Persik Kediri digadang-gadang tak bisa menurunkan kekuatan terbaiknya saat bertandang ke Indomilk Arena. Lantaran Ze Valente dan Ezra Walian yang menjadi dua pemain kunci Macan Putih masih dalam proses pemulihan usai dibekap cedera.
Tak hanya itu, dua nama lain yang juga berpotensi masih absen adalah Agil Munawar dan Supriadi. Selaras dengan Valente dan Ezra, mereka berdua pun masih mengalami masalah cedera. Situasi tersebut tentu memberi keuntungan tersendiri bagi Persita Tangerang.
Apalagi striker Ayom Majok sudah kembali bergabung ke dalam sesi latihan bersama tim selama satu minggu terakhir. Ia diharapkan semakin membaik dan dapat dimainkan menjamu Persik Kediri.
Meski di sisi lain, Persita juga kehilangan Rifky Dwi Septiawan dan Eber Bessa yang masih diragukan tampil. Menariknya, Pendekar Cisadane akan memperoleh tambahan kekuatan karena bermain di markas sendiri, yakni Indomilk Arena.
Mereka terpaksa memainkan 10 pertandingan kandang BRI Liga 1 2024/2025 di luar Tangerang, sebab Indomilk Arena direnovasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR). Kini setelah renovasi tuntas, tim asuhan Fabio Lefundes bisa kembali mengharapkan magis dari markas Persita sendiri.
Momentum Persita Tangerang Akhiri ‘Kutukan’
Bentrok Persita dengan Persik merupakan laga pembuka untuk pekan ke-22 BRI Liga 1 2024/2025 yang akan digelar pada Jumat (7/2) dengan jadwal kick off pukul 15.30 WIB. Pertandingan ini dipastikan berjalan sengit.
Lantaran menjadi panggung bagi kedua tim untuk bisa bersaing di papan atas klasemen. Mereka sama-sama mengoleksi 32 poin dan ada di urutan masing-masing ke-6 dan 7 klasemen. Pastinya hasil duel tersebut akan sangat menentukan.
Merujuk preview persitafc.com, Persik Kediri punya catatan yang sedikit lebih baik dalam rekor pertemuan bersama Persita. Macan Putih memenangkan dua pertandingan terakhir, sedangkan Muhammad Toha dan rekan-rekannya hanya sekali menang.
Lalu dua laga yang lain berakhir imbang. Sebelum kembali bersua Persita, Persik sedang dibayangi catatan minor dalam tiga pekan kemarin. Dua kali imbang dan satu kekalahan adalah hasil yang mau tak mau harus diterima.
Situasi ini dapat dimanfaatkan oleh Persita untuk mengamankan tiga poin penuh di Indomilk Arena. Terlebih lagi pada putaran pertama, Persik memetik kemenangan tipis 1-0 saat menjamu tim asuhan Fabio Lefundes di Stadion Brawijaya.
Akankah Persita Tangerang mampu menyudahi tren negatif atas Persik, sekaligus menuntaskan misi revans?
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
Artikel Terkait
-
Papan Bawah Memanas! Link Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo
-
Duel Macan Terluka! Ini Link Live Streaming Persik Kediri vs Persija Jakarta
-
Misi Juara Lagi: Skenario Persib Bandung Back to Back Liga 1
-
Salip Peringkat BRI Liga 1, Inilah 5 Pemain Indonesia yang Pernah Main di Liga Kamboja
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
Hobi
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
Terkini
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur