Ujian bagi Persebaya Surabaya masih belum berhenti juga. Setelah kemenangan fantastis atas juara bertahan di Stadion Gelora Bung Tomo, kini sejatinya Bajul Ijo tengah bersiap untuk meredam perlawanan PSM Makassar.
Namun kabar buruknya, Paul Munster berpotensi gagal menurunkan tiga penggawa andalannya. Ketiga pemain yang dimaksud adalah Kadek Raditya Maheswara, Malik Risaldi, serta Toni Firmansyah.
Dua nama pertama kemungkinan menepi karena masih berkutat dengan cedera. Kadek dan Malik bahkan sudah absen sejak Persebaya menjamu Persib Bandung pekan kemarin. Dalam sesi latihan, keduanya masih didampingi tim medis.
Oleh karenanya, baik Kadek maupun Malik diprediksi kembali menepi karena tidak punya banyak waktu untuk pulih sebelum tanding lawan PSM Makassar.
“Mereka belum siap. Mereka tidak bisa melakukan apa pun sampai mereka melakukan latihan tim. Saya sudah mendapatkan kabar terbaru dari dokter, dan berbicara dengan mereka. Tapi mereka belum siap,” tutur Paul Munster, dikutip dari ligaindonesiabaru.com, Rabu (5/3/2025).
Kemudian Toni Firmansyah yang tampil ngeyel selama 90 menit penuh di pertandingan sebelumnya juga tak bisa memperkuat Persebaya. Ia punya empat kartu kuning dalam 10 laga, sehingga kuota untuk pemain U-22 kemungkinan diisi oleh Alfan Suaib atau Mikael Tata.
“(Tetapi) Ernando Ari sudah berlatih bersama tim dan kondisi Dejan (Tumbas) baik-baik saja. Tidak ada masalah. Jadi kita lihat saja perkembangan ini. Karena intensitas (latihan) tinggi. Dan setelah itu, kita lihat tes berikutnya,” imbuh juru taktik asal Irlandia Utara tersebut.
Bruno Moreira dan kolega perlu meraup poin dalam bentrok melawan Pasukan Ramang. Ini harus dilakukan agar Persebaya Surabaya tetap berada di jalur perebutan gelar juara BRI Liga 1 2024/2025.
Pasalnya apabila sampai terpeleset, mereka berpotensi dikejar oleh Persija Jakarta yang hanya berjarak empat poin saja. Macan Kemayoran juga punya tabungan satu pertandingan tertunda.
Optimisme sebelumnya digaungkan oleh Rizky Dwi Pangestu, pemain muda Bajul Ijo yang turut mencetak gol penting di laga menghadapi Persib Bandung. Ia yakin bahwa tim kebanggaan Kota Pahlawan itu masih ada di jalur yang tepat.
“Kami dan teman-teman saling percaya. Kami selalu berbicara dan menjaga kekompakan tim. Kami harus percaya bahwa kami bisa menjadi juara,” ujarnya, Senin (3/3/2025).
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tinggalkan Sinemaku Pictures, Prilly Latuconsina Antusias Coba Hal Baru
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Jordi Amat Beberkan Pesan Manis dari John Herdman, Ada Harapan Khusus?
-
Insanul Fahmi Bongkar Dua Syarat Damai dari Wardatina Mawa, Apa Saja?
Artikel Terkait
-
Dibekuk Persis Solo, Fenomena Blunder Borneo FC Jadi Sorotan Joaquin Gomes
-
Bojan Hodak: Lagi, Lawan Persik Kediri yang Berat
-
Bekasi Dikepung Banjir, Persija vs PSIS Semarang Dialihkan ke Indomilk Arena
-
Performa Ajaib Egy Maulana di BRI Liga 1 2024/2025, Aneh jika Tak Dipanggil Patrick Kluivert
-
PSS Sleman Makin Terbenam, Kevin Gomes Soroti Daya Juang di Atas Lapangan
Hobi
-
Dion Markx Join ke Liga Indonesia, Efek Misi Juara AFF Cup Jadi Prioritas?
-
John Herdman, FIFA Series dan Kutukan yang Menghantui Laga Debut Pelatih Timnas Indonesia
-
Guliran FIFA Series 2026 dan Tamparan Telak untuk Komentar Terlampau Tinggi EXCO PSSI
-
Indonesia Masters 2026: Alwi Farhan Juara, Gestur Selebrasi Jadi Sorotan
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?
Terkini
-
4 Makanan yang Membantu Meningkatkan Kualitas Tidur
-
Hangout Style Antiribet, Ini 4 Ide OOTD Minimalis ala Seulgi Red Velvet
-
Saat Tawa Kini Diawasi: Menakar Meme di Tengah Ruang Ekspresi yang Kain Menyempit
-
KiiiKiii Rilis Mini Album Kedua Delulu Pack, Usung Pesan Kebebasan Diri
-
Dilema dan Konflik Batin Tokoh Kolonial dalam Buku Semua untuk Hindia