Memasuki pekan ke-9 BRI Liga 1, PSM Makassar akan menghadapi laga berat. PSM Makassar akan tandang ke kandang Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (23/10/2024).
Laga ini terasa berat karena Persebaya kini adalah pemuncak klasemen BRI Liga 1, sehingga boleh dibilang merupakan tim terbaik hingga minggu ke-9 ini. Maka, tidak heran jika Bernardo Tavares dan para pemain PSM Makassar justru termotivasi.
“Karena kami akan melawan tim di posisi pertama klasemen, sudah pasti ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit. Saya rasa kami akan sangat termotivasi. Karena pemain senang dengan pertandingan yang seperti ini,” ungkap Bernardo Tavares dilansir dari laman ligaindonesiabaru.com, Selasa (22/10/2024).
Modal berharga lain yang dimiliki PSM Makassar adalah hasil pertandingan minggu lalu. Minggu lalu anak asuh Bernardo Tavares mampu Madura United. Kemenangan ini akan menjadi penambah semangat bertanding tim.
Situasi berbeda justru terjadi dalam tubuh Persebaya. Jika PSM meraih kemenangan, Persebaya justru harus takluk di tangan Persib Bandung saat tandang di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Hal ini berakibat posisi Persebaya di puncak klasemen rawan dikudeta tim lain.
Meski mengusung misi menang, Bernardo Tavares masih dihadapkan dengan beberapa masalah. Mulai dari cederanya beberapa pemain dan persiapan mepet untuk hadapi Persebaya.
“Persiapan melawan Persebaya Surabaya, kami belum tahu apa yang akan terjadi. Kami tidak punya banyak waktu persiapan menghadapi pertandingan ini. Kami tahu Persebaya adalah tim kuat dengan budget besar. Tapi kami akan mengupayakan yang terbaik,” tambah Tavares.
Dengan melihat kondisi semacam ini, Tavares pun harus berhitung dalam menurunkan pemainnya. Namun Tavares telah menyimpan skuat yang akan diturunkannya. Tren positif yang tengah dijalani PSM diharapkan akan berlanjut.
Persebaya sendiri di bawah Paul Munster pasti juga tidak akan menyia-nyiakan laga ini untuk menjaga takhta BRI Liga 1. Kekalahan dari Persib minggu lalu akan diobati dengan berusaha memenangkan laga tandang hadapi PSM.
Ribuan bonek yang dipastikan akan memenuhi Stadion Gelora Bung Tomo, akan menjadi energi tersendiri bagi Persebaya. Dukungan para pendukung akan membantu Persebaya dalam memberikan tekanan pada tim tamu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
-
Ketegasan Erick Thohir Terhadap Timnas Indonesia Akhirnya Berbuah Manis
-
China Masters 2024, Celah Jonatan Christie Lolos BWF World Tour Finals 2024
-
Timnas Indonesia Bungkam Arab Saudi 2-0, Begini Komentar Media Vietnam
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
Artikel Terkait
-
BRI Liga 1: Bakal Diuji Persija, Persebaya Soroti Pentingnya Pemain ke-12
-
Dari Surabaya, Ernando Ari Kirim Doa Menyentuh Kalbu untuk Timnas Indonesia
-
Genjot Fisik Pemain, Persib Bandung Pasang Target Tinggi Lawan Borneo FC
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
Hobi
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
-
Jawab Keraguan, Shin Tae-yong Kembali Dapat Angin Positif dari Suporter?
-
Ducati Sudah Coba Komunikasi Radio di Tes MotoGP Barcelona, Begini Hasilnya
-
Tampil Brilian saat Kalahkan Arab Saudi, Calvin Verdonk Layak Disanjung
-
Pindah ke Yamaha, Pramac Ingin Pertahankan Mentalitas Seperti di Ducati
Terkini
-
Ulasan Novel Quatre Karya Venita Beauty: Memilih Antara Mimpi Atau Realita
-
Selalu Best Seller, 3 Buku Ini Gak Pernah Nangkring di Event Cuci Gudang
-
Ulasan Buku Susah Payah Mati di Malam Hari Susah Payah Hidup di Siang Hari, Tolak Romantisasi Hujan dan Senja
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan