Tak dapat dimungkiri kekalahan Timnas Indonesia dari Jepang di laga pada Jumat (15/11/2024) mengecewakan semua pihak, termasuk pula Erick Thohir.
Memang harus diakui perbedaan kualitas Indonesia dan Jepang ibarat bumi dan langit, tapi kekalahan 0-4 sulit diterima. Apalagi dalam beberapa kesempatan terlihat beberapa kesalahan yang dibuat pemain Indonesia.
Situasi ini membuat Erick Thohir masuk ke ruang ganti pemain setelah pertandingan.
“Pertanyaannya adalah, apakah kalian masih percaya saya dengan proyek ini? Apa kalian masih percaya kepada saya? Sebagai pemimpin kalian?” ucap Erick Thohir dilansir dari laman suara.com, Senin (18/11/2024).
“Karena jika tidak, saya akan mengundurkan diri, saya akan mundur sebagai Ketua Umum PSSI karena sudah menjadi tanggung jawab saya,” lanjutnya.
Ucapan yang bernada “ancaman” ini terlontar dari mulut Erick Thohir. Suasana ruang ganti pun terlihat senyap. Hampir semua pemain dan staf kepelatihan menunduk. Menurut Calvin Verdonk, suasana ruang ganti benar-benar tidak nyaman pada saat itu.
Pada ucapan selanjutnya, Erick Thohir menyebut lagi 5 laga tersisa. Laga yang paling dekat adalah menghadapi Arab Saudi pada Selasa (19/11/2024).
Dalam pertandingan tersebut, ternyata timnas Indonesia berubah total. Mereka bermain seakan-akan lepas dari beban kekalahan melawan Jepang 4 hari sebelumnya. Hampir semua lini berfungsi sebagaimana mestinya.
Muara dari penampilan ciamik ini adalah 2 gol yang dilesakkan Marselino Ferdinan ke gawang Arab Saudi. Sementara itu, Arab Saudi seolah tidak percaya dengan apa yang terjadi di lapangan. Upaya mereka mencari gol penyeimbang selalu gagal di lini pertahanan Indonesia yang malam itu berfungsi dengan baik.
Dampak dari kemenangan ini luar biasa. Ranking Indonesia melompat ke posisi ketiga, dan yang lebih penting mimpi tampil di Piala Dunia 2026 semakin dekat. Semua pemain, staf kepelatihan, dan pendukung larut dalam kegembiraan.
Namun meskipun demikian, Erick Thohir tetap akan melakukan evaluasi besar-besaran terhadap timnas Indonesia. Namun meskipun isu sebelumnya muncul adalah pemecatan terhadap Shin Tae-yong, tampaknya hal itu tidak akan terjadi.
Diduga evaluasi besar-besaran lebih mengarah pada kondisi tim, bukan pada pelatih. Sebab bagaimana pun juga apa yang dilakukan Shin Tae-yong sejauh ini on the track.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
-
China Masters 2024, Celah Jonatan Christie Lolos BWF World Tour Finals 2024
-
Timnas Indonesia Bungkam Arab Saudi 2-0, Begini Komentar Media Vietnam
Artikel Terkait
-
3 Nama Baru yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Profil Febru Danar Surya, Ilustrator Bantul di Balik Koreografi Godzila Vs Gundala saat Lawan Jepang
-
Daftar Sementara 24 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Hobi
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas
-
Gagal Ikuti Tim Putra, Timnas Futsal Putri Raih Juara ke-3 di Ajang AFF Cup
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Daftar Sementara 24 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Regenerasi Terhambat: Dinasti Politik di Balik Layar Demokrasi
-
Ulasan Buku Al Ghazali karya Shohibul:Jejak Spiritual Sang Hujjatul Islam
-
G-Dragon Ekspresikan Ikatan Kuat dengan Fans di Lagu Baru 'Home Sweet Home'
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Raih Piala di MAMA Awards 2024, Pidato RIIZE Bikin Nangis Penggemar