Berjalan mengitari Kota Jakarta pada malam hari sangatlah biasa bagi para penghuni kos-kosan. Baik mahasiswa maupun karyawan kantoran pasti pernah mengalaminya. Biasanya untuk mengobati perut yang tiba tiba "keroncongan" pada malam hari. Kebetulan pada hari Minggu (14/08/2022), seorang karyawan penghuni kos bernama Bagus, mengitari daerahnya untuk mencari jajanan terdekat.
Beberapa warung makan seperti warteg diantaranya masih patuh pada peraturan Gubernur DKI melalui Keputusan Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 705 tahun 2022 tentang pemberitahuan pembatasan kegiatan masyarakat Level 1 Corona Virus Disease 2019 yang menyatakan bahwa tempat mereka hanya dapat beroperasi sampai pukul 22.00 WIB, walaupun kebanyakan dari warung makan cenderung taat dengan aturan yang dibuat oleh Pemda DKI ini.
Berlanjut ke pencarian tempat makan yang juga bisa didapat olehnya, Bagus mengaku mencari Indomaret terdekat. Benar saja, ternyata Indomaret sudah mulai beroperasi 24 jam. Indomaret yang dimaksud adalah Indomaret Point yang berlokasi di dekat lampu merah pinggir Jalan Soepomo, Tebet, Jakarta Selatan.
"Cari makan malem malem ga nemu yang cocok, akhirnya nyari supermarket sekitaran aja. Gataunya ada Indomaret nih, udah buka 24 jam. Jadi bisa beli beras sama mie aja buat masak di kos. Kapok deh laper malem malem tapi jarang warteg yang buka, mending masak aja kalo masih pandemi gini", jelas Bagus. Namun tidak semua Indomaret yang sudah memberlakukan operasi 24 jam seperti Indomaret Point, masih banyak Indomaret lain yang sudah tutup pada pukul 22.00 WIB ke atas seperti Indomaret yang ada di dekat komplek Tebet Mas, Tebet.
Indomaret memang baru berani beroperasi dalam beberapa hari ke belakang, mengingat regulasi daerah setempat masih cenderung berubah-ubah karena situasi pandemi yang belum pasti. Kendati demikian, Indomaret sudah bisa melayani pelanggan selama 24 jam lagi.
Semoga informasi ini bermanfaat, khususnya bagi warga sekitaran Jakarta Selatan. Jadi tidak repot lagi apabila ada kebutuhan mendesak atau mungkin bila si kecil harus kehabisan popok di malam hari karena jam operasi supermarket yang sudah mulai membaik dan normal.
Baca Juga
-
Bukan Sekedar Menghibur, Musik Ternyata Dapat Menunjang Kebutuhan Manusia
-
Alffy Rev, Seniman Lokal yang Mendobrak Seni Tanah Air ke Kancah Dunia
-
Dream Theater, Band Metal Dunia Gelar Konser di Stadion Manahan Solo
-
Kekuatan Teknologi Digital Bagi Masyarakat Umum Hingga Instansi Pemerintah
-
Peran Orang Tua untuk Anak Balita di Masa Pandemi yang Tak Kunjung Usai
Artikel Terkait
-
Jangan Kaget, Ini 5 Fakta Jurusan Kedokteran yang Jarang Diketahui
-
5 Daftar Student Exchange Buat Tahun 2025: Syarat, Benefit dan Deadline
-
Kuliah S2 di Australia dengan Biaya Lokal, Bagaimana Caranya?
-
Tutorial Lengkap Cara Top Up Gopay dari Bank dan Mini Market
-
Akui Politik Uang di Pemilu Merata dari Sabang sampai Merauke, Eks Pimpinan KPK: Mahasiswa Harusnya Malu
Kolom
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kenali Pengaruh Marketing Automation Terhadap Peningkatan Efisiensi Bisnis
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Generasi Alpha dan Revolusi Parenting: Antara Teknologi dan Nilai Tradisional
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
Terkini
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam