Memasuki bulan Februari, Persebaya Surabaya dihadapkan pada tiga pertandingan yang penting. Dua laga tandang dan sekali tandang akan menjadi pertarungan yang krusial bagi tim kebanggaan Bonek tersebut.
Terdekat, Bajul Ijo melawat ke Stadion Manahan untuk menjajal kemampuan Persis Solo pada Jumat (7/2/2025) malam besok. Merujuk laman resmi ligaindonesiabaru.com, pelatih Paul Munster menilai BRI Liga 1 merupakan sebuah maraton, bukan sprint.
“Kami mendekat ke tujuan. Setelah ini, kami berusaha untuk menang di Februari pada pertandingan berikutnya. Tentu saja, kita ingin menang," tegas pria asal Irlandia Utara tersebut, Kamis (6/2/2025).
Meski dibayangi tren buruk di mana mereka harus berpuasa kemenangan selama lima pertandingan terakhir, Persebaya masih menduduki papan atas klasemen. Tepatnya di urutan ketiga dengan mengemas 38 poin dari 21 laga yang sudah dilewati.
Dari catatan tersebut The Green Force menderita empat kekalahan beruntun, sebelum akhirnya menahan imbang Persita Tangerang pada penghujung Januari kemarin. Keempat tim yang menaklukkan Persebaya antara lain Bali United, PSS Sleman, Malut United FC, serta PS Barito Putera.
Selama periode ini, gawang tim asuhan Paul Munster kebobolan 11 kali dan hanya bisa mencetak dua gol saja. Rentetan hasil negatif itu menjadi pelecut semangat agar Persebaya kembali ke jalur kemenangan.
Munster mengungkap, mereka masih punya jalan panjang yang harus ditempuh. Semua orang ingin menang dan ia fokus pada pertandingan berikutnya untuk memastikan kemenangan berada dalam genggaman.
“Saya akan melakukan yang terbaik untuk membantu tim saya. Saya mencintai tim saya. Saya mencintai mereka sejak pra musim. Kami bekerja sangat keras. Saya akan tetap bersama tim saya,” tukasnya.
Duel Dua Tim yang Terluka
Bentrok di Stadion Manahan, Solo dapat dikatakan sebagai duel dua tim yang terluka. Lantaran nyaris serupa dengan Persebaya Surabaya, pasukan Laskar Sambernyawa juga sedang tertatih-tatih dan menelan kekalahan pahit atas Madura United di pekan sebelumnya.
Bahkan skuad besutan Ong Kim Swee masih terjebak di dasar klasemen sementara. Laga Persis Solo vs Persebaya Surabaya besok dipastikan bakal menjadi pertarungan sengit karena ambisi bangkit yang diusung oleh kedua kesebelasan.
Jangan lewatkan keseruannya!
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
-
Pesan Stefano Cugurra untuk Wasit Persib vs Bali United, Semoga Bisa Adil!
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
Artikel Terkait
-
Kalah dari Persib, Stefano Cugurra Umumkan Mundur dari Bali United
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
Hobi
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
Terkini
-
Buku Perjalanan ke Langit: Nasihat tentang Pentingnya Mengingat Kematian
-
Ulasan Novel The One and Only Ivan, Kisah Emosional Gorilla di Dalam Jeruji
-
Menemukan Bintang di Langit Jiwa: Sebuah Renungan atas Novel Lucida Sidera
-
Kenalan dengan 6 Judul Lain Garapan Mangaka Oshi no Ko, Seru Banget!
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik