Dalam rangka memperingati International Women's Day, Yoursay.id mengadakan serangkaian Yoursay.id Talk dengan narasumber para perempuan yang menginspirasi. Dalam sesi pertama dengan tema 'Let's Impact Others Young Generation!' yang digelar pada hari Selasa tepatnya tanggal 07 Maret 2023 pada jam 14.00 WIB ini, narasumber yang bergabung adalah Belinda Azzahra Iwan Putri.
Kak Belinda merupakan seorang Management Trainee in Philip Morris International. Dalam kesempatan berbincang yang penuh inspirasi melalui zoom dan dipandu oleh Kak Larasati Kaisar sebagai Host, para peserta mendapat banyak sekali insight baru mengenai influance (memberi pengaruh positif) kepada orang lain.
Ketika ditanya apakah ada tips khusus untuk bisa meng-influence orang lain dan perempuan-perempuan yang ada di sekitar, Kak Belinda memaparkan bahwa ada beberapa tips yang bisa diterapkan.
"Pertama, kamu harus tentuin parameternya dulu. Ada orang yang parameternya adalah berapa jumlah repost dan re-share dari konten yang ia bagikan di media sosial. Ada pula orang yang tidak terlalu memperhatikan angka-angka itu, yang penting dia share apa yang dia tau," ujar Kak Belinda menjelaskan tips versi dirinya.
BACA JUGA: Perempuan dan Stigma yang Masih Lekat di Masa Sekarang
Lebih lanjut, Kak Belinda selaku narasumber juga menjabarkan bahwa ketika kita sudah punya parameter tertentu, kita akan bisa bergerak dengan teratur dan tidak acak atau bingung begitu saja.
Tips kedua ala Kak Belinda untuk bisa meng-influence orang adalah kita tidak perlu merasa terbebani bahwa kita harus meng-influence seribu orang. Meng-influence orang itu bukan kewajiban.
Seorang peserta acara ini juga ada yang bertanya tentang demotivasi. Ketika menjadi seorang influencer, seseorang cenderung terus memotivasi orang lain sampai lupa kepada diri sendiri.
Untuk mengatasi hal ini, Kak Belinda menjawab bahwa hal itu memang merupakan salah satu risiko yang tidak bisa dihindari. Seorang influencer itu memang harus terlihat selalu semangat supaya orang-orang yang melihat bisa ikut bersemangat.
Tips pertama yang bisa dilakukan ketika sedang berada pada fase demotivasi atau kehilangan motivasi adalah dengan mengatur waktu yang kamu habiskan di tempat kamu meng-influence orang. Kamu bisa mengurangi waktu di media sosial ketika sedang merasa demotivasi.
Tips kedua adalah kamu harus bisa memanajemen diri sendiri terlebih dahulu sebelum memanajemen atau mengatur orang lain. Bincang inspiratif ini mengajak para perempuan untuk ikut andil menyebarkan inspirasi kepada sekitar dan membuat perubahan ke arah yang lebih positif!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
Kolom
-
35 Ribu Lapangan Kerja atau Sekadar Angka Pemanis Proyek Baterai Kendaraan Listrik?
-
Mahasiswa dan Detik-Detik Terakhir: Budaya Deadline atau Kurangnya Urgensi?
-
Melampaui Slogan: Menantang Ketimpangan Digital bagi Penyandang Disabilitas
-
Reading Slump: Saat Buku Favorit Tak Lagi Menggugah Selera Baca
-
Book Buying Ban: Ujian Terbesar Bagi Pecinta Buku di Era Banjir Diskon
Terkini
-
Tanpa Ahmad Dhani, Ketua AKSI dan VISI Akhirnya Bertemu, Bahas Apa?
-
Lain dari Biasanya! Timnas U-17 Panggil 9 Pemain Keturunan, Media Vietnam Berikan Sanjungan
-
Mengenal Pacu Jalur Riau: Warisan Lomba Tradisional yang Mendunia
-
10 Tablet Murah Buat Belajar: Dompet Aman, Tugas Lancar, Mata Nggak Pegel
-
Resmi Hijrah ke Liga Jerman, Rekor Kawasan Langsung Dipecahkan oleh Kevin Diks!