Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Rizky Melinda Sari
Ilustrasi kata-kata penyemangat (pexels)

Sabotase diri dapat diartikan sebagai sebuah tindakan atau pola pikir yang mencegah serta menahan diri untuk melakukan sesuatu yang diinginkan untuk mencapai kebahagiaan. Tanpa kita sadari, selama ini kita cenderung menyabotase diri sendiri. Hal ini biasanya dilakukan dengan sengaja menciptakan masalah di kehidupan sehari-hari yang dapat merugikan diri sendiri serta dapat mengganggu tujuan di masa depan.

Berikut empat tanda bahwa kamu sedang menyabotase dirimu sendiri.

1. Gampang menyerah

Tidak ada salahnya jika kita beristirahat sejenak ketika lelah, tetapi jangan pernah berhenti apalagi menyerah. Istirahat sejenak artinya kita sedang mempersiapkan tenaga untuk kembali maju melangkah, sedangkan menyerah berarti selesai.

Biasanya, sikap yang mudah menyerah disebabkan karena kita yang tidak siap menerima kritik dari orang lain, atau bahkan takut gagal. Tanpa sadar, kita sebenarnya sedang menyabotase diri. Bukannya berusaha meraih sesuatu, kita malah berusaha menyerah terhadap hal yang kita inginkan.

2. Bertahan dengan orang yang salah

Dalam sebuah hubungan asmara, kedua pihak harus saling memiliki rasa yang sama. Hubungan asmara tidak akan berjalan dengan baik jika hanya ada salah satu pihak yang berjuang, sedangkan pihak lainnya bersikap cuek bahkan tidak mau peduli.

Bertahan dengan orang yang salah hanya akan membuat kamu merasa tidak diinginkan, merasa terasingkan, sehingga akhirnya kamu merasa tidak dihargai. Hal ini bukanlah hal yang baik untuk keadaan hatimu dan menjadi tanda kamu sedang menyabotase diri sendiri. Bijaklah dalam menjalin sebuah hubungan, baik asmara maupun pertemanan.

3. Senang menunda-nunda

Tanpa kamu sadari, sikap menunda-nunda yang sering kamu lakukan adalah tanda kamu sedang menyabotase diri sendiri. Kamu harus bisa mengalahkan rasa malasmu jika ingin meraih kesuksesan. Tidak ada sejarahnya orang yang hanya santai-santai tanpa melakukan usaha apa pun bisa menjadi sukses dan kaya raya. Segala sesuatu pasti memerlukan usaha.

Sikap senang menunda-nunda melakukan suatu pekerjaan hanya akan semakin menghambat langkahmu menuju kesuksesan. Segera lakukan apa yang ingin kamu lakukan, karena kesempatan dan waktu yang sama tidak akan terulang dua kali.

4. Terlalu keras pada diri sendiri

Bekerja keras dan memiliki target memang penting. Produktivitas dalam kehidupan sehari-hari juga penting. Namun, segala sesuatu yang berlebihan pasti akan berdampak tidak baik. Kita memang tidak boleh senang menunda pekerjaan, tetapi tidak berarti kita harus bekerja terus-menerus.

Tubuh kita juga memiliki hak untuk beristirahat, begitu pula pikiran dan mental kita. Beri jeda sejenak untuk refreshing, agar tubuh dan pikiran kembali segar. Inilah pentingnya istirahat untuk kembali mempersiapkan tenaga. Jika selama ini kamu merasa terlalu keras pada diri sendiri, itu tandanya kamu sedang menyabotase dirimu. Segera hentikanlah!

Itulah empat tanda bahwa kamu sedang menyabotase dirimu sendiri. Jika kamu sering melakukan beberapa hal di atas, segera perbaiki dari sekarang, karena kamu harus peduli pada dirimu sendiri. Mulai perbaiki kebiasaan-kebiasaan buruk agar hidupmu semakin berkualitas ke depannya.

Rizky Melinda Sari