Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Zulfah Ariyani
Ilustrasi jenuh dengan pasangan. (Pexels/Alex Green)

Dalam menjalani hubungan asmara tentunya kamu akan mengalami pasang surut kehidupan. Di suatu titik mungkin kamu merasa jenuh menjalani kehidupan asmara bersama pasangan. Kamu akan merasakan hubungan asmara yang membosankan. Hal ini jangan sampai dibiarkan berlarut-larut.

Kamu dan pasangan perlu melakukan usaha agar bisa segera keluar dari kondisi tersebut. Jika dibiarkan berlarut-larut, maka hubungan asmaramu dengan pasangan berisiko kandas. Berikut lima cara menyelamatkan hubungan asmara yang membosankan, agar kembali harmonis.

1. Keluar dari Zona Nyaman

Salah satu cara untuk menyelamatkan sebuah hubungan asmara yang membosankan adalah dengan keluar dari zona nyaman dan melakukan sesuatu yang kamu inginkan. Namun, sebelum kamu memutuskan hal tersebut tentu kamu perlu beberapa pertimbangan.

Di antaranya kamu perlu tahu terlebih dulu apa yang akan kamu lakukan dan kamu inginkan, kamu juga perlu memastikan bahwa kamu akan merasa nyaman melakukan hal tersebut.

2. Sering Bepergian

Memiliki sifat ambisius dan berani mengambil risiko perlu kamu miliki jika hubungan asmara mulai terasa membosankan. Kamu perlu mewujudkan mimpi yang selama ini kamu miliki. Tak hanya itu, kamu juga perlu untuk menemukan arti hidup yang sesungguhnya.

Untuk mewujudkan hal tersebut, tentunya kamu akan lebih sering bepergian. Sehingga nantinya kamu akan menemukan berbagai hal baru di luar. Kamu akan lebih merasa bebas dan tidak terbebani oleh hubunganmu.

3. Meminta Saran

Kamu bisa meminta pendapat tentang masalah yang sedang kamu hadapi kepada teman ataupun keluarga. Kamu bisa menanyakan kepada mereka tentang pengalaman yang pernah mereka alami dan cara mengatasinya.

Kamu akan mendapatkan sebuah pencerahan untuk menyelesaikan masalahmu dan kamu juga merasa tidak sendiri menghadapi masalah ini.

4. Tanyakan pada Pasangan

Jika kamu merasa pasangan seperti menutupi sesuatu darimu, kamu bisa menanyakannya langsung kepada pasangan. Hal ini lebih baik daripada kamu berasumsi sendiri dan membuatmu curiga kepada pasangan.  Memang ini bukanlah hal yang mudah, karena kamu membutuhkan keberanian untuk bertanya pada pasangan.

Kamu bisa melakukannya secara perlahan dan jangan menyudutkan pasangan agar mereka juga merasa nyaman bercerita kepadamu. Apabila situasi seperti ini tidak kamu sikapi dengan jalan komunikasi, maka bukan bosan saja yang akan hinggap dalam hubungan asmaramu, tapi juga kecurigaan.

5. Terapi

Jika segala macam cara tersebut telah kamu coba tapi hubunagan asmara tetap terasa membosankan, kamu perlu mencoba layanan couple's therapy. Dengan adanya psikolog tentu akan membantu kamu dan pasangan menemukan suatu titik terang agar hubunganmu bisa diselamatkan.

Itulah lima cara yang bisa kamu dan pasangan lakukan saat hubungan asmara terasa membosankan. Mempertahankan sebuah hubungan asmara memang bukan hal yang mudah, tapi semua itu harus diperjuangkan. Jika kamu sedang berada di posisi jenuh dengan hubungan yang kamu jalani, jangan merasa putus asa melainkan kamu perlu berusahan agar bisa keluar dari kondisi tersebut. Sehingga hubunganmu dengan pasangan bisa diselamatkan.

Zulfah Ariyani