Banyak orang mengeluh karena pasangannya tidak pernah rindu, meski jarang ketemu. Hal ini dapat memicu perasaan kesal dan sedih yang seringkali enggan diungkapkan secara terbuka, sehingga sang kekasih tak mengetahuinya.
Namun, tidak perlu khawatir karena di bawah ini ada 5 cara untuk membuat pasangan rindu dan kamu berdua bisa segera atur rencana pertemuan.
1. Sengaja Tinggalkan Barang di Tempatnya
Cara yang pertama agar pasangan bisa rindu adalah dengan sengaja meninggalkan barang di tempatnya. Meski manipulatif, namun termasuk ampuh untuk membuatnya ingat kepadamu. Dengan begitu, akan ada alasan baginya menemuimu dan saling mengobati rindu karena waktu pertemuan yang terbilang jarang.
2. Tidak Menghubunginya untuk Sementara Waktu
Guna membuat pasangan rindu lainnya adalah dengan tidak menghubunginya sementara waktu. Meskipun sulit, cobalah tahan keinginan untuk mengirimi pesan. Setelahnya, ia pasti tersadar bahwa kamu tak menemani seperti biasa.
Pasangan kemudian merasa sepi dan mengatakan bahwa ia merindukanmu. Kamu perlu meresponnya dan menghentikan cara tersebut untuk menghindari adanya keributan, dimana dapat membuat situasi hubungan semakin kacau.
3. Berpura-Pura Sibuk
Selanjutnya, untuk membuat pasangan rindu, cobalah berpura-pura sibuk. Ia mungkin akan merasakan posisimu saat dirinya tengah berfokus pada aktivitas yang membuatnya sulit ditemui.
Namun, hentikan hal ini saat pasangan sudah mengatakan kerinduannya atau mengajakmu pergi berkencan. Jika tidak, kemungkinan akan memicu keributan sehingga merusak hubungan yang semula harmonis.
4. Beri Masing-Masing Ruang Pribadi
Saat pasangan tengah sibuk dengan pekerjaannya dan selalu menolak untuk bertemu, cobalah saling memberi ruang pribadi. Hal ini berguna agar kamu berdua bisa sama-sama memanjakan dan fokus pada diri sendiri terlebih dahulu.
Nah, ketika waktu untuk menyendiri dirasa cukup, pasangan pasti akan merasa rindu dan menghubungimu. Disitulah hubungan harmonis dapat kembali dijalani karena pada dasarnya, seseorang memang butuh ruang pribadi meski sudah tak lagi melajang.
5. Unggah Foto Tengah Menikmati Hidup Tanpanya
Terakhir, cobalah mengunggah foto dimana kamu terlihat tengah menikmati hidup tanpanya melalui status atau postingan akun media sosial. Misal, melakukan berbagai aktivitas seru bersama teman-teman.
Saat pasangan tahu, ia mungkin akan merasa rindu untuk melakukan kegiatan menyenangkan bersamamu. Dengan begitu, ia akan mengajakmu merencanakan liburan. Meski tidak mengatakannya secara langsung, hal ini tetap memperlihatkan bahwa ia merindukanmu.
Itulah lima cara membuat pasangan rindu terhadapmu, terlebih bagi ia yang selalu tidak sempat menemuimu. Nah, apakah kamu tertarik untuk melakukannya?
Baca Juga
-
Beri Cinta Lebih dariku by Sena
-
Punya Pengaruh Buruk, Ini 5 Cara Meminimalisir Screen Time pada Balita
-
Rasa Rindu di Balik Sepiring Indomie Goreng yang Sederhana
-
Tolak Bahasa Melayu, Warga Malaysia Ini Larang Indonesia Menonton Upin-Ipin
-
5 Alasan Buruk yang Bikin Seseorang Memutuskan untuk Menikah, Bisa Berdampak Negatif
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Dilema Emosional Gen Z: Berani Jujur Tapi Siap Kehilangan atau Lebih Baik Diam?
-
Anti Bosen, 4 Ide Styling Celana Jeans ala Zhang Ling He yang Cool Abis!
-
5 Body Wash Ekstrak Susu Kambing, Rawat Kulit Lembut & Bercahaya
-
Bosan Gaya Simpel? Intip 4 Look Bold dan Modern dari Bailey ALLDAY PROJECT
-
Hangout Makin Stylish, Intip 4 OOTD Harian ala Oh Hayoung APINK
Terkini
-
Dapat Daesang, Jennie BLACKPINK Borong Penghargaan Golden Disc Awards 2026
-
John Herdman Latih Timnas Indonesia, Si Anak Hilang Berpeluang Comeback?
-
Taxi Driver 3 Tutup Cerita dengan Rating Tertinggi Sepanjang Penayangan
-
Berani Bersuara, Aurelie Moeremans Ungkap Pahitnya Jadi Korban Grooming
-
Melihat Pocong Melompat-lompat