Saat menikah, idealnya memang kalian berdua sudah sama-sama mapan. Khususnya bagi pihak suami, yang jadi tulang punggung keluarga.
Akan tetapi, bukan berarti kemapanan jadi faktor mutlak yang mesti ada. Tak masalah kalau kamu memutuskan menikah dengan lelaki yang belum mapan, selama karakternya gigih, pekerja keras, serta bertanggung jawab.
Ada banyak sisi positif jika kamu menikah dengan suami yang belum mapan. Apa saja?
1. Ikatan cinta kalian jadi kuat
Berjuang bersama sejak nol, membuat ikatan cinta kalian teruji. Kalian telah merasakan bagaimana bersusah payah berdua. Berbagai rintangan, telah kalian lewati bersama.
Berbagai ujian tersebut, membentuk kalian jadi pribadi yang dewasa. Tak menyerah ketika ada masalah dalam pernikahan. Dikarenakan, mental kalian sudah mengalami tempaan.
2. Melatih untuk perbanyak syukur
Ditempa dengan kondisi belum berkecukupan, melatih kalian sabar dan bersyukur. Rasanya begitu terharu, ketika Tuhan memberi kalian rejeki yang lebih, atau ketika impian suami jadi kenyataan.
Tak sia-sia perjuangan kalian berdua. Benar ternyata, jika yang sedikit saja disyukuri, nanti Tuhan pasti akan tambah lagi.
3. Kalian jadi sama-sama menerima kekurangan masing-masing
Layaknya kamu yang menerima dia apa adanya, meski kondisinya belum mapan, hal yang sama berlaku padanya. Dia pun menerima segala kekuranganmu. Ada rasa saling menghargai di antara kalian berdua, karena sudah berani mengambil keputusan sulit, untuk selalu bersama dalam suka dan duka.
4. Mendorongmu untuk menjadi lebih kreatif
Memang suatu tantangan memiliki suami yang belum mapan. Apalagi jika kalian sudah berkeluarga. Tapi dari situ, akhirnya mendorongmu untuk lebih kreatif. Bagaimana caranya menambah penghasilan, untuk membantu keuangan keluarga. Selama menikah, kalian jadi saling tumbuh bersama.
5. Mampu mengapresiasi kesederhanaan
Karena belum memiliki gaya hidup yang berkelimpahan, kondisi demikian membuat kalian jadi lebih menghargai hal-hal sederhana. Ikatan emosional kalian jadi terasa sangat dekat.
Dari uraian tadi, bisa kita simpulkan bahwa kemapanan bukanlah faktor saklek dalam memilih calon suami. Ternyata ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan ketika berpasangan dengan suami yang belum mapan. Tapi ingat, ya, dengan catatan, calon suamimu itu bukanlah pemalas. Melainkan pekerja keras!
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
-
Viral Transformasi Perubahan Fisik Pasangan Ini Tuai Sorotan, Kaya Beda Orang
-
Akhirnya Digelar, Pesta Pernikahan Aurelie Moeremans dan Tyler Bigenho Berlangsung Meriah
-
Islam Melarang Umbar Aib Pasangan, Bagaimana Kaitannya dengan Perceraian Baim Wong dan Paula?
-
Nasib Suami Lisa Mariana Mengenaskan, Kehilangan Job Usai Istri Bongkar Aib dengan Ridwan Kamil
-
Terungkap! Luna Maya dan Maxime Bouttier Ajukan Surat Nikah, Tapi Ada Permintaan Khusus Ini...
Lifestyle
-
Cuma Butuh HP, 5 Aplikasi Ini Bisa Bantu Catat Keuangan Usaha Sendiri
-
4 Rekomendasi Running Shoes Lokal Harga di Bawah 350 Ribu, Kualitas Oke!
-
4 Ide OOTD ala Giselle aespa, Gaya Kasual Klasik sampai Formal Menawan!
-
Mau Tampil Modis Setiap Hari? Sontek 4 Gaya Daily Look ala Shin Si Ah
-
Buat Hangout hingga Party, Intip 4 Gaya Stylish Huening Bahiyyih Kep1er!
Terkini
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya