Setelah selesainya Olimpiade Paris 2024, turnamen BWF pun mulai menggeliat. Ajang pertama yang akan dilaksakan adalah Japan Open 2024. Turnamen yang akan digelar di Yokohama Kanagawa, Jepang akan berlangsung pada 20-25 Agustus 2024.
Japan Open 2024 mempunyai level yang sangat mentereng, yaitu di level super 750. Hal ini membuat para pemain yang akan tampil datang dari para pemain level atas.
Namun entah apa sebabnya, mendekati tanggal pelaksanaan, justru banyak pemain top dunia yang tetiba mengundurkan diri. Termasuk di antaranya di sektor tunggal putri.
Dilansir dari laman bwfbadminton.com, Selasa (13/8/2024) setidaknya 5 nama besar pebulu tangkis putri mengundurkan diri. Mereka adalah An Se Young, Pusarla V Sindhu, Chen Yu Fei, He Bing Jiao (pensiun), dan Carolina Marin (cedera).
Mundurnya 5 pebulu tangkis level atas ini membuat ‘sepi’ aroma persaingan di Tunggal putri. Sebab diakui atau tidak, kelimanya adalah pebulu tangkis langganan gelar, termasuk An Se Young.
Namun di sisi lain, hal ini menjadi faktor yang menguntungkan bagi Gregoria Mariska Tunjung, pebulu tangkis putri andalan Indonesia. Situasi ini membuka langkah Jorji meraih prestasi lebih terbuka.
Dalam drawing yang sudah dikeluarkan panitia, nama pebulu tangkis papan atas yang tersisa di nomor tunggal putri tinggal 4. Mereka adalah Akane Yamaguchi (Jepang), Tai Tzu Ying (China Taipei), Ratchanok Intanon (Thailand), dan Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia).
Masih dari bagan pertandingan, Jorji berada di bagian bawah. Dan jika semua lancar, Jorji di babak semifinal akan bertemu Akane Yamaguchi yang juga menempati undian bawah. Secara hitung-hitungan jika Jorji mampu mengatasi Akane, akan bertemu Tai Tzu Ying di babak final.
Seandainya nomor Tunggal putri masih dalam kondisi komplit, dalam artian 5 pemain yang ada tidak mengundurkan diri, besar kemungkinan langkah Jorji akan lebih sulit.
Maka dengan bekal medali perunggu Olimpiade Paris 2024 ditambah penampilan impresifnya selama Olimpiade, diharapkan Jorji mampu meraih gelar di Japan Open 2024.
Di nomor tunggal putri, selain Jorji, Indonesia juga menurunkan Ester Nurumi Wardoyo. Pebulu tangkis yang mulai menanjak penampilannya ini pun diharapkan mampu membuat kejutan di Japan Open 2024.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
Artikel Terkait
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
-
Dua Wakil Indonesia Hari Ini Akan Berburu Gelar di Kumamoto Masters 2024
-
Raih Tiket Final, Gregoria Mariska Tunjung Berpeluang Ulangi Memori 2023
-
Gregoria Mariska Tunjung Taklukkan Tomoka Miyazaki dalam Dua Gim Langsung
-
Indonesia Sukses Tempatkan 3 Wakil di Babak Semifinal Korea Masters 2024
Hobi
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
Terkini
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara