Tak selamanya jalan hidup ini harus sesuai dengan apa yang kita ingin. Akan ada titik di mana yang terjadi tak sesuai dengan ekspektasi. Mungkin ketika dihadapkan dalam situasi itu kamu merasa sangat hancur dan terpuruk.
Dan ketika berada di titik itu tak ada apapun yang bisa kamu lakukan selain menangis. Memang semua itu berat, tapi perlu kamu ingat bahwa memang untuk mencapai hal hebat kamu harus melewati yang berat-berat itu.
Supaya mental lebih terlatih, yuk lakukan 3 hal ini ketika yang terjadi tak sesuai ekspektasi:
1. Pahami bahwa Tak Selamanya Hidup Harus Sejalan dengan yang diinginkan
Dalam hidup ini selalu ada banyak kejutan yang kadang membuat kita merasa berantakan. Kejutan yang kadang menghadirkan duka dan kecewa, yakni ketika harapan yang selama ini dipanjatkan tak jadi kenyataan.
Mimpi-mimpi yang dinanti-nanti tak terealisasi. Rasa-rasa yang ingin dianggap ada, malah diabaikan begitu saja. Dari itu semua kamu harus belajar mengerti bahwa tak selamanya hidup itu harus sejalan dengan apa yang kamu inginkan.
Belajarlah untuk menerima kenyataan itu, berdamai, lalu bangkit untuk kembali berjuang karena jalan hidup masih panjang.
2. Yakini bahwa Apa yang Terjadi Selalu Punya Arti
Bila yang terjadi tak sesuai ekspektasi, pasti akan selalu ada arti yang tersembunyi. Tuhan ingiin kamu belajar dari arti itu yang bisa jadi pegangan untuk melaju lagi.
Belajarlah untuk meyakini itu karena Tuhan tidak akan memberikan kekecewaan tanpa pelajaran dan tidak akan memberikan kesedihan tanpa kebahagiaan. Jadi, yuk, terus lanjutkan perjalanan!
3. Percaya bahwa Rencana Tuhan Selalu Terbaik
Ketika kita sudah menyusun rencana dengan matang-matang, tetapi harus gagal. Belajarlah untuk percaya bahwa di balik itu semua selalu ada pesan yang ingin Tuhan beri.
Selalu ada hikmah yang bisa kamu pelajari. Mungkin ketika rencanamu tidak berjalan dan berakhir baik. Tuhan ingin melindungimu dari sesuatu hal yang tidak kamu tahu ketika kamu mendapatkan itu.
Atau Tuhan ingin menunda rencanamu karena lebih tahu kapan waktu yang tepat untukmu. Percaya saja bahwa apa yang terjadi sekarang itu adalah rencana terbaik yang sudah Tuhan berikan.
Itu dia tadi 3 hal yang perlu kamu ketahui ketika yang terjadi tak sesuai ekspektasi. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
3 Hal yang Buat Banyak Orang Kagum, Ramah Perlu tapi Bukan Nomor Satu!
-
5 Hal yang Sebaiknya Tidak Kamu Lakukan Setelah Bangun Tidur
-
3 Alasan Mengapa Kamu Tidak Perlu Terlalu Meratapi Kepergian Seseorang
-
Suka Fotografi? Simak 3 Cara Terkini Tuk Jadikan Hasil Fotomu Gudang Cuan!
-
3 Cara Brilian yang Bisa Buatmu Berkembang Lewat Menonton Film
Artikel Terkait
-
Hemat Tanpa Utang? Paylater Jadi Bantalan Hidup Keluarga Milenial di Tengah Tekanan Ekonomi
-
Menertawai Standar Hidup Layak BPS Rp1 Juta Per Bulan, Driver Ojol: Buat Makan Aja Kurang!
-
Mengenal Digital Detox, Menjauh dari Media Sosial
-
Psikolog UGM Bagikan Cara Mengurangi Dampak Negatif Stres
-
5 Kebiasaan Kecil yang Berdampak Besar pada Kesehatan, Jangan Sepelekan Ya!
Lifestyle
-
4 Pilihan OOTD Chic ala Jang Gyu-ri, Fashionable di Setiap Kesempatan!
-
5 Cara Ampuh Mengusir Keinginan Ngemil di Malam Hari, Bye-bye Badan Melar!
-
3 Cleansing Balm Mengandung Salicylic Acid untuk Pemilik Kulit Berjerawat
-
4 Inspirasi Outfit Kasual ala Oh Ye-ju yang Pas untuk Daily Wear!
-
3 Rekomendasi Milk Cleanser dari Brand Lokal Terbaik, Harga Mulai 8 Ribuan!
Terkini
-
Alvin Lim Tuding Denny Sumargo Biang Kerok Konflik Agus Salim dan Teh Novi: Makanya Nggak Beres-Beres
-
Quick Count vs Hasil Resmi Pemilu: Akurasi atau Sekadar Kontroversi?
-
Politik Uang di Pilkada: Mengapa Masyarakat Terus Terpengaruh?
-
Love is A Promise: Berdamai dengan Trauma Demi Menemukan Cinta Sejati!
-
Meskipun Max Verstappen Juara Dunia, Red Bull Tetap Tak PD Hadapi 2025