Di antara keuntungan punya teman adalah bisa jadi tempat curhat yang sehat ketika sedang ada masalah. Tentu kamu bahagia, dong, rasanya apabila didengarkan dengan baik oleh teman ketika sedang menyampaikan unek-unekmu?
Lalu, bagaimana dengan kamu? Apakah sudah menjadi teman curhat yang baik? Untuk mengetahuinya, ada beberapa tanda yang dapat kamu cermati.
4 tanda kamu sudah menjadi teman curhat yang baik.
1. Tidak memotong pembicaraan saat teman sedang curhat
Hal pertama yang bisa jadi tanda kalau kamu teman curhat yang baik, yakni menghormati lawan bicara. Salah satunya dengan enggak menyela pembicaraannya.
Kamu mendengarkan dengan setia apa yang ia sampaikan dan menanggapi dengan penuh empati. Sikapmu yang seperti inilah bikin banyak orang jadi nyaman ngobrol dan menyampaikan unek-uneknya ke kamu.
2. Memberikan waktu luang di sela-sela kesibukanmu
Tanda selanjutnya kalau kamu teman curhat yang baik, yaitu selalu meluangkan waktu kecuali memang kamu benar-benar sibuk dan enggak tersedia waktu untuknya. Meski begitu, kamu akan memberikan waktu alternatif, misalnya keesokan hari ketika ada slot waktu luang.
Intinya, teman-temanmu tahu bila mereka membutuhkan seseorang untuk bicara kamu selalu bersedia meluangkan waktumu yang sibuk untuk mereka. Itu sebabnya kehadiranmu selalu dirindukan, karena sangat kentara kalau kamu perhatian.
3. Kamu enggak menghakimi
Saat teman sedang curhat, kamu berusaha menahan diri untuk enggak menghakimi. Kamu berusaha menjadi pihak netral sehingga dapat melihat suatu persoalan dari sudut pandang berbeda.
Ini pula yang bikin orang jadi nyaman curhat denganmu. Mereka tahu kalau kamu enggak bakal menyalahkan mereka.
4. Tetap berani menegur dan berkata jujur
Ciri lain kalau kamu teman curhat yang baik, adalah kendati enggak menghakimi, tapi kamu berani untuk menegurnya jika memang salah dan berkata jujur. Kamu bukanlah tipe teman penjilat yang selalu mengiyakan temannya kendati jelas-jelas sudah berbuat kekeliruan.
Justru teman seperti itu berbahaya karena bisa membuat temannya enggak sadar-sadar. Kualitas ini yang bikin kamu dapat diandalkan sebagai teman yang jujur. Teman yang curhat denganmu jadi sadar bila dia sudah berbuat salah.
Itulah 4 tanda kamu sudah menjadi teman curhat yang baik. Gimana, apakah kamu sudah memiliki kualitas-kualitas tadi?
Baca Juga
-
Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Dari Pabrik Langsung ke Rumah: Kenapa Harga Barang Online Bisa Semurah Ini?
-
4 Mix and Match OOTD Street Style ala Ryu Da In,Simpel tapi Fashionable!
-
Dulu Cuma Khayalan, 7 Pekerjaan Aneh Ini Sekarang Gajinya Bikin Ngiler!
-
Langkah Kecil, Dampak Besar: Yuk, Mulai Zero Waste Lifestyle!
-
Nggak Perlu Kamera Mahal! 6 Prompt Ajaib Ini Sulap Foto HP Jadi Estetik Ala Selebgram
Terkini
-
Sering Kasih Tip, Reza Arap Heran Rating Gojeknya Hanya 3,2
-
Musala Ponpes Al Khoziny Ambruk, DPR Minta Investigasi dan Sanksi
-
Simbol Love Jadi Tanda Kemenangan SMAN 10 Bekasi di AXIS Nation Cup 2025
-
Evaluasi Program MBG: Transparansi, Kualitas, dan Keselamatan Anak
-
Sempat Tuding Indonesia, Siapa yang Laporkan Skandal Naturalisasi Pemain Malaysia ke FIFA?