Penggemar sepak bola tanah air tengah dikejutkan dengan berita kekalahan yang dialami oleh Timnas Indonesia U-19. Baru-baru ini diketahui bahwa anak asuhan Indra Sjafri melakukan pertandingan uji coba melawan Tim PON pada Sabtu (29/6/2024). Naas, Garuda Muda justru tak bisa meraih kemenangan. Hasil tersebut cukup mengejutkan para fans di media sosial.
Laman resmi PSSI melaporkan, pasukan Merah Putih harus mengakui keunggulan lawan dengan skor 1-2. Indra Sjafri pun mengungkap hal yang membuat tim racikannya gagal meraih kemenangan dalam laga persahabatan di Stadion Madya, Jakarta.
“Kami terus fokus di peningkatan kondisi fisik pemain. Semenjak tanggal 23 sampai 28 Juni porsi latihan tim kami itu 80 persen fisik dan 20 persen teknik dasar. Kami fokus di endurance, strength, and speed,” kata pelatih berusia 61 tahun tersebut.
Ia memastikan, Timnas Indonesia U-19 akan terus melakukan perbaikan-perbaikan. Apalagi sebelumnya mereka memiliki pengalaman di Tournoi Maurice Revello atau Toulon Cup. Meski dikalahkan Tim PON Sumut, Indra menyebut para pemain telah mengalami peningkatan dalam segi fisik.
“Tentu tim ini akan terus melakukan evaluasi, pada setiap latihan. Terutama pasca-uji coba di Toulon. Yang jelas, para pemain setiap harinya, selama kurang lebih satu minggu ini, kemampuan dan fisiknya terus berprogres," lanjut Indra.
Kurang lebih sudah satu minggu skuad Garuda Muda melakukan pemusatan latihan dan seleksi untuk gelaran Piala AFF U-19 2024, tepatnya sejak 23-28 Juni kemarin. Selama itu pula, Timnas Indonesia fokus berlatih memperbaiki peningkatan kemampuan fisik dan sepak bola para pemain.
Dalam Piala AFF U-19 yang digelar 17-29 Juli 2024 mendatang, Welber Jardim dkk bakal menghadapi Filipina, Kamboja, dan Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Dengan bekal pengalaman di berbagai kompetisi sebelumnya, tentu Timnas Indonesia diharapkan bisa menampilkan permainan terbaik dan meraih prestasi.
Indra Sjafri mengatakan bahwa pihaknya akan memanfaatkan sisa waktu yang tersedia untuk mematangkan persiapan agar para pemain siap bertarung dan memenangkan setiap laga di turnamen yang akan diikuti.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Gagal Taklukkan Raja Asia, Jay Idzes Pastikan Timnas Indonesia Tak Menyerah
-
Debut Manis Kevin Diks di Timnas Indonesia, Nyaris Cetak Assist tapi Cedera
-
Dibekuk Jepang, Media Asing Sebut Timnas Indonesia Dapat Peringatan Keras
-
Profil Ole Romeny, Striker FC Utrecht yang Segera Perkuat Timnas Indonesia
-
Reaksi Bijak Erick Thohir usai Timnas Indonesia Kalah Telak atas Jepang
Artikel Terkait
-
Kabar Gembira! Timnas Indonesia Dapat Amunisi Tambahan Lawan Arab Saudi
-
Mental Tak Goyah, Timnas Indonesia Ingin Cari Pelampiasan dan Kalahkan Arab Saudi
-
Tak Banyak yang Tahu, Calvin Verdonk Ungkap 'Awan Kelabu' di Ruang Ganti Timnas Indonesia
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
Hobi
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Garuda Belum Pernah Menang?
-
Gagal Taklukkan Raja Asia, Jay Idzes Pastikan Timnas Indonesia Tak Menyerah
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
-
Debut Manis Kevin Diks di Timnas Indonesia, Nyaris Cetak Assist tapi Cedera
Terkini
-
Pilihan Hidup Sendiri: Ketika Anak Muda Memutuskan Tidak Menikah, Salahkah?
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
3 Rekomendasi Film Kolaborasi Memukau Ryan Gosling dan Emma Stone
-
Hikayat Sarjana di Mana-mana
-
Jebakan Maskulinitas di Balik Tren Video Laki-laki Tidak Bercerita