Menjadi ibu rumah tangga seringkali membuat kita berputar otak untuk membantu penghasilan suami dan memperbaiki perekonomian keluarga. Namun, tidak adanya asisten rumah tangga beserta memiliki anak yang masih kecil, membuat ibu rumah tangga seringkali berpikir seribu kali untuk mendaftarkan diri melamar pekerjaan.
Namun, siapa sangka bahwa ibu rumah tangga tetap bisa berpenghasilan tanpa perlu meninggalkan rumah dan mengesampingkan urusan rumah tangga. Penasaran seperti apa caranya?
Berikut 5 jenis pekerjaan sampingan yang bisa dilakukan oleh ibu rumah tangga.
1. Berjualan di teras rumah
Kita bisa memanfaatkan teras rumah untuk berjualan dan menambah penghasilan. Aneka ragam makanan dan minuman bisa dijual di teras rumah. Apalagi jika rumah kita berada di lokasi yang strategis.
Untuk memasarkannya kepada anak-anak, kita bisa berjualan aneka ragam es, bakar-bakaran, maupun makanan ringan. Biasanya anak-anak akan memburu jajanan tersebut ketika bermain bersama teman-temannya.
Selain itu, kita juga bisa menambah menu makanan besar. Seperti nasi rames, lauk matang, ketoprak, gorengan, dan kopi untuk menarik orang-orang yang sedang malas masak sendiri, makan siang pekerja dan berpotensi juga di beli oleh orang-orang yang lewat di jalan depan rumah.
Berdagang memang pekerjaan yang terasa mengasyikan. Berdagang di teras rumah tetap bisa membuat kita sepenuhnya mengurus rumah tangga namun mendapatkan penghasilan yang lumayan untuk kebutuhan rumah.
2. Menitipkan aneka ragam jajanan pasar
Kita juga bisa membuat aneka ragam jajanan pasar dan menitipkannya di warung-warung tetangga sebagai salah satu alternatif pekerjaan sampingan. Dengan memberikan harga yang sedikit miring agar pemilik warung juga bisa menjual dengan harga pasar namun tetap mendapatkan keuntungan.
Dengan begitu, kita tetap bisa mendapatkan penghasilan meskipun tidak sibuk berjualan. Hanya saja kita membutuhkan waktu untuk membuat jajanan tersebut, menjajakannya ke warung-warung, dan menarik uangnya baik itu setiap hari maupun setiap minggu.
3. Mengelola toko online
Mengelola toko online juga bisa menjadi salah satu pekerjaan sampingan ibu rumah tangga untuk mendapatkan uang tanpa keluar meninggalkan rumah dan anak-anak. Kita bisa menjual berbagai macam produk yang kita miliki.
Mengelola toko online mungkin menuntut kita untuk sering membuka handphone dan membalas pesan dari customer. Untuk posting dan lainnya bisa dilakukan malam hari ketika anak tidur. Untuk pengiriman sendiri tinggal minta tolong untuk dijemput pihak kurir sehingga kita tidak perlu repot datang ke ekspedisi.
Asalkan tekun, berjualan online juga memberikan keuntungan yang menjanjikan. Apalagi sekarang dimana semua orang ingin dan lebih suka dengan segala sesuatu yang lebih praktis.
4. Bisnis dropship
Bisnis dropship sama halnya dengan berjualan online, hanya saja produk yang dijual bukanlah produk kita sendiri. Kita hanya memasarkannya dan menunggu customer memesan. Setelah banyak yang pesan, kita tinggal meneruskan kepada pemilik toko. Setelah itu, penyiapan barang dan pengiriman menjadi tanggung jawab pemilik toko. Kita hanya mencari pembeli dan mendapatkan komisi.
Jangan diremehkan, bisnis ini bisa menghasilkan uang yang banyak jika kita pandai dalam mengatur strategi marketing. Ditambah, kerjanya hanya posting-posting foto produk saja. Tidak perlu menyetok barang maupun mengirimkannya.
5. Penulis lepas
Menjadi penulis lepas merupakan pekerjaan yang sangat fleksibel dan bisa dilakukan oleh siapapun, termasuk ibu rumah tangga. Menjadi penulis lepas, ibu rumah tangga bisa menyesuaikan waktu menulis ketika sedang santai atau anak sedang tidur.
Kalau memang suka dengan menulis, cobalah untuk mulai mengirimkan tulisan kepada platfrom untuk menulis. Tidak hanya di salurkan untuk membuat status di sosial media saja.
Dengan begitu, tanpa terasa bisa menghasilkan uang dari tulisan yang dikirimkan. Tidak perlu ke kantor, tidak perlu ribet mengurus ini dan itu. Kemudahan saat ini adalah karena adanya internet. Makanya kita harus bijak dalam memanfaatkannya.
Itu dia 5 pekerjaan sampingan yang bisa dilakukan oleh ibu rumah tangga untuk menambah penghasilan. Tertarik mencoba yang mana?
Tag
Baca Juga
-
Jarang Disadari, 4 Pengaruh Silent Treatment dalam Hubungan Rumah Tangga!
-
Yoursay dan Suara Semakin Melegenda, Selalu Menjadi Rumah untuk Penulisnya
-
4 Tips Tetap Rukun dengan Pasangan Meskipun Beda Pilihan Capres di Pemilu 2024
-
Taman Cerdas Soekarno Hatta Jebres, Multifungsi dan Favoritnya Semua Kalangan
-
Cantiknya Pantai Teluk Penyu Cilacap, Indahnya Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Jenis Pekerjaan yang Aman dari Ancaman di Masa Depan
-
Medina Dina Pernah Nikah sebelum Dekat dengan Gading Marten, Ini Pekerjaan sang Mantan Suami
-
Lina Mukherjee Dulu Kerja Apa? Sekarang Ungkap Isi Rekeningnya Cuma Rp5 Juta usai Bebas Penjara
-
Pekerjaan Mentereng Sherly Tjoanda Istri Benny Laos: Hartanya Tembus Rp709 M dan Kini Gantikan Suami Maju Cagub
-
Pekerjaan Romeo Ayah Nathan Tjoe-A-On, Parasnya Bikin Netizen Salfok
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
Terkini
-
Bahasa Gaul di Era Digital: Perubahan atau Kerusakan?
-
Petualangan Epik Baru! Game AAA Avatar: The Last Airbender Segera Hadir
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
-
Paylater dan Cicilan: Solusi atau Jalan Pintas Menuju Krisis?
-
Mengungkap Rahasia dan Ketegangan Rumah Tangga di Novel 'Imprisonment'