Selain perkembangan pesat yang sukses menarik perhatian dunia terhadap sepak bola tanah air, kekompakan para pendukung Timnas Indonesia juga menjadi salah satu daya tarik tersendiri. Bahkan baru-baru ini pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta sukses memecahkan rekor penonton terbanyak.
“Catat rekor tertinggi dalam 108 laga FIFA WCQ Zona Asia (AFC). 64,942 penonton,” kata PSSI mengumumkan dalam Instagram @timnas.indonesia dikutip pada Jumat (14/6/2024).
Angka tersebut didapatkan dalam laga pamungkas Indonesia vs Filipina pada Selasa, 11 Juni 2024 kemarin. Skuad Garuda sukses membukukan kemenangan dengan dua gol tanpa balas ke gawang The Azkals dan memastikan diri mencetak sejarah lolos ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia untuk pertama kali.
Pecahnya rekor penonton ini menjadi salah satu bukti kompaknya dukungan yang diberikan para penggemar sepak bola di bumi nusantara. Bahkan sepanjang jalannya pertandingan, supporter terus bergemuruh dan bernyanyi memberikan suntikan semangat bagi para pemain.
Pelatih Filipina Tom Saintfiet juga memuji atmosfer yang tercipta di markas Timnas Indonesia. Menurutnya, hal ini memberikan kesan yang luar biasa. Lantaran Tom mengaku baru pertama kali merasakan atmosfer gila di dunia sepak bola.
“Selama 27 tahun masa kepelatihan saya, saya tidak pernah merasakan atmosfer seperti ini,” tutur Tom Saintfiet.
Selama 90 menit laga, penonton tak henti-henti memberikan dukungan kepada pasukan Merah Putih yang memang mengincar kemenangan agar bisa memastikan diri lolos ke putaran ketiga. Supporter seolah tak kehabisan ide soal koreo.
Terlepas dari perbedaan kualitas, kemungkinan besar hal tersebut menjadi salah satu alasan pemain Filipina merasa tertekan hingga tak bisa menunjukkan permainan terbaiknya.
PSSI melalui laman resminya telah mengonfirmasi bahwa Timnas Indonesia akan memainkan lima laga away dan lima laga home pada kualifikasi Piala Dunia 2026 di ronde ketiga.
Dengan kualitas Timnas yang berkembang pesat dan lawan-lawan tangguh, bisa dipastikan antusiasme para supporter dalam mendukung juga akan semakin bertambah.
Menarik ditunggu bagaimana gebrakan para supporter untuk mengawal perjuangan penggawa Merah Putih berikutnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Jeda Kompetisi, Persebaya Fokus Pemulihan Ernando Ari dan Malik Risaldi
-
Liga Sepak Bola Putri Masih Sekadar Janji, PSSI Kembali Tegaskan Komitmen
-
Naturalisasi Kevin Diks Disahkan Rapat Paripurna DPR RI, Ini Harapan PSSI
-
BRI Liga 1: Juru Gedor Kurang Gacor, PSIS Semarang Punya Tugas yang Berat!
-
Kinerja Erick Thohir di PSSI Puaskan Masyarakat, Ada Peran Shin Tae-yong?
Artikel Terkait
-
Jelang Timnas Indonesia vs Jepang, Erick Thohir Kirim Pesan Khusus ke Suporter Tamu
-
Nyatakan Tertarik Bela Timnas Indonesia, Intip Statistik Kiper Keturunan Bali di Liga Jerman
-
Jawaban Erick Thohir Soal Peluang Kevin Diks Lawan Jepang
-
Respons Legenda Inter Milan usai Comeback Dipanggil Jepang untuk Lawan Timnas Indonesia
-
Cek Fakta: Timnas Indonesia U-15 Juara Piala Dunia 2024
Hobi
-
Raih Kemenangan Dramatis, Putri KW Lolos Babak Semifinal Korea Masters 2024
-
Pelatih Striker Timnas Indonesia Minta Pemain Lakukan Ini Jelang Hadapi Jepang
-
Bertemu Thailand di Babak Semifinal, Ibarat Final Kepagian bagi Indonesia
-
Rebutan Gelar, Pecco Bagnaia dan Jorge Martin Merasa Tak Perlu Bermusuhan
-
3 Bek Timnas Jepang yang Diprediksi Jadi Tembok Kokoh Saat Jumpa Indonesia
Terkini
-
Ulasan Novel Negeri di Ujung Tanduk: Perjuangan Melawan Ketidakadilan
-
Cinta Tak Terduga di Musim Natal dalam Novel 'If This Was a Movie'
-
Prabowo Subianto, Sebingkai Pesan Harapan yang Hendak Rakyat Titipkan
-
Ulasan Buku Legenda Danau Lipan, Perang Dua Negara Akibat Prasangka Buruk
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Ini 3 Pemain Utama Drama Korea Namib