Kulit wajah merupakan salah satu bagian yang wajib kamu jaga kesehatan dan kecantikannya. Tak heran jika saat ini beragam produk perawatan diminati banyak orang dari berbagai kalangan. Merawat kulit wajah tidak dilakukan saat pagi saja, tapi juga di waktu malam. Hal ini dikarenakan pemenuhan kebutuhan nutrisinya yang tak bisa hanya satu kali sehari.
Berikut ini, hellosehat dan alodokter menjelaskan 5 hal yang bisa kamu lakukan untuk merawat wajah di malam hari agar kesehatannya tetap terjaga.
1. Wajah Bersih Sebelum Tidur
Hal pertama yang bisa kamu lakukan untuk merawat wajah di malam hari agar kesehatannya tetap terjaga, yakni saat akan tidur, pastikan wajahmu sudah bersih. Jika tidak, kotoran yang menumpuk akan memicu masalah, seperti komedo dan jerawat. Hal ini tentu membuatmu menjadi kurang percaya diri.
Oleh karenanya, cuci muka menggunakan sabun pembersih sebelum tidur wajib kamu lakukan. Tak lupa memilih produk dengan kandungan yang tidak membahayakan kulitmu.
2. Aplikasikan Krim Malam
Berikutnya, jangan lupa aplikasikan krim malam. Krim malam sama saja dengan krim siang yang merupakan sebuah pelembap. Hal yang membedakan adalah waktu pemakaian serta kandungan yang terdapat di dalamnya.
Biasanya, krim siang dilengkapi dengan SPF yang akan melindungimu dari sinar matahari. Fungsi utamanya sendiri sama, yakni melembapkan kulit dan membuatnya tetap sehat.
3. Pakai Serum Wajah
Selain kedua hal di atas, kamu juga harus memakai serum sebagai perawatan wajah di malam hari agar kesehatannya tetap terjaga. Serum merupakan produk yang dapat memaksimalkan fungsi pelembap. Teksturnya lebih kental, meskipun terbuat dari kadar air tinggi. Penggunaannya sendiri dilakukan sebelum krim malam.
Secara umum, di dalam serum terdapat kandungan yang lebih baik dan berfokus pada masalah kulit. Untuk itu, kamu perlu memilih jenis yang sesuai dengan tipe kulit. Sudah mengenalinya, bukan?
4. Gunakan Sleeping Mask
Sesuai namanya, sleeping mask dipakai sepanjang waktu tidur yang kemudian dibersihkan saat kamu bangun. Teksturnya lebih cair hingga mudah meresap kulit ketimbang krim malam.
Manfaat penggunaan sleeping mask adalah mampu menghidrasi kulit sehingga menjadi lebih lembap dan kenyal. Selain itu, bagian yang tidak meresap akan melindungi kulitmu dari debu atau kotoran yang bisa saja menyumbat pori-pori. Oleh karena itu, penggunaan sleeping mask di malam hari dapat membantu merawat wajah agar kesehatannya tetap terjaga.
5. Tidak Begadang
Perawatan kulit di malam hari juga bisa dilakukan dengan tidur yang cukup. Begadang dapat membuat kolagen sulit diproduksi dalam jumlah normal. Jadi, menimbulkan gejala penuaan dini, seperti kerutan, kendur, dan lingkaran hitam. Tak hanya itu, kurang tidur juga menyebabkan jerawat dan kekusaman.
Hal tersebut dikarenakan sistem tubuh yang melemah, sehingga membuat wajahmu terlihat tidak cerah. Oleh karena itu, hindari begadang jika ingin kulit tetap terawat.
Itulah kelima cara perawatan kulit wajah di malam hari agar kesehatannya tetap terjaga. Apakah kamu selalu melakukan semua poin-poin tersebut sebelum tidur?
Tag
Baca Juga
-
Punya Pengaruh Buruk, Ini 5 Cara Meminimalisir Screen Time pada Balita
-
Rasa Rindu di Balik Sepiring Indomie Goreng yang Sederhana
-
Tolak Bahasa Melayu, Warga Malaysia Ini Larang Indonesia Menonton Upin-Ipin
-
5 Alasan Buruk yang Bikin Seseorang Memutuskan untuk Menikah, Bisa Berdampak Negatif
-
5 Pikiran Positif Ini Bisa Muncul saat Berhubungan dengan Pria yang Tepat, Wanita Perlu Tahu
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Tablet Makin Gahar! Ini 6 Pilihan Terbaik untuk Multitasking 2026
-
Super Effortless! Intip 4 Inspirasi OOTD Smart Casual ala Kim Jae Young
-
4 Face Spray Lokal, Solusi Anti-Ribet Wajah Glowing dan Lembap Setiap Hari
-
Praktis dan Hemat! 6 Rekomendasi Bundle Lipstik Ombre untuk Daily Makeup
-
4 Moisturizer Gel Rawat Kulit Berminyak Ampuh Redakan Kemerahan dan Jerawat
Terkini
-
Jurnalisme di Era Sosial Media Apakah Masih Relevan?
-
Mengumpulkan Kembali Puing-puing Sisa Kehancuran, Pasca Banjir Aceh
-
Banjir Bandang Sumatra: Dari Langkah Cepat Hingga Refleksi Jangka Panjang
-
Meski Bencana Banjir di Aceh dan Sumatra Sudah Surut, Tugas Kita Belum Usai
-
3 Film Korea Tayang Januari 2026, Comeback Han So Hee hingga Choi Ji Woo