Secara tidak terduga Apriyani dan Siti Fadia harus menelan kekalahan di pertandingan pertama mereka di cabang bulutangkis Olimpiade 2024. Menghadapi ganda putri Jepang Mayu Matsumoto dan Wakana Nagahara, pasangan Indonesia menyerah straight set, 22-24 dan 15-21.
Dalam pertandingan di Adidas Arena, Paris, Prancis pada Sabtu (27/7/2024), sebenarnya Apriyani/Siti Fadia memulai dengan baik. Terbukti gim pertama berakhir dengan nilai 22-25 untuk kemenangan Jepang.
“Di gim pertama permainan berimbang tapi memang secara adaptasi kami cukup terkendala dengan lampu yang sedikit silau. Bukan alasan tapi jujur agak mengganggu,” ungkap Apriyani di laman resmi PBSI, Sabtu (27/7/2024).
Apapun alasan yang dikemukan Apriyani, kekalahan ini patut disayangkan. Seperti yang tercantum di drawing Olimpiade 2024, pasangan Indonesia ini berada di grup berat. Sebab masih ada pasangan Malaysia dan China di depan.
Dalam scenario yang ada, seharusnya Apriyani/Siti Fadia harus meraih 2 kemenangan. Salah satunya dari pasangan Jepang Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
Kemenangan kedua harus diraih atas pasangan Malaysia Pearl Tan/Tinaah Multhavaron. Sebab hanya dari 2 pasangan ini Apriyani/Siti Fadia memungkinkan meraih poin.
Satu pertandingan lagi yang akan dihadapi, menghadapi China dapat ‘dilepas’. Sebab menghadapi pasangan nomor 1 dunia, kemungkinan meraih kemenangan kecil sekali.
“Di pertandingan selanjutnya kami ingin meningkatkan fokus karena kami merasa belum maksimal. Setiap pertandingan kami ingin lebih baik dan lebih baik lagi.” Janji Apriyani.
Dengan kekalahan di pertandingan pertama, memenangkan 2 pertandingan berikutnya tidak bisa ditawar lagi jika ingin lolos babak 16 besar. Konsentrasi dan fokus menjadi PR besar keduanya.
Dari cabang olah raga bulutangkis, 3 wakil Indonesia yang lain memperoleh hasil positif di laga perdananya.
Di nomor ganda putra, Fajar/Rian meraih hasil positif dengan mengalahkan pasangan Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel. Skor yang disematkan pun telak 21-13 dan 21-17.
Sementara itu kemenangan dramatis diraih Rinov/Pitha yang turun di nomor ganda campuran. Mereka harus berhadapan dengan pasangan kuat Korea Selatan, Kim Won Ho/Jeong na Eun.
Gim pertama mampu dimenangkan Rinov/Pitha dengan harus melalui setting. Rinov/Pitha menang dengan skor 22/20. Namun mereka kehilangan gim kedua.
Rinov/Pitha akhirnya menutup gim ketiga dengan skor tipis. Pasangan Korea kandas dengan nilai 19-21.
Penampil keempat adalah Jonatan Christine. Menghadapi pemain dengan ranking 54 BWF, Jojo sempat gugup. Dia harus kalah di gim pertama. Namun lewat comeback yang bagus Jojo mampu memenangkan pertandingan atas Julien Carraggi dari Belgia, 18-12, 21-11, 31 dan 21-16.
Baca Juga
-
Timnas Futsal Indonesia Tutup 2025 dengan Catatan Gemilang, Raih 2 Gelar
-
Meski Jadi Raja ASEAN, Vietnam Tetap Simpan Ketakutan pada Timnas Indonesia
-
Tekuk Vietnam Lewat Adu Penalti, Filipina Kejutan Sempurna SEA Games 2025
-
Timnas Futsal Putri Lolos ke Final, Kalahkan Thailand Lewat Adu Penalti
-
Kalahkan Filipina 3-0, Rivan Nurmulki Jaga Asa Medali Emas Voli SEA Games
Artikel Terkait
Hobi
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Jordi Amat Beberkan Pesan Manis dari John Herdman, Ada Harapan Khusus?
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
-
Jadi Lawan Terkuat Garuda di FIFA Series, Bulgaria Ternyata Tak Asing dengan Sepak Bola Indonesia
Terkini
-
Rilis di Tiongkok, Vivo Y500i Ditenagai Baterai 7200 mAh dan Isi Cepat 44W
-
Kulit Kering? 5 Rekomendasi Body Butter Shea Butter Terbaik Mulai Rp 20 Ribuan
-
Novel Le Petit Prince: Potret Kehidupan Dewasa dari Kacamata Pangeran Cilik
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Bela Lula Lahfah, Reza Arap Tanggapi Tudingan 'Teman Mantan Istri Diembat' dengan Emosional