Scroll untuk membaca artikel
Sekar Anindyah Lamase | Rana Fayola R.
Muhammad Zahaby Gholy, player of the match. (Instagram/timnas.indonesia)

Muhammad Zahaby Gholy, salah satu bintang muda Timnas Indonesia yang tampil menonjol sepanjang gelaran Piala AFF U-16. Pun ketika Garuda Muda menghadapi tantangan Vietnam dalam duel sengit perebutan tempat ketiga kompetisi kelompok umur di Asia Tenggara tersebut.

Gholy yang memakai jersey bernomor punggung 7 menampilkan pergerakan impresif sepanjang laga. Merangsek masuk ke daerah pertahanan lawan dan membuat Golden Star Warriors tak berkutik. Ia pun menjadi aktor penting dalam kemenangan besar yang diraih pasukan Merah Putih pada Rabu (3/7/2024) sore WIB dI Stadion Manahan, Solo.

Melansir kanal suara.com, Timnas Indonesia berhasil mengoyak gawang Vietnam dengan lima gol tanpa balasan. Sempat kesulitan membongkar barisan pertahanan Vietnam yang begitu rapat, pada akhirnya kebuntuan tim asuhan Nova Arianto terpecahkan di menit ke-45. Menjelang injury time, Gholy berhasil membuka keran gol Garuda Muda.

Kemudian keunggulan digandakan oleh Dafa Zaidan. Sepanjang babak kedua berlangsung, ada tambahan tiga gol yang membuat Indonesia makin perkasa atas Golden Star Warriors, Gholy juga menambahkan namanya kembali di papan skor. Kemenangan 5-0 sekaligus membawa pasukan Merah Putih mengamankan tempat ketiga dalam gelaran Piala AFF U-16.

Zahaby Gholy Jadi Player of the Match Vietnam vs Indonesia

Ada sejumlah pemain Timnas Indonesia yang begitu konsisten dan mencuri atensi jutaan pasang mata para pendukung, baik di stadion langsung maupun yang menyaksikan dari layar kaca. Satu di antaranya adalah Muhammad Zahaby Gholy.

Melansir Instagram resmi @timnas.indonesia, bintang muda Persija Jakarta itu dinobatkan sebagai pemain terbaik. Tak hanya mencetak brace yang mengokohkan dominasi Garuda Muda, tetapi ia juga turut menjadi aktor penting dalam upaya menumbangkan Vietnam.

Seperti pada menit ke-37, di mana eksekusi tendangan bebas dari Gholy nyaris saja berubah menjadi skor. Namun, sayangnya sepakan tersebut masih terlalu rendah sehingga bisa dibelokkan oleh kiper lawan. Kemudian gol pertama yang ia ciptakan pun membuat permainan Timnas Indonesia lebih hidup.

Tak memungkiri bahwa gol pembuka dari Gholy berhasil meningkatkan rasa percaya diri dan ambisi kemenangan yang diusung tim asuhan Nova Arianto. Selain di partandingan krusial tadi, Gholy juga tampil istimewa dalam laga-laga sebelumnya.

Terus konsisten, Gholy!

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Rana Fayola R.