Ujian bagi Persebaya Surabaya masih belum berhenti juga. Setelah kemenangan fantastis atas juara bertahan di Stadion Gelora Bung Tomo, kini sejatinya Bajul Ijo tengah bersiap untuk meredam perlawanan PSM Makassar.
Namun kabar buruknya, Paul Munster berpotensi gagal menurunkan tiga penggawa andalannya. Ketiga pemain yang dimaksud adalah Kadek Raditya Maheswara, Malik Risaldi, serta Toni Firmansyah.
Dua nama pertama kemungkinan menepi karena masih berkutat dengan cedera. Kadek dan Malik bahkan sudah absen sejak Persebaya menjamu Persib Bandung pekan kemarin. Dalam sesi latihan, keduanya masih didampingi tim medis.
Oleh karenanya, baik Kadek maupun Malik diprediksi kembali menepi karena tidak punya banyak waktu untuk pulih sebelum tanding lawan PSM Makassar.
“Mereka belum siap. Mereka tidak bisa melakukan apa pun sampai mereka melakukan latihan tim. Saya sudah mendapatkan kabar terbaru dari dokter, dan berbicara dengan mereka. Tapi mereka belum siap,” tutur Paul Munster, dikutip dari ligaindonesiabaru.com, Rabu (5/3/2025).
Kemudian Toni Firmansyah yang tampil ngeyel selama 90 menit penuh di pertandingan sebelumnya juga tak bisa memperkuat Persebaya. Ia punya empat kartu kuning dalam 10 laga, sehingga kuota untuk pemain U-22 kemungkinan diisi oleh Alfan Suaib atau Mikael Tata.
“(Tetapi) Ernando Ari sudah berlatih bersama tim dan kondisi Dejan (Tumbas) baik-baik saja. Tidak ada masalah. Jadi kita lihat saja perkembangan ini. Karena intensitas (latihan) tinggi. Dan setelah itu, kita lihat tes berikutnya,” imbuh juru taktik asal Irlandia Utara tersebut.
Bruno Moreira dan kolega perlu meraup poin dalam bentrok melawan Pasukan Ramang. Ini harus dilakukan agar Persebaya Surabaya tetap berada di jalur perebutan gelar juara BRI Liga 1 2024/2025.
Pasalnya apabila sampai terpeleset, mereka berpotensi dikejar oleh Persija Jakarta yang hanya berjarak empat poin saja. Macan Kemayoran juga punya tabungan satu pertandingan tertunda.
Optimisme sebelumnya digaungkan oleh Rizky Dwi Pangestu, pemain muda Bajul Ijo yang turut mencetak gol penting di laga menghadapi Persib Bandung. Ia yakin bahwa tim kebanggaan Kota Pahlawan itu masih ada di jalur yang tepat.
“Kami dan teman-teman saling percaya. Kami selalu berbicara dan menjaga kekompakan tim. Kami harus percaya bahwa kami bisa menjadi juara,” ujarnya, Senin (3/3/2025).
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Dibekuk Persis Solo, Fenomena Blunder Borneo FC Jadi Sorotan Joaquin Gomes
-
PSS Sleman Makin Terbenam, Kevin Gomes Soroti Daya Juang di Atas Lapangan
-
Saatnya Bangkit, Carlos Pena Jamin Persija Jakarta Lakukan Persiapan Matang
-
Paul Munster Jaga Mental Pemain Persebaya Surabaya, PSM Makassar Jadi Ujian Berat?
-
Ditaklukkan PSM Makassar, Kiper Madura United Akui Sempat Hilang Fokus
Artikel Terkait
-
Dibekuk Persis Solo, Fenomena Blunder Borneo FC Jadi Sorotan Joaquin Gomes
-
Bojan Hodak: Lagi, Lawan Persik Kediri yang Berat
-
Bekasi Dikepung Banjir, Persija vs PSIS Semarang Dialihkan ke Indomilk Arena
-
Performa Ajaib Egy Maulana di BRI Liga 1 2024/2025, Aneh jika Tak Dipanggil Patrick Kluivert
-
PSS Sleman Makin Terbenam, Kevin Gomes Soroti Daya Juang di Atas Lapangan
Hobi
-
Enea Bastianini Finis 10 Besar di GP Thailand 2025, Debutnya di KTM Sukses?
-
Jelang Pemanggilan, Para Pemain Timnas Indonesia Mulai Kumpulkan Modal Penarik Perhatian
-
Rekap Orleans Masters 2025 Day1: Dua Wakil Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar
-
Disebut-Sebut Bakal Latih Tim ASEAN All Stars, Ada 2 Alasan STY Pantas untuk Emban Jabatan Itu
-
Resmi! Nova Arianto Panggil 30 Pemain Ke Pemusatan Latihan Timnas U-17
Terkini
-
10CM Borrow Your Night: Manisnya Menghabiskan Larut Malam Berdua Bareng Dia
-
Darren Wang Terseret Kasus Percobaan Pembunuhan, Serang Sopir Taksi hingga Petugas Dispathcer
-
Thriller dengan Sisi Emosional yang Kurang Tergali dalam Film Don't Let Go
-
3 Rekomendasi Drama China Kolosal yang Dibintangi Wang Duo
-
Film Demon City: Ketika Tuntutan Keadilan Menghilangkan Sisi Kemanusiaan