Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga kembali buka suara perihal proses naturalisasi Kevin Diks. Kali ini tentang bocoran jadwal debut sang pemain yang informasinya sudah sangat dinantikan oleh para pencinta Timnas Indonesia.
Sebelumnya, Arya sudah mengatakan bahwa kemungkinan besar Kevin Diks belum bisa berseragam merah putih di bulan November. Artinya, Skuad Garuda akan menjamu Jepang dan Arab Saudi tanpa pesepak bola yang merumput di Liga Denmark tersebut.
Dua laga krusial ini rencananya dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 dan 19 November mendatang. Transisi pemerintahan digadang-gadang menjadi alasan mengapa Kevin Diks terancam batal debut bulan depan.
“Seperti yg kami sampaikan ini masih proses kan, bahwa pemerintahannya saja masih seperti ini. Tapi kita optimis Maret,” kata Arya saat ditemui di Stadion ASIOP, Jakarta, seperti dikutip dari Antara News hari Rabu (30/10/2024).
Jika semuanya berjalan dengan lancar, maka pemain FC Copenhagen itu berpeluang dimainkan pada dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia round 3 pada Maret 2025, tepatnya saat skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong menjamu Australia dan Bahrain.
Lebih lanjut, Arya cukup realistis terkait sisa perjalanan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia putaran ketiga. Dalam perhitungannya, dengan sisa enam pertandingan lagi, Indonesia harus bisa memaksimalkan empat laga sebagai tuan rumah.
“Hitungan kita kan begini ya kita tinggal enam kali main. Empat kali tuan rumah dua kali kita away. Dan awaynya-nya itu di Jepang sama Australia. Jadi 4 (pertandingan) ini harus dapat poin kan. Lawan Bahrain, lawan China kita berharap poinnya full,” tuturnya.
Kemudian ia meneruskan, “Dan kemudian kita harus full juga karena kita kalah lawan China. Kan kita kalah lawan China ini. Kalau tidak mau, kita Arab Saudi juga harus mau gak mau kan harus full juga. Jepang ya kita harus dapat ya mudah-mudahan dapat poin. Sehingga kita bisa masuk di 4 besar. Maka kita harus maksimalkan di ketika kita tuan rumah.”
Dengan bertambahnya amunisi, Timnas Indonesia diharapkan bisa semakin kuat dan menuntaskan misi revans atas Bahrain.
Selain Kevin Diks, Noa Leatomu dan Estella Loupatty yang menjalani naturalisasi untuk Timnas Putri Indonesia juga sedang menjalani tahapan serupa.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Marselino Ferdinan Jadi Man of the Match, Ragnar Oratmangoen Beri Pujian
-
Herve Renard Puji Timnas Indonesia, Katakan Hal Tak Terduga soal Arab Saudi
-
Brace Marselino Antar Timnas Indonesia Raih Kemenangan, Ini Nasib Arab Saudi
-
Jadi Ajang Pembuktian, Ini Kata Shin Tae-yong soal Bentrok Lawan Arab Saudi
-
BRI Liga 1: Bakal Diuji Persija, Persebaya Soroti Pentingnya Pemain ke-12
Artikel Terkait
-
Media Vietnam Mulai Was-was Disalip Timnas Indonesia di Ranking FIFA
-
17 Gol Marselino Ferdinan: Kaki Kanan dan Kiri Gacor, Minus Sundulan
-
Siapa Ibu Elkan Baggott? Pernah Jadi Warga Bintaro dan Hidup Berpindah-pindah
-
Terungkap! Ini Cara Marselino Ferdinan Bajak Kursi Ball Boy untuk Selebrasi
-
Ancam Mundur dari Ketum PSSI, Erick Thohir: Saya Diminta Kembali ke Italia
Hobi
-
Ole Romeny Gabung ke Timnas, Ini Ungkapan Kegembiraan Ragnar Oratmangoen
-
Prestasi Marc Marquez Pakai GP23 Buat Gigi Dall'Igna Tak Bisa Berkata-Kata
-
Marselino Ferdinan Jadi Man of the Match, Ragnar Oratmangoen Beri Pujian
-
Media Belanda Soroti Kemenangan Timnas Indonesia: Skuadnya Mirip Tim Oranje
-
Bawa Timnas Indonesia Hajar Arab Saudi, STY Disebut Berhasil Balikkan Opini Negatif
Terkini
-
Standar Nikah Muda dan Mengapa Angka Perceraian Semakin Tinggi?
-
Menyantap Lezatnya Masakan Padang di Rumah Makan Ganto Sori Kuala Tungkal
-
Ulasan Buku 'Manusia Target', Cara Efektif dan Efisien Mengerjakan Tugas
-
3 Varian Oil Serum dari Oasea, Ampuh Redakan Jerawat dan Pudarkan Dark Spot
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah