Kamu salah satu pencinta tanaman hias? Hobi satu ini memang tengah menjadi tren di kalangan ibu-ibu zaman now. Selain untuk mengisi waktu luang, hobi mengoleksi tanaman juga dapat meredakan stres. Dengan melihat warna-warni bunga yang ada di halaman rumah, tentu saja akan merilekskan pikiran kita.
Berikut ini adalah 5 jenis tanaman hias cantik yang cocok anda jadikan koleksi di rumah.
1. Geranium
Geranium ini termasuk dalam keluarga Geraniaceae yang sebagian besar jenisnya berasal dari Afrika Selatan. Bunga cantik ini memiliki beragam jenis warna, di antaranya merah muda, ungu, dan putih.
Kalau ingin memiliki jenis dengan kelopak warna ganda, kamu bisa melakukan teknik stek batang. Selain untuk hiasan, bunga ini juga dijadikan sebagai bahan untuk membuat parfum. Cara perawatan bunga ini pun cukup mudah, yakni hanya dengan memberinya asupan sinar matahari dan air yang cukup.
2. Kaktus
Nah, kalau yang satu ini pasti anda sudah tidak asing lagi. Baik kolektor bunga hias atau bukan, pasti semua sepakat kalau kaktus hias adalah tanaman yang cocok dijadikan hiasan di rumah.
Bentuknya yang mini terlihat minimalis dan menambah kesan estetik pada ruangan. Ada banyak jenis kaktus yang ada di pasaran. Kamu bisa memilih sesuai dengan selera. Untuk perawatannya, kaktus ini tergolong susah-susah gampang. Kaktus tidak boleh terlalu sering disiram, paling tidak seminggu sekali dengan air yang sedikit. Kemudian jangan lupa untuk menjemur kaktus agar mendapat asupan cahaya matahari.
3. Anthurium
Tanaman yang masuk dalam keluarga Araceae ini memiliki keunikan tersendiri karena bentuk daunnya. Daunnya memiliki berbagai macam warna dengan tulang daun yang besar dan menonjol. Bunga ini memberi kesan ekslusif apabila dijadikan tanaman hias, sehingga cocok dijadikan koleksi kamu.
4. Hortensia
Bunga hortensia atau hydrangea ini asalnya dari Asia Timur. Tanaman ini tergolong dalam kategori tanaman semak. Meski demikian bunganya sangat indah dengan warna merah muda dan keunguan. Bunganya bergerombol membentuk satu kesatuan.
5. Amarilis
Amarilis atau Amaryllis Belladonna ini juga cocok kamu jadikan koleksi di rumah. Bunganya yang memiliki berbagai macam jenis warna akan menjadikan rumah kamu terlihat semakin ciamik. Namun, bunga ini biasanya hanya mekar saat menjelang musim penghujan dan hanya bertahan selama beberapa minggu saja.
Itulah 5 jenis tanaman hias yang cocok kamu jadikan hiasan sekaligus koleksi di rumah. Tentu akan membuat hunian anda semakin indah dan nyaman ditempati.
Baca Juga
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2025: 3 Pembalap Siap Rebut Gelar Juara Dunia
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Lebih dari Sekadar Ambisi, Ini 5 Kunci Energi Batin untuk Sukses di 2026
-
Dijamin Fashionable! Intip 3 Inspirasi Styling Jaket ala Kim Min Gue!
-
Anti Bingung Outfit Liburan, Intip 4 Look Kasual ala Minnie I-DLE ini!
-
4 Outfit Harian ala Nayeon TWICE, Gaya Hangout sampai Party Look!
-
6 Cara Mengenali Inner Critic yang Diam-Diam Menguras Energi Emosional
Terkini
-
Sinopsis Film HUBAE BOY, Drama Remaja dengan Balutan Olahraga Taekwondo
-
CERPEN: Demi Adil yang Sulit Diraih
-
Makin Panas, ADOR Gugat Danielle hingga Min Hee-jin Capai Rp499 Miliar
-
Sangat Berat! Media Asing Soroti Tugas John Herdman di Timnas Indonesia
-
Perjalanan Menemukan Diri Sendiri dari Buku Aku yang Sudah Lama Hilang