Federasi sepak bola Indonesia (PSSI) berjanji akan mengambil tindakan tegas terhadap kepemimpinan wasit kontroversial yang merugikan Timnas Indonesia saat bertandang ke Stadion Nasional Bahrain, Riffa. Antara News menyebut, duel sengit yang dimulai pada Kamis (10/10/2024) ini, berakhir dengan skor imbang 2-2.
Skuad Garuda yang sempat tertinggal kemudian berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Ragnar Oratmangoen. Kemudian di babak kedua berbalik unggul melalui gol Rafael Struick, sebelum akhirnya harus berbagi poin karena Mohamed Marhoon mencetak gol penyeimbang di menit 90+9.
Tentu catatan gol yang dibuat Marhoon saat injury time babak kedua menimbulkan sorotan tajam dari berbagai pihak, tak terkecuali para suporter yang ikut vokal menyuarakan ketidakterimaan lewat sosial media. Lantaran sebenarnya wasit Ahmed hanya memberikan tambahan waktu enam menit.
Namun justru pertandingan dimainkan sampai menit ke-99. Bahkan wasit itu tak mencoba mengecek VAR sekali pun atas gol kontroversial tersebut. Insiden ini membuat PSSI akan bertindak tegas.
“Ya, kita kirim surat protes. Kita sangat kecewa dengan kepemimpinan wasit. Seperti menambah waktu sampai Bahrain menciptakan gol,” kata Arya Sinulingga yang merupakan anggota Komite Eksekutif dalam pernyataan tertulis melalui aplikasi Whatsapp, Jumat (11/10/2024) dini hari WIB.
Kekecewaan mendalam turut dirasakan pemain hingga para suporter. Sebab kemenangan dan tiga poin sudah ada di depan mata, tetapi justru diwarnai kepemimpinan wasit yang kontroversial nan merugikan. Hingga berita ini ditulis, sudah ada lebih dari 235 ribu komentar di salah satu unggahan Instagram AFC dan 227 ribu komentar yang ditinggalkan suporter dalam Instagram resmi @timnasindonesia.
Perjuangan Timnas Indonesia Berikutnya
Hasil imbang menghadapi Bahrain membuat Timnas Indonesia ada di urutan kelima klasemen sementara Grup C. Total ada tiga poin yang diraih dari tiga pertandingan yang sudah dijalani. Tim asuhan pelatih Shin Tae-yong hanya tertinggal satu poin dari Bahrain yang menempati peringkat keempat dengan empat poin.
Meski kecewa berat atas apa yang baru saja terjadi, tetapi perjuangan pasukan Merah Putih masih belum terhenti di sini. Jay Idzes dkk akan melanjutkan duel tandang kedua pada bulan Oktober ini ke markas China. Bentrok melawan Team Dragon bakal dimainkan pada hari Selasa (15/10/2024) mendatang di Qingdao Youth Stadium.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Tag
Baca Juga
-
Mike Rajasa Catat Debut Impresif, Nova Arianto sampai Katakan Hal Ini!
-
Nova Arianto Syukuri Kemenangan Lawan Honduras, Ungkap Target Selanjutnya?
-
Clara Shinta Mendadak Dituntut Harta Gono-gini Oleh Mantan Suami, Mengapa?
-
Nova Arianto Sebut Honduras Punya Transisi yang Baik, Garuda Muda Waspada!
-
Lawan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Wajib Pesta Gol Demi Lolos Fase Grup?
Artikel Terkait
Hobi
-
Bikin Bangga! Ini 3 Rekor yang Dicatatkan oleh Indonesia Pasca Kalahkan Honduras
-
Piala Dunia U-17, Garuda Muda dan Nova Arianto yang Mulai Ikuti Label History Maker sang Mentor
-
Piala Dunia U-17 dan Kado Hari Pahlawan dari Skuat Garuda Muda di Laga Perpisahan
-
Bukan Sekadar Sepekan, Ada Kulminasi Latihan Keras di Balik Eksekusi Dingin Evandra Florasta!
-
Mike Rajasa Catat Debut Impresif, Nova Arianto sampai Katakan Hal Ini!
Terkini
-
4 Rekomendasi Novel Thriller Indonesia dengan Alur Cerita yang Menegangkan!
-
Susul Lola Tung, Nicole Kidman Dikonfirmasi Main Film The Young People
-
Bukan Cuma Soal Anime, Ini 7 Hal 'Gila' yang Wajib Kamu Coba Kalau ke Tokyo!
-
Debut Tayang Film Christy Kurang Memuaskan, Sydney Sweeney Tetap Bangga
-
Napak Tilas Penyair Legendaris, Falcon Pictures Hadirkan Film Chairil Anwar