Menjalani hubungan asmara memang sangat menyenangkan. Namun, bagaimana jika selama ini pasangan justru terpaksa mencintaimu? Kondisi seperti ini bisa diketahui melalui 5 tanda berikut. Cari tahu, yuk!
1. Tampak Ragu Menyatakan Cinta
Tanda bahwa pasangan terpaksa mencintaimu adalah saat ia terlihat ragu dalam menyatakan cinta. Kamu bisa mengetahuinya secara langsung atau melalui panggilan telepon. Jika ia terdengar kaku dan terbata-bata, kemungkinan cintanya selama ini palsu.
2. Tidak Ada Inisiatif untuk Berkomunikasi Duluan
Komunikasi merupakan komponen yang wajib saat menjalani hubungan. Namun, jika selama ini hanya kamu yang berinisiatif, berarti ada kesalahan di dalamnya. Misal, pasangan yang terpaksa mencintaimu.
Ia seolah malas dan berat untuk menghubungimu duluan, karena memang tidak memiliki perasaan padamu. Ia juga cenderung lama dalam membalas pesan atau menolak menerima telepon karena panggilan darimu dianggap kurang penting.
3. Tidak Meluangkan Waktu untukmu
Pasangan yang tidak meluangkan waktunya untukmu menunjukkan bahwa ia terpaksa mencintaimu. Ia bahkan tak menjadikanmu prioritas dan selalu berkata sibuk saat diajak berkencan atau sekadar bertemu.
Jangan menunggu terlalu lama, kamu perlu segera meninggalkannya demi kebaikan diri sendiri. Kesampingkan rasa rindu dan sejenisnya, karena melanjutkan hubungan dengan orang seperti ini tampaknya akan sia-sia.
4. Tidak Pernah Memberimu Perlakuan Spesial
Biasanya, orang yang benar-benar cinta akan memberi berbagai perlakuan spesial kepada pasangannya. Misal, memberi kejutan, mengajak jalan-jalan, dan hal lainnya yang dapat membuatmu tersentuh.
Jika pasangan tidak pernah berbuat seperti itu selama menjalani hubungan, menandakan bahwa ia terpaksa mencintaimu. Entah alasannya apa, yang pasti memberikan hal spesial enggan dilakukannya.
5. Menceritakan Tipe Idealnya
Tiap orang pasti memiliki tipe idealnya sendiri yang biasanya dilihat dari penampilan atau sikap. Nah, saat pasangan mendadak membagikannya dan yang disebut tak sesuai denganmu, menandakan bahwa ia tidak benar-benar cinta.
Di sisi lain, pasangan juga ingin kamu bisa mengubah diri menjadi apa yang ia sukai. Jika sudah seperti ini, tidak perlu menuruti permintaannya dan segera akhiri hubungan asmara. Pasalnya, hubungan yang baik harus bisa saling menerima apa adanya.
Itulah lima tanda bahwa pasangan mencintaimu secara terpaksa. Lalu, apakah saat ini kamu sedang mengalami salah satunya?
Baca Juga
-
Punya Pengaruh Buruk, Ini 5 Cara Meminimalisir Screen Time pada Balita
-
Rasa Rindu di Balik Sepiring Indomie Goreng yang Sederhana
-
Tolak Bahasa Melayu, Warga Malaysia Ini Larang Indonesia Menonton Upin-Ipin
-
5 Alasan Buruk yang Bikin Seseorang Memutuskan untuk Menikah, Bisa Berdampak Negatif
-
5 Pikiran Positif Ini Bisa Muncul saat Berhubungan dengan Pria yang Tepat, Wanita Perlu Tahu
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Sama-sama Hijau, Ini 5 Perbedaan Mendasar Teh Hijau dan Matcha
-
9 Makanan Terbaik untuk Mengontrol Kulit Berminyak dari Dalam
-
Stop Pusing Pilih Burung! 8 Pilihan Burung Peliharaan Low-Maintenance Terbaik untuk Pemula Sibuk
-
Wajib Tonton: 7 Film Adaptasi Kisah Nyata dengan Cerita Penuh Makna
-
4 Serum Symwhite 377 untuk Auto Wajah Cerah Bebas Kusam dan Hiperpigmentasi
Terkini
-
Rehat Sejenak di Belanda, Jennifer Coppen Tampilkan Rutinitas Santainya
-
Viral! Anak Muda Berbondong Ikut Tren 'Party Jamu' yang sedang Naik Daun
-
Penuh Energi, NCT Dream Rap Battle di Penampilan Live Lagu Tempo (0 to 100)
-
Belajar dari Spanyol, Legenda Timnas Spanyol Ungkap Cara Indonesia Lolos ke Piala Dunia
-
Proses Cerai Berjalan, Jule Keciduk Tampil Tanpa Hijab saat Temani Anak?