Menjadi bahagia dan sejahtera, adalah keinginan setiap orang. Untuk bisa meraihnya, ada beberapa hal yang mesti kamu lepaskan. Apa saja?
1. Ekspektasi kelewat tinggi
Berharap boleh, malah harus. Karena dari harapan itu, membuat kamu jadi bertindak dan berani melakukan sesuatu yang baru.
Namun, memasang ekspektasi sebaiknya jangan terlampau tinggi. Cobalah dari hal yang sederhana dulu. Bukan bermaksud mematikan impianmu, tapi kalau belum apa-apa kamu sudah berharap besar, ujungnya malah kecewa. Kamu jadi sulit bahagia.
2. Masa lalu
Hal kedua yang mesti kamu lepaskan supaya hidupmu bisa bahagia dan sejahtera, yaitu masa lalu. Sekelam apa pun masa lalumu, tak bisa diperbaiki lagi. Karena waktu tak bisa diputar kembali.
Cukuplah jadikan pelajaran, agar kamu bisa menapaki hari ini dengan lebih bijaksana. Tak perlu terus ditengok. Hanya menambah beban hidupmu saja.
3. Membandingkan diri dengan orang lain
Sekaya apa pun kamu, gak akan pernah membuatmu bahagia dan merasa cukup, kalau kamu terus membiasakan membanding-bandingkan dirim dengan orang lain. Hidupmu jadi seperti dikejar-kejar target orang lain, gak pernah bisa santai.
Saat sudah tercapai tujuanmu, melihat ada orang lain ‘lebih’ lagi, akhirnya gak menyukuri dengan prestasi yang sudah kamu raih. Capek, lho hidup dengan mengejar standar orang lain.
4. Meragukan diri sendiri
Sebaiknya hilangkan deh, kebiasaan meragukan diri sendiri. Setiap ada ide yang muncul dalam benakmu, itu pertanda kalau kamu sebenarnya punya kemampuan untuk mencapai itu. Asalkan, gak meragukan diri sendiri. Kalau kamu sendiri saja ragu, gimana orang lain bisa yakin.
5. Menuntut diri selalu sempurna
Hidup dengan ugal-ugalan tanpa perencanaan memang gak baik, tapi terlalu menuntut kesempurnaan, sebaiknya juga jangan. Karena kalau kamu perfeksionis, dan menuntut rencanamu itu sempurna, ketika ternyata hasil gak sesuai harapan, mentalmu bakal jebol.
Berencana boleh, tapi tetap sediakan ruang kemungkinan gagal. Dengan begitu, ketika usahamu sudah maksimal tapi Tuhan berkehendak lain, kamu bisa ikhlas menerima.
Coba lepaskan kelima hal tadi, kalau ingin hidupmu bahagia paripurna. Siap?
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
-
Gaya Hidup Sehat Sejak Dini, Dimulai dari Pola Makan Bergizi Seimbang
-
Berawal dari Tren Media Sosial, Lari Kini Jadi Ikon Gaya Hidup Urban
-
Rahasia Panjang Umur Mahathir Mohamad, Tetap Aktif di Usia 99 Tahun: Masih Bugar, Nyetir dan Berkuda
-
Smart Living Bukan Sekadar Tren: Ini Gaya Hidup Masa Depan
-
Tenggelam dalam Gaya Hidup, Risiko Finansial Gen Z dari Pinjaman Online
Lifestyle
-
Anti-Boring! 4 Kombinasi Beanie ala Bona WJSN untuk Tampilan Kasual
-
3 Rekomendasi Sepeda Motor Bekas, Harga Kurang dari 5 Juta Rupiah
-
4 Ide Gaya Kasual ala Kim Yo Hanyang Bisa Ditiru Buat Nongkrong!
-
4 Gaya OOTD Elegan Shin Min-A, Cocok untuk Acara Formal hingga Semi Kasual
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
Terkini
-
Tayang Mei, Drama Korea Second Shot at Love Bagikan Bagan Karakter Desa Bocheon
-
D.O. EXO Ungkap Kesungguhan Cinta Lewat Lagu Forever, OST Resident Playbook
-
4 Alasan Wajib Nonton Drama Korea Karma, Yakin Skip?
-
Melesat Cepat, Jumbo Debut 3 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Review Novel Out of My Dreams, Hadirkan Suara Difabel di Tengah Cerita Petualangan