Dalam ajang Korea Open 2024 kabar baik datang dari 2 wakil Indonesia yang dimulai hari ini, Selasa (27/8/2024). Di hari pertama turnamen, Leo/Bagas dan Fikri/Daniel menjalani laga babak 32 besar dengan kemenangan.
Leo/Bagas yang turun terlebih dahulu berhasil mengalahkan pasangan China Taipei, Ming Che Lu/Tang Kai Wei. Mereka menutup pertandingan dengan 2 gim langsung, 21-13 dan 21-16. Dari angka yang diperoleh terlihat Leo/Bagas tidak mengalami kesulitan berarti.
Menanggapi kemenangan ini, Bagas tetap merasa ada yang harus ditingkatkan.
“Untuk bahan evaluasi sebagai pasangan baru, yang perlu ditambah adalah segi komunikasinya. Sebagai partner baru, kami memang harus sering-sering berkomunikasi,” tutur Bagas Maulana dilansir dari akun Instagram resmi PBSI, @badminton.ina, Selasa (27/8/2024).
Hal senada rupanya juga disampaikan oleh Daniel Marthin yang berpasangan dengan Muhammad Shohibul Fikri.
“Untuk siapa lawan di babak kedua, kami memang belum tahu. Tetapi kami dari awal harus lebih siap lagi. Jangan gampang mati sendri. Dari awal permainan kami harus bisa bermain lebih bagus lagi,” ungkap Daniel Marthin dilansir dari media yang sama.
Sikap kedua pasangan ini patut dimaklumi. Sebab keduanya adalah pasangan baru, walaupun sebenarnya sudah cukup lama mengikuti berbagai ajang. Namun pertukaran pasangan antar keduanya, membuat masing-masing harus melakukan adaptasi ulang.
Dalam ajang pertama mereka, Japan Open 2024, kedua pasangan ini terbilang meraih hasil di luar ekspetasi. Keduanya mampu tembus hingga babak semifinal. Walaupun kemudian kalah, untuk ukuran pasangan baru, apa yang diraih sangat luar biasa.
Dikutip dari bagan laman bwfworldtour.bwfbadminton.com, kedua pasangan Indonesia ini harus melalui hadangan baru di babak 16 besar. Leo/Bagas akan berhadapan dengan pasangan Malaysia, Nur Mhd Azryn Ayub/Tan Wee Kiong, sedangkan Fikri/Daniek ditantang oleh pasangan China Taipei lagi, Fang Chih Lee/Fang Jen Lee.
Secara hitung-hitungan kedua pasangan ganda putra Indonesia ini akan mampu mengatasi lawan-lawannya. Lagi-lagi jam terbang mereka yang menjadi modal utama. Permainan tenang dengan meminimalisir kesalahan sendiri, akan memberikan kemenangan bagi Leo/Bagas maupun Fikri/Daniel.
Sementara itu di hari kedua Korea Open 2024, 4 wakil Indonesia pun akan berjuang untuk lolos ke babak 16 besar. Mereka adalah Chico Aura Dwi Wardoyo, Ester Nurumi Tri Wardoyo, Rehan/Naufal, dan Dejan/Gloria. Tentunya kubu Indonesia berharap keempat wakil ini mampu lolos babak 16 besar.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
Far East Music City Umumkan Penjualan Tiket Kang Daniel, EXID & Olivia Marsh di Indonesia!
-
3 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 12 April 2025, Siapa Saja?
-
Potensi Leo/Bagas dan Jafar/Felisha Melaju ke Partai Puncak BAC 2025
-
Kang Daniel Terjebak dalam Hubungan Cinta yang Menyakitkan di Lagu 'Mess'
-
Ambisi Kiper Keturunan Bali Daniel Klein Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga
Hobi
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
Terkini
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025