Forbes telah merilis daftar idol K-Pop yang berhasil memperoleh pendapatan yang besar lewat kanal YouTube mereka. YouTube sendiri kini telah menjadi salah satu sumber penghasilan tambahan bagi para idol K-Pop.
Sebagian besar idol K-Pop membuka kanal YouTube untuk mengunggah beragam video terkait kegiatan mereka. Mulai dari konten musik video hingga video keseharian, semua tersaji dalam kanal YouTube para idol K-Pop tersebut. Berikut ini Allkpop melansir 10 idol K-Pop dengan bayaran tertinggi di YouTube menurut Forbes.
1. BTS
Posisi pertama ditempati BTS dengan penghasilan mencapai 16,5 juta dolar. Hingga saat ini, kanal YouTube yang diberi nama BANGTANTV ini telah memiliki 61,8 juta subscribers dengan jumlah penonton mencapai 14 miliar.
2. BLACKPINK
Menyusul BTS, di posisi kedua ada BLACKPINK. Lewat kanal YouTubenya, BLACKPINK mampu memperoleh penghasilan hingga mencapai 11,6 juta dolar. Girl group ini kini memiliki 70,4 juta subscribers dengan jumlah penonton mencapai 21 miliar.
3. NCT DREAM
Selanjutnya, ada salah satu unit NCT yakni NCT DREAM yang memperoleh pendapatan hingga mencapai 1,9 juta dolar di YouTube. Pelantun "Hot Sauce" ini memiliki 4,26 juta subscribes di kanal YouTube mereka dan semua videonya telah ditonton sebanyak 483 juta kali.
4. SEVENTEEN
Boy group yang terdiri dari 13 orang member ini berhasil memperoleh bayaran mencapai 1,7 juta dolar. Kanal YouTube SEVENTEEN saat ini memiliki 7,28 juta subscribers dengan total penayangan mencapai 2 miliar.
5. BamBam
BamBam menjadi salah satu penyanyi solo yang masuk dalam daftar selanjutnya, dengan penghasilan mencapai 1,5 juta dolar. Hingga kini, kanal YouTubenya yang baru dibuat pada Februari 2021 lalu tersebut telah memiliki 1,17 juta subscribers dengan jumlah penayangan mencapai 85 juta.
6. MAMAMOO
Lalu, ada girl group MAMAMOO dengan penghasilan yang masih sama dengan sebelumnya, yakni mencapai 1,5 juta dolar. Kanal YouTube MAMAMOO memiliki 6,4 juta subscribes dengan total penayangan sebanyak 1 miliar.
7. EXO
Sama seperti BamBam dan MAMAMOO, EXO yang menempati posisi di bawahnya juga memperoleh penghasilan mencapai 1,5 juta dolar. Hingga saat ini, kanal YouTube EXO memiliki 8,55 juta subscribers dan seluruh videonya telah ditonton sebanyak 533 juta kali.
8. IU
Tak hanya BamBam, IU juga menjadi penyanyi solo selanjutnya yang masuk dalam daftar, dengan pendapatan mencapai 1,4 juta dolar. Di kanal YouTubenya, IU memiliki subscriber hingga mencapai 7,18 juta dengan jumlah penayangan mencapai 1 miliar.
9. aespa
Walaupun masih tergolong baru, tetapi kanal YouTube aespa mampu menghasilkan pendapatan hingga 1,2 juta dolar. Hingga saat ini, aespa telah memiliki 3,02 juta subscribers dengan jumlah penonton mencapai 449 juta.
10. TXT
Di posisi terakhir ada boy group TXT dengan kanal YouTubenya TOMORROW X TOGETHER OFFICIAL berhasil memperoleh pendapatan hingga mencapai 980 ribu dolar. Kanal YouTube milik TXT saat ini memiliki 8,32 juta subscribers dan semua video yang diunggah telah ditonton sebanyak 590 juta kali.
Nah, itulah tadi beberapa idol K-Pop yang memperoleh pendapatan tertinggi di YouTube. Ada nggak nih idol favorit kamu?
Tag
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Beomgyu TXT Sampaikan Pesan Berani Hadapi Rasa Takut Lewat Mixtape Panic
-
Lisa BLACKPINK Kirim Doa Usai Thailand Turut Diguncang Gempa Myanmar
-
Agensi Tanggapi Kabar IU dan Byeon Woo Seok Mundur dari Drama Baru
Lifestyle
-
4 Facial Wash dengan Kandungan Probiotik, Jaga Keseimbangan Skin Barrier!
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
-
Lebih Bahagia dengan Cara Sederhana: Mulai dari Micro-Moments of Happiness
-
Koreksi Diri, 3 Hal Ini Membuat Kita Terjebak dalam Pilihan Salah
-
Tampil Menarik dan Keren! Intip 4 Daily Outfit Edgy ala Yoon STAYC
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit