Scroll untuk membaca artikel
Munirah | Riva Khodijah
Ilustrasi pasangan sedang mengobrol. (freepik.com/arthurhidden)

Semestinya, saat seseorang sudah menikah, maka hati dan matanya hanya diperuntukkan pasangannya. Akan tetapi, kenyataannya, kita sering mendapati orang yang sudah menikah, tapi masih sering menebar racun cintanya ke sana-ke mari.

Nah, supaya kamu nggak terjebak rayuan pria yang sudah beristri, kenali kalau suami orang sedang menyukaimu, dan mengincarmu jadi selingkuhannya. Simak baik-baik!

1. Dia selalu memujimu

Seperti sudah disebutkan sebelumnya, seorang pria yang sudah beristri, seharusnya pusat perhatiannya hanya pada pasangannya, bukan ke yang lain. Kamu jangan gede rasa kalau dia sering memuji, bahkan pada hal detail. Misalnya, saat kamu mengganti warna pakaian dari yang tadinya kurang mencolok, sekarang cerah. Dia menyadari itu, dan memberikan pujiannya.

Pujian yang dilontarkan sekali dua kali, mungkin masih bisa kamu anggap lalu, sebagai bentuk apresiasi. Tapi, kalau sudah terlalu sering, berarti ada hal nggak beres. Itu bisa jadi pertanda kalau dia menyukaimu.

2. Berusaha selalu bersama denganmu

Tanda tak wajar lainnya yang mesti kamu waspadai, apabila terlihat sekali gelagatnya yang selalu ingin bersama denganmu. Sebagai contoh, dia sering mengunjungi meja kerjamu, padahal nggak ada hal penting yang mesti dibicarakan. Atau, sering mengajakmu untuk makan siang bareng.

Waspada, lho, kalau kamu sudah tahu dia ada yang punya, jangan memberi lampu hijau padanya. Sikapnya bisa semakin menjadi-jadi. Cobalah untuk jaga jarak darinya.

3. Kamu sering memergokinya sedang memandangmu

Orang yang sedang jatuh cinta, pasti ingin bisa selalu melihat orang yang dicintainya. Dan ini pula yang menjelaskan, kenapa kamu sering sekali memergoki dia sedang memandangmu.

Itu artinya, hatinya sudah bercabang. Perasaan cintanya nggak lagi ditujukan bagi istrinya seorang, tapi kamu pun jadi sasaran.

4. Dia berusaha menarik perhatianmu

Ciri lain dari orang yang sedang suka, adalah berusaha menarik perhatian yang dicintainya. Itu dilakukan lewat lelucon yang selalu dia lontarkan supaya melihatmu tertawa, atau sikap jahilnya kepadamu.

Hal-hal yang diuraikan tadi memang sangat wajar bisa membuat hatimu berbunga-bunga. Hanya saja, bila itu dilakukan oleh suami orang, maka kamu patut waspada. Lebih baik menghindar darinya!

Riva Khodijah