Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | hestika ya
Drama Our Beloved Summer (Twitter/@SBSNOW)

Wah, tak terasa ya, beberapa hari lagi kita akan memasuki bulan terakhir dalam setahun. Bagaimana, sejauh ini drama Korea apa saja yang sudah kalian tonton? Eh jangan takut kehabisan stok drakor ya, karena bulan depan akan ada 8 drama Korea terbaru yang akan tayang.

Mulai dari Choi Woo Shik, Lee Dong Wook, Kwon Na Ra, hingga Jisoo BLACKPINK akan hadir menemani kalian di bulan Desember. Tak sabar ingin tau apa saja drama Korea yang akan tayang bulan Desember? Yuk, kita simak berikut ini!

1. Our Beloved Summer (6 Desember)

Drama Our Beloved Summer (Twitter/@SBSNOW)

Drama terbaru Choi Woo Shik dan Kim Da Mi ini menjadi reuni mereka, setelah pada tahun 2018, mereka pernah bermain film bersama, The Witch:Subversion. Our Beloved Summer akan menyajikan cerita bergenre komedi romantis, tentang sepasang kekasih yang telah putus sejak sepuluh tahun lalu. Kemudian keduanya dipertemukan kembali untuk keperluan film dokumenter.

Choi Woo Shik akan memerankan Choi Woong, sebagai seorang ilustrator bangunan. Sedangkan Kim Da Mi akan berperan sebagai Gook Yeon Soo, seorang Public Relation Specialist, yang juga merupakan mantan dari Choi Woong.

Selain dibintangi oleh dua aktor tersebut, drama Korea ini juga akan dibintangi oleh Kim Sung Cheol sebagai Kim Ji Woong dan Roh Jeong Eui sebagai NJ. Drama ini akan mengisi slot tayang Senin, Selasa, menggantikan drama Lovers of the Red Sky.

Yuk, kita nantikan bagaimana kisah Choi Woong dan Gook Yeon Soo untuk pertemuannya kembali setelah putus! Akankah rasa yang pernah ada akan timbul kembali?

2. Artificial City (8 Desember)

Drama Artificial City (Soompi)

Jangan lupa untuk menunggu drama yang satu ini ya. Drama Korea yang memiliki genre thriller, misteri, dan psikologis ini akan tayang di saluran televisi JTBC dengan 20 episode. Artificial City akan diperankan oleh beberapa bintang seperti Park Soo Ae (Yoon Jae Hee), Kim Kang Woo (Jung Joon Hyuk), Kim Mi Sook (Seo Han Suk), dan Lee Hak Joo (Han Dong Min).

Artificial City akan menceritakan tentang seorang menantu konglomerat Sung Jin, Yoon Jae Hee, yang haus akan kekuasaan walaupun hidupnya sudah bergelimangan harta. Ia berkeinginan untuk menjadikan suaminya Jung Joon Hyeok sebagai seorang presiden.

Untuk mewujudkan keinginannya tersebut, ia harus bekerja sama dengan jaksa agung dan juga harus melawan mertuanya. Diketahui bahwa Jung Joon Hyeok merupakan seorang anak yang dilahirkan di luar pernikahan, sehingga ia dilabeli sebagai “putra tidak sah dari Sung Jin Group”.

Apakah Yoon Jae Hee berhasil mewujudkan keinginannya? Jangan lupa catat tanggal tayangnya untuk menemukan jawabannya ya!

3. Taejong Yi Bang Won (11 Desember)

Drama Taejong Yi Bang Won (Soompi)

Drama Taejong Yi Bang Won akan bercerita tentang peristiwa yang menyebabkan jatuhnya Dinasti Goryeo dan bagaimana berdirinya Dinasti Joseon. Drama Korea ini akan menggambarkan bagaimana kehidupan tokoh sejarah Taejong Yi Bang Won (1367-1422).

Diketahui bahwa Taejong merupakan raja ketiga dari Dinasti Joseon. Memiliki nama asli Yi Bang Won, Taejong adalah ayah dari Raja Sejong dan anak kelima dari Raja Taejo, yang mendirikan Dinasti Joseon. Ia yang nantinya akan membantu ayahnya dalam menjatuhkan Dinasti Goryeo.

Drama Korea terbaru ini akan diperankan oleh Joo Sang Wook sebagai Lee Bang Won, Kim Yeong Cheol sebagai Lee Seong Gye, Park Jin Hee sebagai ratu Wonkyung Min, dan Ye Ji Won sebagai ratu Sindeok Kang.

Wah, kira-kira bagaimana yaa drama yang satu ini? Tentunya wajib kalian tunggu nih, untuk tahu bagaimana gambaran sejarah yang satu ini.

4. Uncle (11 Desember)

Drama Uncle (TV CHOSUN)

Oh Jung Se sebagai Wang Joon Hyuk, Lee Kyung Hoon sebagai Min Ji Hoo, Jeon Hye Jin sebagai Wang Joon Hee, Park Sun Young sebagai Park Hye Ryeong. Itulah beberapa aktor yang bermain di drama Uncle, tayang pada 11 Desember 2021.

Melalui drama Uncle ini, kalian akan melihat Wang Joon Hyuk yang akan merawat keponakannya, Min Ji Hoo, pengidap OCD. Wang Joon Hyuk berprofesi sebagai seorang musisi. Namun sayangnya, ia tidak memiliki kepopuleran.

Uncle merupakan drama dengan genre musikal komedi, yang akan tayang di saluran televisi TV Chosun. Diketahui bahwa drama ini merupakan remake BBC dengan judul yang sama, ditayangkan dari 2012 hingga 2017.

Sudah tak sabar bukan menanti drama Korea yang dibintangi oleh Oh Jung Se yang sudah tak diragukan lagi kemampuan beraktingnya?

5. Bad and Crazy (17 Desember)

Drama tvN Bad and Crazy (Twitter/@CJnDrama)

K-Drama yang mempertemukan Lee Dong Wook dan Wi Ha Joon ini, akan tayang pada 17 Desember 2021. Bercerita tentang dua sosok pria yaitu Soo Yeol (Lee Dong Wook), yang digambarkan dengan karakter ambisius dan jahat, serta ‘K’ (Wi Ha Joon), dengan pembawaan menjunjung tinggi keadilan.

Soo Yeol merupakan seorang detektif yang sangat berambisi untuk menjadi sukses. Pada suatu ketika, Soo Yeol berhasil mendapatkan kesuksesannya berkat kegigihan dan kelicikannya. Bahkan ia melakukan korupsi untuk menjadi sukses. Setelah sukses, ia kemudian menjalani kehidupannya secara mulus. Sampai akhirnya ia bertemu dengan ‘K’ dan kehidupannya menjadi berantakan.

Kira-kira apa ya yang membuat hidup Soo Yeol sampai berantakan karena kedatangan ‘K’? Apakah segala kejahatan Soo Yeol nantinya akan terungkap?

Temukan jawabannya di drama ini ya! Kalian bisa kalian tonton di saluran televisi tvN atau platform streaming iQIYI. Catat tanggalnya dan jangan sampai kelewatan!

6. Bulgasal: Immortal Souls (18 Desember)

Drama Bulgasal: Immortal Souls (Netflix)

Drama Korea produksi Netflix Original K-Drama ini menceritakan tentang reinkarnasi Min Sang Woon, yang pada 600 tahun lalu ia adalah bulgasal. Bulgasal adalah makhluk mitos yang dikutuk secara abadi untuk memakan darah manusia. Reinkarnasi Min Sang Woon sebagai manusia dipertemukan dengan Dan Hwal, yang pada 600 tahun terakhir ini menjadi sosok bulgasal.

Disutradarai oleh Jang Young Woo serta ditulis oleh Kwon So Ra dan Seo Jae Won, drama ini dibintangi oleh Lee Jin Wook (Dan Hwal), Kwon Na Ra (Min Sang Woon), Lee Joon (Ok Eul Tae), Gong Seung Yeon (Dan Sol), serta beberapa pemain lainnya.

Bulgasal: Immortal Souls akan hadir dengan 16 episode dengan durasi 1 jam setiap episodenya. Drama ini akan menemani Sabtu, Minggu kalian, mulai 18 Desember 2021 ya.

7. Snowdrop (18 Desember)

Drama Snowdrop (Twitter/@jtbclove)

Menggantikan slot tayang drama Inspector Koo pada hari Jumat dan Sabtu, drama Snowdrop akan dibintangi oleh Jung Hae In (Im Soo Ho) dan Ji Soo BLACKPINK (Eun Young Ro). Drama ini akan menjadi debut pertama Ji Soo sebagai aktris loh. Wah, tidak sabar untuk melihat aktingnya, bukan?

Berlatar waktu 1987, di mana Korea Selatan dikuasai oleh pemerintahan diktator. Drama Snowdrop digarap oleh sutradara Jo Hyun Tak dan Yoo Hyun Mi sebagai penulisnya. Di mana mereka juga pernah bekerja sama di drama Sky Castle.

Berkisah tentang seorang pemuda, Im Soo Ho, dengan berlumuran darah yang masuk ke dalam asrama universitas perempuan. Kemudian ia bertemu dengan Eun Young Ro, yang kemudian membantu pria tersebut bersembunyi dan mengobati lukanya.

Kira-kira apa ya yang terjadi pada mereka setelah pertemuan tersebut? Adakah cerita menarik setelahnya? Jangan lupa untuk menantikannya pada 18 Desember 2021 ya!

8. When Flowers Bloom, I Think Of The Moon (20 Desember)

Drama When Flowers Bloom, I Think Of The Moon (VIU)

When Flowers Bloom, I Think Of The Moon akan membawa kita kembali ke era dinasti Joseon. Diperankan oleh Yoo Seung Ho sebagai Nam Young, seorang petugas yang akan menindak orang-orang yang melanggar larangan untuk minum, dan Lee Hye Ri sebagai Kang Ro Seo, anak dari keluarga bangsawan yang jatuh miskin sehingga ia bekerja sebagai pembuat alkohol secara ilegal.

Selain menceritakan kisah tentang Nam Young dan Kang Ro Seo, nantinya drama tersebut juga akan menampilkan Byeon Woo Seok, seorang putra mahkota bernama Lee Pyo. Putra mahkota biasanya hanya berdiam diri di kerajaan, berbeda dengan Lee Pyo yang akan memanjat tembok istana untuk mencari minuman.

Diketahui bahwa mereka bertiga nantinya akan dipertemukan di sebuah gudang. Di dalam gudang tersebut, terdapat alkohol-alkohol yang disembunyikan. Kira-kira bagaimana ya reaksi inspektur Nam Young yang dikenal dengan sikap tegasnya itu? Apakah ia akan melaporkan Kang Ro Seo sang pembuat alkohol ilegal dan putra mahkota Lee Pyo yang kabur dari istana?

Drama ini bisa kalian saksikan setiap hari Senin dan Selasa, mulai 20 Desember 2021 ya. Untuk menyaksikannya kalian bisa menantikan di saluran televisi KBS2 dan VIU.

Dari kedelapan drama Korea terbaru tersebut, mana nih yang paling membuat kalian tak sabar untuk menyaksikannya?

hestika ya