Banyak keistimewaan dari seorang wanita yang sering tidak disadari. Wanita memiliki caranya sendiri dalam melaksanakan pekerjaan. Perlu disadari bahwa baik wanita maupun pria memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Memang dunia kerja nampaknya masih didominasi oleh kaum pria. Akan tetapi, sekarang ini banyak kaum wanita yang juga sukses dalam berkarier.
Perbedaan antara kaum pria dan wanita dalam dunia kerja memang masih tetap ada, dari cara mereka bekerja pun pasti memiliki karakteristik masing-masing. Seorang pria memang sudah tidak diragukan lagi, banyak pria yang sangat sukses dalam berkarier. Kaum wanita pun dapat mencontoh dari cara-cara dan kerja keras seorang pria dalam berkarier.
Kaum wanita tetap bisa sukses dalam berkarier. Mungkin beberapa masih ada keraguan akan kinerja seorang wanita dalam berkarier. Namun jangan khawatir seseorang pasti akan bisa bila ada kemauan untuk belajar dan berusaha. Salah satu tokoh wanita yang mungkin bisa dijadikan contoh yaitu Marissa Mayer. Marissa Mayer yang seorang wanita ditunjuk dan menjabat sebagai CEO Yahoo!, dia telah membuat berbagai perencanaan strategis bagi kesuksesan perusahaan yang dipimpinnya itu.
Teruntuk para wanita yang sedang menapaki dunia kerja, apakah kalian sudah menyadari keistimewaan-keistimewaan kalian? Kalian bisa memanfaatkan beberapa keunggulan kalian sebagai wanita. Berikut adalah beberapa keistimewaan wanita yang bisa terus diasah, sehingga dapat mendukungnya dalam berkarier:
1. Multitasking
Kaum wanita umumnya dapat melakukan beberapa hal dalam satu waktu sekaligus. Hal ini merupakan rahmat yang diberikan oleh Tuhan kepada kaum wanita. Contohnya, banyak wanita yang melakukan multitasking ketika dia harus memasak dan bersamaan menjaga anaknya, atau menemani anak bermain sambil mengerjakan beberapa dokumen. Ya, seorang wanita memang tidak bisa lepas dari kodratnya ketika harus mengandung bayi, mengasuh, dan mendidik anak.
Banyak wanita yang melakukan beberapa kegiatan dalam satu waktu. Bukankah dengan begitu wanita memang dapat bekerja secara efektif? Kemampuan ini tentu sangat diperlukan di dunia kerja apalagi pekerjaan yang menuntut semua hal yang serba cepat.
2. Sharing atau Berbagi
Kaum wanita sendiri pada umumnya memiliki rasa perhatian yang besar terhadap orang-orang di sekitarnya. Kaum wanita dianggap sebagai orang yang memiliki sensitifitas yang tinggi terhadap lingkungannya. Wanita cenderung tidak hanya mementingkan dirinya sendiri dalam bekerja. Mereka akan memiliki rasa peduli terhadap sekelilingnya.
Wanita juga merupakan orang yang suka berbagi cerita, suka mengobrol, dan bergaul. Dengan adanya rasa sharing atau berbagi ini, tentunya akan lebih mudah untuk informasi-informasi atau pun ilmu yang saling mereka dapatkan. Jika kaum wanita bisa memanfaatkan keunggulan ini, maka informasi dan ilmu akan lebih banyak tersebar.
3. People Skills
Kebanyakan wanita memiliki people skills yang bagus untuk dimanfaatkan. Kaum wanita biasanya cepat beradaptasi dengan lingkungan baru, bergaul, berbicara, dapat mengidentifikasi dengan kepekaannya, dan mengurai masalah dengan empati yang dimilikinya. Pada dasarnya sifat wanita yang cenderung luwes dalam bergaul dapat memunculkan kerja sama dalam tim yang baik.
4. Kreatif
Seorang wanita pada umumnya adalah orang yang sering berpikir kreatif. Pada saat menghadapi suatu permasalahan, mereka biasanya akan mencoba memecahkan masalah itu dengan berbagai cara yang mungkin tidak biasa. Kemampuan ini akan bisa membuat seorang wanita menjadi seorang innovator dalam dunia kerja.
5. Keahlian Manajemen Diri
Wanita pada dasarnya memiliki kemampuan manajemen yang keren. Mereka bisa melihat potensi yang terbaik dari hal-hal di sekelilingnya, kemudian menempatkannya pada posisi yang sesuai. Biasanya wanita memiliki kemampuan dalam menata, seperti menata barang dengan rapi, mengatur jadwal dengan tepat, dan menempatkan sesuatu pada pos-pos yang sesuai. Dengan kemampuan ini, seorang wanita bisa menjadi sosok yang unggul dalam manajemen proyek pekerjaannya.
Nah, itulah 5 keistimewaan wanita yang bisa diasah. Seorang wanita mungkin akan disibukan pula dalam mengurus anak, suami, dan juga urusan rumah tangga lainnya. Tetapi dengan memaksimalkan keistimewaan-keistimewaan yang mereka miliki tersebut, bukan tidak mungkin mereka melakukan pekerjaan dengan baik di kantor. Walaupun mungkin seorang wanita sibuk dirumah dan memiliki kesibukan juga di kantor, mereka tetap memungkinkan untuk bisa bekerja dengan baik. Seorang wanita yang memiliki impian sukses berkarier, mereka berhak untuk memperjuangkan apa yang diinginkannya.
Baca Juga
-
5 Cara Sederhana Ini Akan Membantumu Menikmati Hidup, Berpikirlah Logis dan Realistis!
-
7 Tanda Kamu Termasuk Perempuan yang Berkualitas, Apa Saja?
-
Jangan Nikah Dulu Sebelum Diskusikan 5 Hal ini dengan Pasanganmu!
-
Kenali 7 Tanda Laki-Laki yang Beneran Menyayangimu! Jangan Sia-siakan Dia!
-
Gugup Saat Diminta Berbicara? 4 Tips Ini akan Membantumu Mengatasinya
Artikel Terkait
-
Komnas HAM Tegaskan Guru Besar UGM dan Dokter Residen Pelaku Pelecehan Harus Dihukum Lebih Berat!
-
Tangis Pecah! Jenazah Titiek Puspa Disambut Keluarga di Rumah Duka Pancoran
-
Presiden Prabowo dan Gibran Ikut Berduka Titiek Puspa Meninggal Dunia: Inspirasi Lintas Generasi!
-
Bahaya dan Penyebab Pendarahan Otak, Dialami Titiek Puspa Saat Kritis hingga Meninggal Dunia!
-
Mengenang Sosok Mus Mualim, Suami Terakhir Titiek Puspa yang Wafat Puluhan Tahun Lampau!
Lifestyle
-
Berniat Rayakan Galungan di Bali: 3 Aktivitas Ini Bikin Kamu Makin Dekat dengan Budaya Lokal
-
Boyish hingga Feminin, 4 Ide Gaya OOTD ala Lia ITZY yang Bisa Kamu Coba
-
Biar Makin Stylish, Sontek 4 Ide Daily Outfit ala Jongho ATEEZ Ini!
-
4 Look Kasual ala Seungkwan SEVENTEEN, Nyaman Dipakai Sehari-hari!
-
5 Gaya Smart Casual dengan Kemeja ala Amelia Elle, Bisa Buat Ngantor!
Terkini
-
5 Rekomendasi Drama Jepang Dibintangi Rina Kawaei, Terbaru Ada Damemane
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia Wajib Jaga Marwah saat Ladeni Afghanistan
-
3 Pemain Timnas Indonesia U-17 yang Layak Promosi ke Level Timnas U-20
-
Timnas Indonesia U-17: Tim Non-unggulan yang Bikin Lawan-Lawannya dalam Posisi Sulit
-
Lolos Piala Dunia U-17 2025, 3 Pemain Keturunan Ini Bisa Dinaturalisasi!