Pernahkah kalian bangun tidur namun justru merasa lemas dan tidak segar? Padahal seharusnya bangun tidur akan membuat badan menjadi segar setelah kamu mengistirahatkan tubuh. Sebenarnya apa yang menyebabkan bangun tidur menjadi kurang segar?
Berikut ini beberapa hal yang dapat menjadi penyebab kamu bangun tidur tetapi merasa lemas, mengutip dari Bobo.
1. Mematikan alarm lalu tidur lagi
Beberapa orang memasang alarm agar dapat bangun tepat waktu. Akan tetapi, saat alarm telah berbunyi, tak jarang justru dimatikan dan kembali tidur. Kebiasaan ini akhirnya dapat membuat siklus tidur menjadi terganggu yang berdampak pada tubuh, seperti sakit kepala, lemas, dan perasaan yang tidak nyaman.
2. Membereskan tempat tidur sesaat setelah bangun tidur
Membereskan tempat tidur tepat setelah kamu bangun tidur dapat menyebabkan tungau debu dapat bertahan lebih lama di kasur. Kondisi ini dapat mengakibatkan kamu bersin, batuk, dan gagal. Sebaiknya bereskan tempat tidur setelah suhu kasur mulai dingin. Ketika suhu kasur dingin, maka tungau debu akan mati.
3. Sering mengecek ponsel
Mengecek ponsel kerap menjadi hal pertama yang dilakukan setelah membuka mata. Padahal, mengecek ponsel sesaat setelah bangun tidur berpotensi membuat kamu menjadi gelisah. Selain itu, kamu dapat kehilangan lebih banyak waktu karena terlalu asik bermain ponsel.
4. Membiarkan gorden tertutup
Setelah bangun tidur, cobalah untuk segera membuka gorden. Izinkan sinar matahari masuk dan mengenai tubuh kamu. Berdasarkan penelitian, sinar matahari dapat meningkatkan semangat. Sebaliknya, tidak segera membuka gorden kamar akan membuat kamu mudah merasa cemas dan kurang bersemangat.
Nah, itulah keempat hal yang perlu kamu hindari setelah bangun tidur. Usahakan untuk segera bangkit setelah alarm berbunyi, cobalah untuk membasuh wajah agar terasa segar dan semangat bersiap memulai hari.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Cara Mudah Atasi Sendi Kaku di Pagi Hari, Awas Terserang Arthritis!
-
Jadi Istri Thariq Halilintar, Kebiasaan Aaliyah Massaid saat Bangun Tidur Tuai Sorotan
-
Wajah Aaliyah Massaid Baru Bangun Tidur Tuai Pujian, Netizen Bandingkan dengan Fuji: Cantiknya Natural
-
Pantas Awet Muda, Sophia Latjuba Bongkar Rutinitas Pagi Usai Bangun Tidur
-
Bangun Tidur Malah Badan Pegal-pPegal, Apa Penyebabnya?
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings