Godaan perselingkuhan bisa menghampiri siapa pun. Apalagi jika kebetulan hubunganmu sedang bermasalah maka perselingkuhan yang tadinya tak terpikir sama sekali jadi mulai terbayang. Sebaiknya ketika godaan ini hadir dan bikin kamu berhasrat untuk melakukannya, pikir lagi baik-baik dampak buruk yang dapat terjadi akibat perselingkuhan tersebut. Seperti 5 hal yang akan dibahas berikut semoga bisa jadi alasan untuk tak berselingkuh. Mari disimak!
1. Rahasia apa pun pasti akan terkuak juga
Sepintar-pintarnya kamu menyimpan rahasia hubungan terlarang, lambat laun pasti akan terkuak juga. Ketika itu terjadi, tentunya hubungan pernikahanmu bisa terancam bubar karena gak semua orang bisa memberi kesempatan kedua pada pasangan yang sudah berselingkuh.
2. Kamu akan melukai hati pasangan
Hal selanjutnya yang mesti kamu pikirkan ketika hendak berselingkuh, yakni perbuatanmu tersebut akan melukai hati pasangan. Ingat, lho, sekalipun dia memiliki kekurangan, tapi telah banyak pengorbanan yang sudah dilakukan untuk membuktikan rasa cintanya kepadamu.
3. Merusak kepercayaan dalam pernikahan
Rasa saling percaya memiliki peran krusial di dalam hubungan pernikahan. Tanpanya, hubungan jadi gak bisa memberi rasa nyaman karena senantiasa dihantui dengan kekhawatiran apakah dia nanti akan selingkuh lagi atau enggak.
Alasan ini pula yang bikin banyak orang melepaskan pasangan dan memilih cerai ketika pasangannya sudah berselingkuh. Sekali kepercayaan itu rusak, susah dibangun kembali.
4. Ingat nasib anak-anak
Saat kamu memutuskan berselingkuh, yang terkena dampaknya gak hanya kamu atau pasangan saja, tapi juga orang-orang di sekitar. Salah satunya anak-anak.
Mendapati kalau orangtuanya berselingkuh bisa menjadi trauma masa kecil yang akan terus terbawa hingga ia dewasa. Nantinya anak akan jadi takut menjalin asmara karena tak ingin memiliki pengalaman serupa atau bisa pula dia akan mengikut jejak langkahmu untuk berselingkuh pula.
5. Kehilangan integritas
Mempertahankan kesetiaan memang gak mudah. Hanya orang-orang berintegritas yang mampu melakukannya. Itulah sebabnya ketika kamu sudah berselingkuh, orang gak akan lagi memandangmu dengan respek.
Itulah 5 alasan sebaiknya kamu tak berselingkuh. Semoga dengan mengetahui dampak buruk apa saja dari perbuatan selingkuh bisa memadamkan keinginanmu untuk melakukan perbuatan salah tersebut. Kalaupun dirasa pernikahanmu sudah tak layak lagi dipertahankan, maka pisahlah dengan baik-baik, bukan berselingkuh!
Tag
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
-
Sosok Ini Jadi Pelipur Lara Atalia Praratya di Tengah Isu Selingkuh Ridwan Kamil
-
Ridwan Kamil Punya Kedekatan Khusus dengan Jokowi? Kini Terseret Kasus BJB dan Lisa Mariana
-
Hotman Paris Serang Balik Rekaman CCTV yang Jadi Bukti Perselingkuhan Paula: Harus Ada Bukti Zina!
-
Kekayaan Menakjubkan Hakim-Hakim yang Dilaporkan Paula Verhoeven ke Komisi Yudisial
-
7 Fakta Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri Pakai Pasal Ini
Lifestyle
-
Dari Street Style ke Smart Casual, Intip 4 OOTD ala Johnny Suh NCT 127
-
Nyaman dan Catchy! Ini 4 Ide Look OOTD Buat Traveling ala Jihyo TWICE
-
Manis dan Modis! 4 Outfit Feminin ala Choi Yujin Kep1er yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Ide OOTD Youth Look ala Ella MEOVV, Dari Kasual hingga Formal!
-
4 Rekomendasi Brand Kebaya Lokal untuk Tampil Stand Out di Hari Kartini
Terkini
-
Memeluk Diri Apa Adanya, Pesan Hangat Lagu "Just Right" GOT7
-
Ulasan Novel Kembali Bebas: Ketika Cinta Tak Lagi Cukup di Usia Senja
-
A Shop for Killers Season 2 Umumkan Pemain Utama, Ada Lee Dong Wook
-
5 Drama China Diadaptasi dari Novel Shi Si Lang, Ada The Eternal Fragrance
-
Dagingnya Berasa, Kuahnya Bikin Merem Melek Hanya di Bakso Ojolali