Kebiasaan menunda tugas sepertinya sudah menjadi penyakit bawaan bagi sebagian besar pelajar dan mahasiswa. Apalagi jika deadline atau tenggat waktu yang diberikan cukup panjang, kebiasaan menunda tugas pasti tidak bisa dihindari.
Sebenarnya tidak masalah menunda tugas beberapa saat, tetapi jika dibiasakan justru dapat menimbulkan masalah baru. Menghilangkan kebiasaan buruk memang tidak mudah. Namun, kita bisa mencoba menghilangkannya secara perlahan dan bertahap.
Berikut ini adalah beberapa tips atau cara agar kebiasaan menunda mengerjakan tugas bisa hilang, yuk dicoba!
1. Niat adalah kunci
Segala sesuatu yang akan kita kerjakan tergantung pada niat. Jika kita sudah berniat untuk menunda mengerjakan tugas, kita akan benar-benar menundanya. Biasakan untuk mengubah niat terlebih dahulu.
Ketika guru atau dosen baru saja memberikan tugas, langsung niatkan dalam hati bahwa kamu akan mengerjakannya ketika tiba di rumah nanti atau paling lambat kamu akan mengerjakannya nanti malam. Percayalah, kekuatan niat tidak bisa diremehkan.
2. Tentukan skala prioritas
Jika niat kamu sudah benar dan tepat, langkah selanjutnya adalah kamu harus bisa menentukan skala prioritas. Kamu harus bisa membedakan mana tugas yang urgent dan harus dikerjakan segera dan mana tugas yang bisa dikerjakan setelah tugas urgent selesai.
Jika tenggat waktunya bersamaan, kamu bisa mengerjakan dari yang paing susah atau paling mudah terlebih dahulu, tergantung kesiapan dan kesanggupan diri masing-masing. Agar tidak mudah lupa, kamu bisa menuliskan skala prioritas pada sticky notes.
3. Bikin fake deadline
Salah satu hal yang paling manjur agar kita segera mengerjakan tugas adalah ketika deadline atau tenggat waktu semakin mepet. Kamu bisa menyiasati hal ini dengan membuat fake deadline seakan tenggat waktu untuk pengerjaan tugas tinggal beberapa waktu lagi, padahal sebenarnya masih cukup lama.
Dengan melakukan hal ini, kamu akan merasa tertantang untuk segera menyelesaikan tugas tersebut. Kamu bisa menggunakan sisa waktu yang ada dengan mengerjakan hal lain sehingga waktumu akan terpakai dengan produktif.
4. Belajar membagi waktu
Ketika kamu sudah mulai terbiasa segera mengerjakan tugas ketika baru saja diberikan, tanpa sadar kamu akan menjadi pribadi yang semakin pandai membagi waktu. Kamu tidak akan keteteran dan merasa kekurangan waktu jika sudah tahu dan paham cara memanfaatkan waktu dengan benar.
Salah satu alasan menunda mengerjakan tugas adalah karena manajemen waktu yang kacau. Semakin sering kamu melakukan kegiatan sesuai skala prioritas, maka kamu akan semakin pandai membagi waktu. Dengan demikian, waktumu tidak akan terbuang percuma.
5. Utamakan realistis
Percuma kamu membuat daftar prioritas dari pagi sampai malam tetapi kamu tidak memperhatikan kesanggupan diri. Bukannya semakin produktif, yang ada malah kamu kelelahan dan kewalahan sendiri. Kunci utama untuk pandai membagi waktu adalah tetap berpikir realistis.
Kamu harus bisa membuat daftar skala prioritas dan target yang sesuai dengan kemampuan kamu. Jangan sampai karena terlalu mengejar kesempurnaan, kamu sampai lupa memperhatikan kesehatan dan ujung-ujungnya malah sakit.
Itulah 5 tips atau cara agar kebiasaan menunda pekerjaan bisa teratasi. Ingat, kuncinya adalah niat dan tetap realistis!
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Serum dengan Kandungan Cica & Tea Tree, Diklaim Lebih Cepat Atasi Jerawat
-
4 Serum yang Aman untuk Perawatan Fungal Acne, Tidak Bikin Makin Bruntusan!
-
Bukan Cuma Kebetulan: Sains Buktikan Anjing dan Kucing Bisa 'Membaca' Perasaanmu
-
Bukan Cuma Soal Mandiri, Ini 5 Seni Menikmati Hidup Saat Tinggal Sendiri
-
4 Lip Serum SPF 50 untuk Kegiatan Outdoor, Cegah Bibir Gelap dan Kering!
Terkini
-
Stop Panik! Ini yang Sebenarnya Terjadi Jika Minum Air Dingin Setelah Olahraga
-
Resmi, Yu Inaba Gabung di Sekuel Film Live-Action Golden Kamuy
-
Cerita Pahit Warung Kopi Pangku: Dilema Moral Ibu Tunggal dalam Film Pangku
-
Stop Duduk Terlalu Lama! Otak Bisa Melemah Hingga Kesehatan Terancam
-
Bahas Momongan, Vidi Aldiano Akui Punya Ketakutan Soal Ini Jika Punya Anak