanyekan “ini sepak bola Indonesia?” di masing-masing akun instagram pribadinya.
Dilansir kanal berita ANTARA (antaranews.com), tercatat setidaknya beberapa pemain sepakbola Indonesia seperti Andritany Ardhyasa, Septian David Maulana, Febri Hariyadi, Bagas Kaffa dan Beckham Putra ramai-ramai mengupload postingan tersebut.
Tak hanya itu, bahkan beberapa pemain berlabel timnas Indonesia aktif seperti Alfeandra Dewangga, Wahyu Prasetyo dan Yance Sayuri juga turut mengkampanyekan hal tersebut. Tentunya hal ini membuat ramai media sosial di Indonesia dan tidak hanya sebatas di instagram semata, namun juga di platform lain semisal X dan tiktok.
Unggahan tersebut ramai dilakukan oleh para pemain sepakbola di liga Indonesia setelah PSSI dan PT LIB selaku operator liga Indonesia mengumumkan perubahan kuota pemain asing di kasta Liga 1 yang awalnya hanya berjumlah 6 pemain menjadi 8 pemain di musim 2024/2025.
Sontak hal ini kemudian yang disinyalir menjadi penyebab para pemain sepakbola di Indonesia tersebut menyuarakan kampanye “ini sepak bola Indonesia?” sebagai bentuk penolakan aturan tersebut.
Merujuk laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), PT LIB memang akan memberlakukan kuota 8 pemain asing di Liga 1 musim depan. Aturan tersebut diperinci dengan kuota 6 pemain asing bebas dan 2 dari benua Asia.
Namun, dalam setiap laga hanya boleh dimainkan 6 pemain asing dengan format 5 pemain asing bebas dan 1 dari Asia. Selain itu, setiap klub wajib memainkan pemain dengan usia U-23 minimal selama 45 menit setiap laga.
Belum Ada Tanggapan Resmi Dari Para Pemain
Kendati alasan kuat para pemain sepakbola Indonesia mengupload kampanye “ini sepak bola Indonesia?” sebagai bentuk protes terhadap aturan baru PT LIB dan PSSI, namun hingga kini belum ada tanggapan resmi dari para pemain atau perwakilan pemain yang turut dalam kampanye tersebut.
Hal ini juga diutarakan oleh anggota komite eksekutif PSSI, Arya Sinulingga yang belum bisa berkomentar banyak terkait unggahan para pemain tersebut. Dirinya juga menunggu para pemain atau perwakilan pemain untuk memberikan penjelasan serta opini dari kampanye tersebut.
“Tunggulah mereka ngomong dulu,” ujar Arya Sinulingga, dikutip dari kanal berita ANTARA pada Sabtu (08/06/2024).
Tag
Baca Juga
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
-
Ole Romeny Gabung ke Timnas, Ini Ungkapan Kegembiraan Ragnar Oratmangoen
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
Artikel Terkait
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Jual Mahal Bela Timnas Indonesia, Begini Perbandingan Skill Miliano Jonathans vs Marselino Ferdinan
-
Momen Haru Eliano Reijnders Siapkan Jersey Nathan Tjoe-A-On yang Hendak Bermain
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
Hobi
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
Terkini
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
Memperbaiki Kesalahan di Masa Lalu dalam Novel 'Ten Years Challenge'
-
Jennie-Lisa, XG, Hingga ENHYPEN Dikonfirmasi Tampil di Coachella 2025
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri