Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dijadwalkan turun bertanding untuk kejuaraan Arctic Open 2024 di Vantaa, Finland. Rehan/Lisa akan bertemu dengan ganda campuran Denmark yang merupakan Juara Canada Open 2024, Jesper Toft/Amalie Magelund di babak awal.
CLASH ROYALE Arctic Open 2024 powered by YONEX sendiri merupakan BWF World Tour Super 500 yang akan memperebutkan hadiah total sebesar $420.000. Indonesia mengirimkan 9 wakil terbaiknya di kejuaraan ini, dimana 1 wakil diantaranya harus berjuang di babak kualifikasi terlebih dahulu sebelum memasuki main draw.
Rehan/Lisa merupakan salah satu wakil ganda campuran yang diturunkan untuk pertandingan ini. Sebagai andalan Indonesia, Rehan/Lisa tentunya diharapkan mampu memberikan yang terbaik. Meskipun, lawan mereka di babak awal saja sudah cukup menantang mengingat Jesper/Amalie merupakan ganda campuran unggulan Denmark yang telah berhasil menjadi Juara Canada Open 2024 dan Runner-Up US Open 2024.
Secara peringkat, Rehan/Lisa tercatat lebih unggul dibandingkan dengan Jesper/Amalie. Melansir Badminton4u, saat ini Rehan/Lisa merupakan ganda campuran peringkat 21 dunia. Sedangkan Jesper/Amalie berada di peringkat 33.
Rehan/Lisa sendiri juga telah menorehkan beberapa prestasi seperti Runner-Up HYlo Open 2023, Juara Hylo Open 2022 dan juga Runner-Up Vietnam Open 2023. Meskipun juga harus diakui, sepanjang tahun 2024 ini belum ada hasil yang signifikan dari pasangan ganda campuran Indonesia ini.
Pertemuan antara Rehan/Lisa dan Jesper/Amalie di Arctic Open 2024 sendiri akan menjadi pertemuan perdana keduanya. Sebelumnya, mereka belum pernah bertemu di pertandingan bulutangkis internasional manapun.
Ini dapat menjadi baik untuk Rehan/Lisa dengan permainan tidak terbaca, namun juga perlu diwaspadai mengingat Jesper/Amalie juga merupakan ganda campuran andalan Denmark saat ini untuk Arctic Open. Yuk ikuti terus update mengenai bulutangkis internasional melalui tournament software BWF dan juga aplikasi resmi BWF yaitu Badminton4u.
Jangan lupa juga untuk menyaksikan siaran langsung pertandingan CLASH ROYALE Arctic Open 2024 powered by YONEX melalui kanal youtube resmi milik BWF yaitu BWF TV dan aplikasi streaming berbayar RCTI+. Dukung terus para atlet bulutangkis Indonesia di berbagai pertandingan internasional!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Hari Ketiga Arctic Open 2024, Tujuh Wakil Indonesia Siap Bertanding!
-
Siap Bertanding di Arctic Open 2024, Jonatan Christie Hadapi Andalan Taipei
-
Kembali Hadapi Wakil Denmark, Gregoria Mariska Siap untuk Arctic Open 2024
-
Arctic Open 2024, Fajar/Rian Hadapi Unggulan Taipei di Babak Awal
-
Arctic Open 2024, Ginting Melawan Juara Korea Open di Babak Awal!
Artikel Terkait
-
Lagi-lagi Gregoria Mariska Tunjung Harus Kalah karena Kesalahan Sendiri
-
Lolos Babak Semifinal Arctic Open 2024, Saatnya Jonatan Christie Raih Gelar
-
Dihadang Pasangan Malaysia Lagi, Fajar/Rian Gagal Amankan Tiket Semifinal
-
Lolos Babak 8 Besar, Fajar/Rian Hadapi Pasangan Malaysia di Perempat Final Arctic Open 2024
-
Arctic Open 2024: Lagi-Lagi Anthony Ginting Harus Gagal di Babak 32 Besar
Hobi
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap