Pemain tengah Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan harus kembali menepi dari pemanggilan awal ke skuat yang diproyeksikan untuk SEA Games 2025.
Dalam informasi yang diunggah oleh akun instagram @timnasindonesia beberapa waktu lalu, pelatih Timnas Indonesia SEA Games 2025, Indra Sjafri tak memasukkan eks pemain Persebaya Surabaya tersebut ke daftar panggil penggawa untuk pemusatan latihan di awal bulan Oktober ini.
Tentu saja tak dipanggilnya Marselino Ferdinan menjadi sebuah kabar yang cukup mengejutkan. Pasalnya, meskipun belakangan ini penampilannya menurun di level Timnas senior, namun untuk ukuran Timnas Kelompok Umur, kemampuan yang dimiliki oleh Marceng masih lah tetap bisa dikatakan lebih unggul daripada rekan-rekan seusianya.
Namun demikian, tentu saja ini tak serta merta menutup pintu Timnas Indonesia SEA Games untuk sang pemain. Karena kita ketahui bersama, apapun masih bisa terjadi dalam rentangan dua bulan ke depan.
Jika berkaca dari jadwal yang telah dirilis oleh Thailand selaku panitia penyelenggara perhelatan SEA Games 2025, cabang sepak bola sendiri akan dmainkan mulai tanggal 3 sampai 18 Desember 2025 nanti.
Dengan asumsi masih tersisa sekira 2 bulan lagi, maka bisa saja Marceng mendapatkan panggilan susulan dari Indra Sjafri untuk bergabung ke skuat yang dipersiapkannya.
Memang, di beberapa media disebutkan bahwa Marceng saat ini tengah menjalani pemulihan cedera pasca bertanding melawan Lebanon di FIFA matchday bulan September lalu. Namun patut untuk diingat, cedera yang dialami oleh pemain AS Trencin tersebut bukanlah jenis cedera yang parah dan memerlukan waktu hingga berbulan-bulan untuk bisa pulih.
Sehingga, dengan masih adanya waktu sekitar dua bulan dari saat ini, kondisi Marceng kemungkinan besar akan semakin membaik dan berpotensi untuk comeback ke Timnas Indonesia yang dibawanya menjadi kampiun gelaran yang sama dua tahun lalu.
Jadi, sangat menarik untuk kita nantikan, apakah Marceng yang dikabarkan tengah dibekap cedera akan segera pulih dan mendapatkan kesempatan untuk bergabung ke Timnas SEA Games dalam waktu dua bulan ini ataukah tidak.
Karena yang jelas, meskipun kadang terkesan egois dalam bermain, namun kualitas dari seorang Marceng masih sangat diperlukan oleh Timnas Indonesia di ajang SEA Games dua bulan mendatang.
Baca Juga
-
Perbandingan Statistik STY dan John Herdman di Pentas Piala Dunia, Siapa Lebih Unggul?
-
Meski Segera Diganti, Legacy STY Masih Terus Bertahan Setidaknya Hingga 2 Tahun Mendatang!
-
John Herdman dan Persimpangan di Timnas Indonesia: Pulang Cepat atau Tinggalkan Legacy?
-
Miliki CV Lebih Apik Ketimbang Kluivert, Saatnya Pendukung Garuda Optimis dengan John Herdman?
-
Skandal Naturalisasi Pemain Malaysia dan Rasa Sungkan AFC yang Berimbas Setumpuk Hukuman
Artikel Terkait
-
Emil Audero Absen, Patrick Kluivert Tetap Tenang: Maarten Paes Baik-baik Saja
-
Dipanggil Timnas Indonesia U-23, Kakang Rudianto Siap Maksimalkan Kesempatan
-
Kevin Diks dan Upgrade Karier Profesionalnya yang Timbulkan Sedikit Kekecewaan
-
Indra Sjafri: Marselino Ferdinan Belum Dipanggil, Bukan Tidak..
-
Meski Peluang Lolos Diprediksi 7 Persen, Patrick Kluivert: Insyaallah Siap Membuat Negara Bangga
Hobi
-
Ikut Seleksi Timnas U-20, Striker Keturunan Afrika Ungkap Hal Mengejutkan!
-
Ole Romeny Merinding, Akui Atmosfer SUGBK Lebih Panas dari Markas Feyenoord
-
Timnas Futsal Indonesia Tutup 2025 dengan Catatan Gemilang, Raih 2 Gelar
-
Pemain Timnas Indonesia di 2026: Habis Kontrak hingga Rumor Berkarier di Indonesia
-
Sangat Berat! Media Asing Soroti Tugas John Herdman di Timnas Indonesia
Terkini
-
Daily Style Goals! 4 Padu Padan OOTD Semi Kasual ala Jay ENHYPEN
-
So Ji Sub Jadi Ayah dengan Masa Lalu Kelam di Drama Manager Kim
-
Infinix Note Edge Siap Rilis di Indonesia, Desain Tipis Pakai Chipset Baru
-
Hantu Penunggu Bel Sekolah
-
Sukses Besar, Zootopia 2 Salip Frozen 2 Jadi Film Animasi Disney Terlaris