Produktivitas merupakan mengukur suatu sumber daya yang ada dioptimalkan sebaik mungkin untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Tentu sangat dibutuhkan hidupmu biar produktif, supaya melakukan sesuatu hal secara singkat, tapi menghasilkan kualitas kerja yang tinggi.
Namun, melakukannya memang gampang gampang susah, tapi terkadang malas untuk mengawali pekerjaan dengan penuh semangat. Maka dari itu, simak 4 trik biar hidupmu menjadi lebih produktif.
1. Bangun pagi
Pasti kalau bangun pagi pikiran bisa berdampak pada kondisi tubuh, seperti pikiran menjadi fresh. Walaupun untuk memulainya saja terasa malas bagimu, namun bukan berarti kamu tidak bisa membiasakan untuk bangun pagi.
Bagaimanapun juga, kalau memulai aktivitas dari pagi hari, akan cenderung mempunyai energi lebih banyak ketimbang bangun disaat siang. Maka dari itu, kalau memang ingin hidupmu lebih produktif, sebaiknya mulailah aktivitas sedari pagi, agar pikiran dan energimu bisa maksimal.
2. Jangan kebanyakan mengeluh
Mengeluh adalah hak bagi setiap orang untuk melampiaskan permasalahannya. Namun, jangan sampai berlarut-larut, karena nantinya yang dipikirkan hanya sebatas kejadian masa lalu saja, sehingga enggan untuk lebih produktif bekerja.
Bagaimanapun juga, sesulit apa pun kondisi permasalahanmu, mengeluh bukan jalan yang tepat untuk mendapatkan solusi yang kamu hadapi. Secara tidak sadar malah menghilangkan rasa bersyukur yang ada di dalam diri, sehingga menambah beban pikiran atau stres yang membuatmu makin terpuruk. Kalau kamu bisa bersyukur atas nikmat yang telah kamu peroleh, justru menghindarkan diri dari pikiran negatif.
3. Buatlah strategi kerja berdasarkan skala prioritas
Ketika beban pekerjaan semakin banyak, mau enggak mau harus bisa membuat pola kerja yang baik. Seseorang yang memiliki produktivitas yang tinggi, cenderung mampu untuk mengatur skala prioritas kerja dan mengetahui apa saja perkerjaan yang mesti didahulukan setiap harinya.
Maka dari itu, strategi kerja berdasarkan prioritas sangatlah dibutuhkan supaya bekerja bisa lebih efektif. Sehingga, akan membuat pekerjaan secara detail dan terperinci hal apa saja yang perlu diselesaikan dalam menyelesaikan tugas.
4. Manajemen waktu
Manajemen waktu dibutuhkan supaya bisa lebih efektif dan efisiensi bekerja lebih maksimal demi menyelesaikannya tepat waktu. Hal utama dalam manajemen waktu adalah mempunyai kakter disiplin yang tinggi.
Orang yang memiliki karakter ini, cenderung akan terbiasa mengerjakan sesuatu tidak mau menunda-nunda. Karena akan sadar kalau selalu menunda, maka akan banyak peluang kedepannya bisa terlewatkan.
Berdasarkan ulasan di atas, tentu sangat dibutuhkan hidup bisa lebih produktif supaya bekerja bisa lebih efektif dan efisien. Di zaman sekarang jika tidak mau bekerja dengan baik, maka kualitas dirinya akan tertinggal oleh orang lain.
Baca Juga
-
3 Alasan Orang Selingkuh dalam Hubungan yang Perlu Kamu Ketahui
-
5 Cara Bijak untuk Menerima Fakta Bahwa Cinta Tak Selalu Berbalas
-
5 Kelebihan dan Kekurangan Punya Pacar yang Romantis!
-
5 Hal Buruk Jika Terlalu Bersikap Baik dengan Pasangan
-
4 Kesulitan yang Suka Dialami oleh para Pegawai Kontrak, Pernah Merasakan?
Artikel Terkait
-
Produktivitas Maksimal dengan Laptop Tipis ASUS Zenbook S 14 UX5406
-
Kembangkan Fasilitas Virtual Reality, BUMN Ini Hemat Miliaran Rupiah
-
Jurus AHY Agar Harga Tiket Pesawat Murah
-
Mitos Tentang Produktivitas, Apa Benar Lebih Sibuk Berarti Lebih Sukses?
-
Maksimalkan Produktivitas dengan Floating Window di Xiaomi HyperOS
Lifestyle
-
Mengenal 3 Bahan Tekstil Kain Batik
-
3 Varian Sunscreen dari Azarine dengan SPF 50, Ada Tone Up dan Bentuk Spray
-
3 Sheet Mask Korea yang Mengandung Bambu, Ampuh Menjaga Kelembapan kulit
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
Terkini
-
SEVENTEEN Ungkap Kekecewaan Cinta Via Lagu '2 Minus 1'
-
Umumkan Hiatus, Manga Spy x Family Bakal Rilis Kembali pada 23 Desember
-
Sisa 2 Episode, 4 Pertanyaan yang Harus Terjawab di Ending Family by Choice
-
5 Kebiasaan Kecil yang Berdampak Besar pada Kesehatan, Jangan Sepelekan Ya!
-
5 Rekomendasi Film Sambut Hari Libur, Ada Heretic hingga Wicked