Ingin mencoba kuliner baru nan unik di Jakarta? Stack dapat menjadi pilihan yang tepat untuk dikunjungi. Resto yang lagi nge-hits di ibu kota ini menyajikan menu sandwich dengan berbagai macam isian. Stack berada di Kawasan senopati, yaitu Jalan Wijaya I No. 64, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Resto terletak di sebuah ruko dengan tempat yang tidak terlalu besar.
Nuansa industrialis terpancar dari bagian luar bangunan Stack yang sudah dapat dirasakan ketika pertama kali melihatnya. telebih dengan adanya tangga besi hitam melingkar di sudut bangunan. Beberapa tanaman hijau yang menggantung mengelilingi bagian atas bangunan juga menjadikan Stack memiliki tampilan sejuk. Kasir dan tempat memesan makanan terdapat di lantai dasar bangunan, sedangkan tempat bersantapnya ada di atas.
Menu yang dihadirkan diantaranya; Lobster Stack, Wagyu Sando Stack, Steak Stack, Butter Chix Stack, Se’I Stack, Classic Stack Burger, dan Egg Stack. Selain menu utama tersebut, terdapat juga menu pendamping, desserts, dan beragam minuman. Harga menu Stack berkisar mulai Rp30.000 hingga Rp190.000.
Stack memiliki keunikkan dalam penempatan ruangannya. Kita harus menaiki tangga melingkar dari lantai dasar untuk sampai di tempat bersantap terbuka yang merupakan ruangan smoking, sementara untuk sampai ke tempat bersantap yang ber-AC dan merupakan ruangan non-smoking kita harus menaiki beberapa anak tangga lagi.
Ketika mengunjungi Stack pada Jumat (20/12) lalu. kami memesan Wagyu Sando Stack (Rp190.000) beserta cheese fries (Rp 40 ribu) sebagai hidangan pendamping. Untuk minuman kami memesan milkshakes triple chocolate (Rp45.000) dan sweet sunset (Rp 38 ribu).
Pengemasan makanan juga unik karena makanan disajikan didalam kotak yang bertumpu seperti laci. Jika kita ingin memakannya, maka Kotak sandwich-nya dapat ditarik untuk mengeluarkan makanannya.
Wagyu sando stack merupakan menu termahal disana. Saat pertama mencobanya, tampilan daging berwarna sedikit kemerahan karena kami memang meminta untuk dimasak medium well. Tekstur dagingnya empuk, tebal dan juicy ketika digigit.
Tidak diragukan lagi, Stack Jakarta bisa menjadi pilihan tepat untuk merasakan pengalaman baru makan sandwich bertumpuk. Kalian juga bisa cek di Instagram @stack.jkt untuk update menu baru dan promosi menariknya. Let’s go!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel Bebas Tanggungan, Dilema Sandwich Generation dengan Utang Keluarga
-
Cafe Layri: Pesona Bali dan Rasa Nusantara di Kota Jambi
-
Nenek 79 Tahun Digiring Polisi Bersenjata Setelah Menolak Membayar Sandwich Tuna di Pesawat
-
Isi Chat Orangtua ke Dara The Virgin Usai Ngaku Hidupi Keluarga
-
Ucapan Lengkap Dara The Virgin yang Bikin Keluarga Sakit Hati
Lifestyle
-
3 Varian Serum dari Bio Beauty Lab, Ampuh Atasi Kulit Kusam hingga Penuaan
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
Terkini
-
Wapres Minta Sistem Zonasi Dihapuskan, Apa Tanggapan Masyarakat?
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Ulasan Buku Perkabungan untuk Cinta, Ungkap Perasaan Duka Saat Ditinggalkan